TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 2:7

Konteks
2:7 Bolehkah hal itu dikatakan, keturunan Yakub? Apakah TUHAN kurang sabar? Atau seperti inikah tindakan-Nya? Bukankah firman-Ku baik g  terhadap orang yang benar h  kelakuannya?

Mikha 2:3

Konteks
2:3 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku merancang malapetaka y  terhadap kaum ini, dan kamu tidak dapat menghindarkan lehermu dari padanya; kamu tidak dapat lagi berjalan angkuh, z  sebab waktu itu adalah waktu yang mencelakakan.

Mikha 3:5

Konteks
3:5 Beginilah firman TUHAN terhadap para nabi 1 , yang menyesatkan b  bangsaku, yang apabila mereka mendapat sesuatu untuk dikunyah, maka mereka menyerukan damai, c  tetapi terhadap orang yang tidak memberi sesuatu ke dalam mulut mereka, maka mereka menyatakan perang.

Mikha 4:6

Konteks
Penyelamatan puteri Sion
4:6 Pada hari itu, demikianlah firman TUHAN, Aku akan mengumpulkan mereka yang pincang, p  dan akan menghimpunkan mereka yang terpencar-pencar q  dan mereka yang telah Kucelakakan. r 

Mikha 5:10

Konteks
5:10 (5-9) Maka akan terjadi pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, Aku akan melenyapkan kudamu dari tengah-tengahmu dan akan membinasakan keretamu 2 . d 

Mikha 2:2

Konteks
2:2 yang apabila menginginkan ladang-ladang, u  mereka merampasnya, v  dan rumah-rumah, mereka menyerobotnya; yang menindas w  orang dengan rumahnya, manusia dengan milik pusakanya! x 

Mikha 7:15

Konteks
7:15 Seperti pada waktu Engkau keluar dari Mesir, perlihatkanlah kepada kami keajaiban-keajaiban! p 

Mikha 2:6

Konteks
2:6 "Janganlah ucapkan nubuat 3 ," kata mereka itu, "orang tidak mengucapkan nubuat seperti itu! Noda e  tidak akan menimpa kita. f "

Mikha 6:16

Konteks
6:16 Engkau telah berpaut kepada ketetapan-ketetapan Omri x  dan kepada segala perbuatan keluarga Ahab, y  dan engkau telah bertindak menurut rancangan z  mereka, sehingga Aku membuat engkau menjadi ketandusan a  dan pendudukmu menjadi sasaran suitan; demikianlah kamu akan menanggung pencelaan b  dari pihak bangsa-bangsa."

Mikha 2:11

Konteks
2:11 Seandainya seseorang datang mereka-reka yang hampa l  dan dusta: "Aku bernubuat kepadamu tentang anggur dan arak 4 , m " maka dialah yang patut menjadi orang yang bernubuat terhadap bangsa n  ini!

Mikha 2:13

Konteks
2:13 Penerobos akan maju di depan q  mereka; mereka akan menerobos dan berjalan melewati pintu r  gerbang dan akan keluar dari situ. Raja mereka akan berjalan terus di depan mereka, TUHAN sendiri di kepala barisan mereka!

Mikha 4:4

Konteks
4:4 Tetapi mereka masing-masing akan duduk di bawah pohon anggurnya dan di bawah pohon aranya k  dengan tidak ada yang mengejutkan, l  sebab mulut TUHAN semesta alam yang mengatakannya. m 

Mikha 5:6

Konteks
5:6 (5-5) Mereka itu akan mencukur negeri Asyur dengan pedang dan negeri Nimrod t  dengan pedang u  terhunus; mereka akan melepaskan kita dari Asyur, apabila ia ini masuk ke negeri kita dan menginjak daerah v  kita.

Mikha 6:6-7

Konteks
6:6 "Dengan apakah aku akan pergi menghadap c  TUHAN dan tunduk menyembah kepada Allah yang di tempat tinggi? Akan pergikah aku menghadap Dia dengan korban bakaran, dengan anak lembu berumur setahun? d  6:7 Berkenankah TUHAN kepada ribuan domba jantan, e  kepada puluhan ribu curahan minyak? f  Akan kupersembahkankah anak sulungku g  karena pelanggaranku dan buah kandunganku karena dosaku h  sendiri?"

Mikha 7:3

Konteks
7:3 Tangan mereka sudah cekatan berbuat jahat; j  pemuka menuntut, hakim dapat disuap; k  pembesar memberi putusan sekehendaknya, dan hukum, mereka putar balikkan!

Mikha 2:4

Konteks
2:4 Pada hari itu orang akan melontarkan sindiran tentang kamu dan akan memperdengarkan suatu ratapan dan akan berkata: "Kita telah dihancurluluhkan! a  Bagian warisan bangsaku telah diukur b  dengan tali, dan tidak ada orang yang mengembalikannya, ladang-ladang kita dibagikan kepada orang-orang yang menawan kita."

Mikha 2:12

Konteks
Janji tentang keselamatan
2:12 Dengan sungguh-sungguh Aku akan mengumpulkan engkau seluruhnya, hai Yakub, dengan sungguh-sungguh Aku akan menghimpunkan sisa o  orang Israel 5 ; Aku akan menyatukannya seperti kambing domba dalam kandang, seperti kawanan binatang di tengah-tengah padangnya, sehingga ramai dengan manusia! p 

Mikha 7:10

Konteks
7:10 Musuhku akan melihatnya dan dengan malu b  ia akan menutupi mukanya, dia yang berkata kepadaku: "Di mana TUHAN, Allahmu? c " Mataku akan memandangi dia; d  sekarang ia diinjak-injak e  seperti lumpur di jalan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : TERHADAP PARA NABI.

Nas : Mi 3:5-7

Allah rindu menuntun umat-Nya kembali pada jalan yang lurus dan benar, namun para nabi palsu tidak peduli akan hal ini. Mereka menjadikan bangsa itu merasa dirinya aman dengan gaya hidup penuh dosa dengan memberitakan harapan dan keamanan palsu. Mereka tidak bersikap tegas menentang dosa di antara umat Allah, tetapi malah mendukungnya. Karena mereka menolak untuk menuntun umat Allah kembali ke jalan-jalan Allah, para nabi palsu akan ditinggalkan Allah.

[5:10]  2 Full Life : MEMBINASAKAN KERETAMU.

Nas : Mi 5:9-13

Ketika Mesias kembali untuk menghakimi kejahatan dunia, Dia juga akan menyingkirkan kekuatan militer Israel (ayat Mi 5:9-10) dan dosa, sihir serta penyembahan berhala mereka (ayat Mi 5:11-13). Semua orang Israel yang tidak setia kepada Allah dan jalan-Nya akan dimusnahkan.

[2:6]  3 Full Life : JANGANLAH UCAPKAN NUBUAT.

Nas : Mi 2:6

Para nabi palsu Yehuda sedang mempersalahkan Mikha karena membawa berita hukuman (bd. Yes 30:10).

  1. 1) Mereka menolak nubuatnya tentang kesuraman dan kehancuran, serta bersikeras bahwa malu dan aib tidak akan menimpa umat itu karena Allah adalah Allah yang penuh kasih dan pengampunan, bukan murka.
  2. 2) Berita optimis mereka membiarkan umat itu melanjutkan cara hidup yang berdosa dengan mengabaikan tuntutan-tuntutan kebenaran Allah.
  3. 3) Kadang-kadang gereja juga menyatakan desakan yang sama ini atas berita positif dari kasih, pengampunan, dan kemurahan Allah, sambil mengabaikan standar-standar kebenaran-Nya dan panggilan-Nya untuk hidup kudus. Gereja yang membiarkan bentuk dosa apapun di antara jemaatnya seharusnya mendengarkan lagi berita yang jelas dari para nabi PL dan para rasul PB (bd. pasal 1Kor 5:1-6:20).

[2:11]  4 Full Life : ANGGUR DAN ARAK.

Nas : Mi 2:11

Dengan mengejek, Mikha menyatakan bahwa jikalau para nabi palsu Yehuda sedang menubuatkan kemakmuran dan banyak minuman yang memabukkan untuk siapa saja yang menginginkannya, maka umat itu dengan gembira akan menerima nabi tersebut. Dewasa ini masih ada gembala gereja yang menolak untuk memperingatkan umat Allah mengenai dampaknya bila menerima kebiasaan minum minuman keras dari masyarakat sekitar mereka

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

[2:12]  5 Full Life : SISA ORANG ISRAEL.

Nas : Mi 2:12-13

Mikha menambahkan kata-kata harapan dengan memberitakan bahwa Allah akan menyelamatkan kaum sisa orang Israel dan Yehuda, yang akan kembali ke tanah perjanjian

(lihat cat. --> Yes 6:13;

lihat cat. --> Yes 10:20;

lihat cat. --> Yes 17:7).

[atau ref. Yes 6:13; 10:20; 17:7]

Negeri itu sekali lagi akan dipenuhi kesibukan orang yang lalu-lalang.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA