TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Markus 1:16

Konteks
Yesus memanggil murid-murid yang pertama
1:16 Ketika Yesus sedang berjalan menyusur danau Galilea, Ia melihat Simon dan Andreas, saudara Simon. Mereka sedang menebarkan jala di danau, sebab mereka penjala ikan.

Markus 1:19

Konteks
1:19 Dan setelah Yesus meneruskan perjalanan-Nya sedikit lagi, dilihat-Nya Yakobus, anak Zebedeus, dan Yohanes, saudaranya, sedang membereskan jala di dalam perahu.

Markus 1:22

Konteks
1:22 Mereka takjub mendengar pengajaran-Nya, sebab Ia mengajar mereka sebagai orang yang berkuasa, tidak seperti ahli-ahli Taurat. z 

Markus 1:38

Konteks
1:38 Jawab-Nya: "Marilah kita pergi ke tempat lain, ke kota-kota yang berdekatan, supaya di sana juga Aku memberitakan Injil, karena untuk itu Aku telah datang. n "

Markus 2:2

Konteks
2:2 Maka datanglah orang-orang w  berkerumun sehingga tidak ada lagi tempat, bahkan di muka pintupun tidak. Sementara Ia memberitakan firman kepada mereka,

Markus 2:8

Konteks
2:8 Tetapi Yesus segera mengetahui dalam hati-Nya, bahwa mereka berpikir demikian, lalu Ia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu berpikir begitu dalam hatimu?

Markus 2:10

Konteks
2:10 Tetapi supaya kamu tahu, bahwa di dunia ini Anak Manusia 1  a  berkuasa mengampuni dosa" --berkatalah Ia kepada orang lumpuh itu--:

Markus 2:23

Konteks
Murid-murid memetik gandum pada hari Sabat
2:23 Pada suatu kali, pada hari Sabat 2 , Yesus berjalan di ladang gandum, dan sementara berjalan murid-murid-Nya memetik bulir gandum. k 

Markus 3:4

Konteks
3:4 Kemudian kata-Nya kepada mereka: "Manakah yang diperbolehkan pada hari Sabat, berbuat baik atau berbuat jahat, menyelamatkan nyawa orang atau membunuh orang?" Tetapi mereka itu diam saja.

Markus 3:7

Konteks
Yesus menyembuhkan banyak orang
3:7 Kemudian Yesus dengan murid-murid-Nya menyingkir ke danau, dan banyak orang dari Galilea mengikuti-Nya. x  Juga dari Yudea,

Markus 3:34

Konteks
3:34 Ia melihat kepada orang-orang yang duduk di sekeliling-Nya itu dan berkata: "Ini ibu-Ku dan saudara-saudara-Ku!

Markus 4:21

Konteks
Perumpamaan tentang pelita dan tentang ukuran
4:21 Lalu Yesus berkata kepada mereka: "Orang membawa pelita bukan supaya ditempatkan di bawah gantang atau di bawah tempat tidur, melainkan supaya ditaruh di atas kaki dian. d 

Markus 4:30

Konteks
Perumpamaan tentang biji sesawi
4:30 Kata-Nya lagi: "Dengan apa hendak kita membandingkan k  Kerajaan Allah itu, atau dengan perumpamaan manakah hendaknya kita menggambarkannya?

Markus 4:39

Konteks
4:39 Iapun bangun, menghardik angin itu dan berkata kepada danau itu: "Diam! Tenanglah!" Lalu angin itu reda dan danau itu menjadi teduh sekali.

Markus 5:22

Konteks
5:22 datanglah seorang kepala a  rumah ibadat yang bernama Yairus. Ketika ia melihat Yesus, tersungkurlah ia di depan kaki-Nya

Markus 5:30

Konteks
5:30 Pada ketika itu juga Yesus mengetahui, bahwa ada tenaga f  yang keluar dari diri-Nya, lalu Ia berpaling di tengah orang banyak dan bertanya: "Siapa yang menjamah jubah-Ku?"

Markus 5:33-35

Konteks
5:33 Perempuan itu, yang menjadi takut dan gemetar ketika mengetahui apa yang telah terjadi atas dirinya, tampil dan tersungkur di depan Yesus dan dengan tulus memberitahukan segala sesuatu kepada-Nya. 5:34 Maka kata-Nya kepada perempuan itu: "Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau. g  Pergilah dengan selamat h  dan sembuhlah dari penyakitmu!" 5:35 Ketika Yesus masih berbicara datanglah orang dari keluarga kepala i  rumah ibadat itu dan berkata: "Anakmu sudah mati, apa perlunya lagi engkau menyusah-nyusahkan Guru?"

Markus 5:39

Konteks
5:39 Sesudah Ia masuk Ia berkata kepada orang-orang itu: "Mengapa kamu ribut dan menangis? Anak ini tidak mati, tetapi tidur! l "

Markus 5:41

Konteks
5:41 Lalu dipegang-Nya tangan m  anak itu, kata-Nya: "Talita kum," yang berarti: "Hai anak, Aku berkata kepadamu, bangunlah! n "

Markus 6:7-8

Konteks
6:7 Ia memanggil kedua belas murid y  itu dan mengutus mereka berdua-dua. z  Ia memberi mereka kuasa atas roh-roh jahat 3 , a  6:8 dan berpesan kepada mereka supaya jangan membawa apa-apa dalam perjalanan mereka, kecuali tongkat, rotipun jangan, bekalpun jangan, uang dalam ikat pinggangpun jangan,

Markus 6:30

Konteks
Yesus memberi makan lima ribu orang
6:30 Kemudian rasul-rasul o  itu kembali berkumpul dengan Yesus dan memberitahukan kepada-Nya semua yang mereka kerjakan dan ajarkan. p 

Markus 6:35-36

Konteks
6:35 Pada waktu hari sudah mulai malam, datanglah murid-murid-Nya kepada-Nya dan berkata: "Tempat ini sunyi dan hari sudah mulai malam. 6:36 Suruhlah mereka pergi, supaya mereka dapat membeli makanan di desa-desa dan di kampung-kampung di sekitar ini."

Markus 6:38

Konteks
6:38 Tetapi Ia berkata kepada mereka: "Berapa banyak roti yang ada padamu? Cobalah periksa!" Sesudah memeriksanya mereka berkata: "Lima roti dan dua ikan. u "

Markus 6:55

Konteks
6:55 Maka berlari-larilah mereka ke seluruh daerah itu dan mulai mengusung orang-orang sakit di atas tilamnya kepada Yesus, di mana saja kabarnya Ia berada.

Markus 7:5

Konteks
7:5 Karena itu orang-orang Farisi dan ahli-ahli Taurat itu bertanya kepada-Nya: "Mengapa murid-murid-Mu tidak hidup menurut adat istiadat nenek moyang j  kita, tetapi makan dengan tangan najis?"

Markus 7:14

Konteks
7:14 Lalu Yesus memanggil lagi orang banyak dan berkata kepada mereka: "Kamu semua, dengarlah kepada-Ku dan camkanlah.

Markus 7:18

Konteks
7:18 Maka jawab-Nya: "Apakah kamu juga tidak dapat memahaminya? Tidak tahukah kamu bahwa segala sesuatu dari luar yang masuk ke dalam seseorang tidak dapat menajiskannya 4 ,

Markus 7:25-26

Konteks
7:25 Malah seorang ibu, yang anaknya perempuan kerasukan roh jahat, x  segera mendengar tentang Dia, lalu datang dan tersungkur di depan kaki-Nya. 7:26 Perempuan itu seorang Yunani bangsa Siro-Fenisia. Ia memohon kepada Yesus untuk mengusir setan itu dari anaknya.

Markus 8:25-26

Konteks
8:25 Yesus meletakkan lagi tangan-Nya pada mata orang itu, maka orang itu sungguh-sungguh melihat dan telah sembuh, sehingga ia dapat melihat 5  segala sesuatu dengan jelas. 8:26 Sesudah itu Yesus menyuruh dia pulang ke rumahnya dan berkata: "Jangan masuk ke kampung!"

Markus 9:17

Konteks
9:17 Kata seorang dari orang banyak itu: "Guru, anakku ini kubawa kepada-Mu, karena ia kerasukan roh yang membisukan dia.

Markus 9:19

Konteks
9:19 Maka kata Yesus kepada mereka: "Hai kamu angkatan yang tidak percaya 6 , berapa lama lagi Aku harus tinggal di antara kamu? Berapa lama lagi Aku harus sabar terhadap kamu? Bawalah anak itu ke mari!"

Markus 9:30

Konteks
Pemberitahuan kedua tentang penderitaan Yesus
9:30 Yesus dan murid-murid-Nya berangkat dari situ dan melewati Galilea, dan Yesus tidak mau hal itu diketahui orang;

Markus 10:11

Konteks
10:11 Lalu kata-Nya kepada mereka: "Barangsiapa menceraikan isterinya lalu kawin dengan perempuan lain, ia hidup dalam perzinahan 7  terhadap isterinya p  itu.

Markus 10:39

Konteks
10:39 Jawab mereka: "Kami dapat." Yesus berkata kepada mereka: "Memang, kamu akan meminum cawan yang harus Kuminum dan akan dibaptis dengan baptisan yang harus Kuterima. v 

Markus 10:49

Konteks
10:49 Lalu Yesus berhenti dan berkata: "Panggillah dia!" Mereka memanggil orang buta itu dan berkata kepadanya: "Kuatkan hatimu, berdirilah, Ia memanggil engkau."

Markus 10:51--11:1

Konteks
10:51 Tanya Yesus kepadanya: "Apa yang kaukehendaki supaya Aku perbuat bagimu?" Jawab orang buta itu: "Rabuni, b  supaya aku dapat melihat!" 10:52 Lalu kata Yesus kepadanya: "Pergilah, imanmu telah menyelamatkan c  engkau!" Pada saat itu juga melihatlah ia, lalu ia mengikuti d  Yesus dalam perjalanan-Nya.
Yesus dielu-elukan di Yerusalem
11:1 8 Ketika Yesus dan murid-murid-Nya telah dekat Yerusalem, dekat Betfage dan Betania e  yang terletak di Bukit Zaitun, f  Yesus menyuruh dua orang murid-Nya

Markus 12:17

Konteks
12:17 Lalu kata Yesus kepada mereka: "Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada Allah apa yang wajib kamu berikan kepada Allah! e " Mereka sangat heran mendengar Dia.

Markus 12:38

Konteks
Yesus menasihatkan supaya hati-hati terhadap ahli-ahli Taurat
12:38 Dalam pengajaran-Nya Yesus berkata: "Hati-hatilah terhadap ahli-ahli Taurat yang suka berjalan-jalan memakai jubah panjang dan suka menerima penghormatan di pasar,

Markus 14:10-11

Konteks
Yudas mengkhianati Yesus
14:10 Lalu pergilah Yudas Iskariot, salah seorang dari kedua belas murid i  itu, kepada imam-imam kepala dengan maksud untuk menyerahkan Yesus kepada mereka. j  14:11 Mereka sangat gembira waktu mendengarnya dan mereka berjanji akan memberikan uang kepadanya. Kemudian ia mencari kesempatan yang baik untuk menyerahkan Yesus.

Markus 14:32

Konteks
Di taman Getsemani
14:32 Lalu sampailah Yesus dan murid-murid-Nya ke suatu tempat yang bernama Getsemani. Kata Yesus kepada murid-murid-Nya: "Duduklah di sini, sementara Aku berdoa 10 ."

Markus 14:35-37

Konteks
14:35 Ia maju sedikit, merebahkan diri ke tanah dan berdoa supaya, sekiranya mungkin, saat itu z  lalu dari pada-Nya 11 . 14:36 Kata-Nya: "Ya Abba, ya Bapa, a  tidak ada yang mustahil bagi-Mu, ambillah cawan b  ini dari pada-Ku, tetapi janganlah apa yang Aku kehendaki, melainkan apa yang Engkau kehendaki. c " 14:37 Setelah itu Ia datang kembali, dan mendapati ketiganya sedang tidur. Dan Ia berkata kepada Petrus: "Simon, sedang tidurkah engkau? Tidakkah engkau sanggup berjaga-jaga satu jam 12 ?

Markus 14:41

Konteks
14:41 Kemudian Ia kembali untuk ketiga kalinya dan berkata kepada mereka: "Tidurlah sekarang dan istirahatlah. Cukuplah. Saatnya f  sudah tiba, lihat, Anak Manusia diserahkan ke tangan orang-orang berdosa.

Markus 14:44

Konteks
14:44 Orang yang menyerahkan Dia telah memberitahukan tanda ini kepada mereka: "Orang yang akan kucium, itulah Dia, tangkaplah Dia dan bawalah Dia dengan selamat."

Markus 14:51

Konteks
14:51 Ada seorang muda, yang pada waktu itu hanya memakai sehelai kain lenan untuk menutup badannya, mengikuti Dia. Mereka hendak menangkapnya,

Markus 14:54

Konteks
14:54 Dan Petrus mengikuti Dia dari jauh, sampai ke dalam halaman Imam Besar, l  dan di sana ia duduk di antara pengawal-pengawal sambil berdiang dekat api. m 

Markus 15:15

Konteks
15:15 Dan oleh karena Pilatus ingin memuaskan hati orang banyak itu, ia membebaskan Barabas k  bagi mereka. Tetapi Yesus disesahnya 13  lalu diserahkannya untuk disalibkan.

Markus 15:24

Konteks
15:24 Kemudian mereka menyalibkan Dia 14 , lalu mereka membagi pakaian-Nya dengan membuang undi s  atasnya untuk menentukan bagian masing-masing.

Markus 15:32

Konteks
15:32 Baiklah Mesias, x  Raja Israel y  itu, turun dari salib itu, supaya kita lihat dan percaya." Bahkan kedua orang yang disalibkan bersama-sama dengan Dia mencela Dia juga.

Markus 15:39

Konteks
15:39 Waktu kepala pasukan e  yang berdiri berhadapan dengan Dia melihat mati-Nya demikian, berkatalah ia: "Sungguh, orang ini adalah Anak Allah! f "

Markus 16:9

Konteks
Yesus beberapa kali menampakkan diri dan mengutus murid-murid-Nya Yesus terangkat ke sorga
16:9 15 Setelah Yesus bangkit pagi-pagi pada hari pertama minggu itu, Ia mula-mula menampakkan diri-Nya kepada Maria Magdalena. v  Dari padanya Yesus pernah mengusir tujuh setan.

Markus 16:12

Konteks
16:12 Sesudah itu Ia menampakkan diri dalam rupa yang lain kepada dua orang dari mereka, ketika keduanya dalam perjalanan ke luar kota. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:10]  1 Full Life : ANAK MANUSIA.

Nas : Mr 2:10

Lihat cat. --> Luk 5:24.

[atau ref. Luk 5:24]

[2:23]  2 Full Life : HARI SABAT.

Nas : Mr 2:23

Lihat cat. --> Mat 12:1

[atau ref. Mat 12:1]

[6:7]  3 Full Life : ROH-ROH JAHAT.

Nas : Mr 6:7

Lihat cat. --> Mr 3:15.

[atau ref. Mr 3:15]

[7:18]  4 Full Life : MENAJISKANNYA.

Nas : Mr 7:18

Yesus sedang berbicara tentang makanan yang masuk ke dalam seorang tetapi tidak mempengaruhi hatinya (ayat Mr 7:19). Ayat ini tidak dapat digunakan untuk membenarkan pemakaian obat yang membahayakan dan minuman keras karena penggunaan semuanya itu telah mengakibatkan berbagai dosa yang tertulis dalam ayat Mr 7:21-22

(lihat cat. --> Ams 23:31).

[atau ref. Ams 23:31]

[8:25]  5 Full Life : ORANG ITU ... MELIHAT.

Nas : Mr 8:25

Penyembuhan di Betsaida adalah kejadian satu-satunya ketika Yesus menyembuhkan secara berangsur-angsur. Peristiwa ini menunjukkan bahwa tidak semua penyembuhan harus terjadi dalam seketika karena dalam kasus tertentu kemenangan kuasa ilahi atas penyakit akan terjadi secara bertahap.

[9:19]  6 Full Life : ANGKATAN YANG TIDAK PERCAYA.

Nas : Mr 9:19

Kegagalan untuk berperang dengan efektif melawan setan-setan dipandang sebagai kelemahan rohani pada pihak murid Kristus

(lihat cat. --> Mat 17:17).

[atau ref. Mat 17:17]

[10:11]  7 Full Life : HIDUP DALAM PERZINAHAN.

Nas : Mr 10:11

Orang yang menceraikan pasangannya karena alasan yang bukan alkitabiah lalu menikah kembali, ia berdosa kepada Tuhan karena melakukan perzinahan (Mal 2:14;

lihat cat. --> Mat 19:9;

[atau ref. Mat 19:9]

1Kor 7:15). Dengan kata lain, surat perceraian belum tentu diakui sebagai benar atau sah oleh Allah hanya karena pemerintah (atau hukum manusia) mengesahkannya.

[11:1]  8 Full Life : MINGGU PENDERITAAN.

Nas : Mr 11:1

Mulai dengan pasal ini, dimulailah peristiwa yang terjadi pada Minggu Penderitaan (pasal Mr 11:1-15:47) yang diikuti dengan kisah kebangkitan-Nya (pasal Mr 16:1-20).

[12:38]  9 Full Life : SUKA DUDUK DI TEMPAT TERDEPAN.

Nas : Mr 12:38-39

Yesus mengingatkan para pengikut-Nya agar hati-hati terhadap para pemimpin agama yang mencari penghargaan dan penghormatan dari manusia. Yesus menyebut mereka orang munafik (Mat 23:13-15,23,25,29) dan menggambarkan mereka sebagai penipu dan pembohong yang mengutamakan kebenaran lahiriah semata-mata (bd. Mat 23:25-28). Orang semacam ini tidak didiami oleh Roh Kudus dan tidak memiliki kasih karunia-Nya yang membaharui (bd. Rom 8:5-14). Selagi tetap berada dalam kondisi ini mereka tidak mungkin "meluputkan diri dari hukuman neraka" (Mat 23:33;

lihat cat. --> Mat 23:13

[atau ref. Mat 23:13] dan

lihat art. GURU-GURU PALSU).

[14:32]  10 Full Life : GETSEMANI ... BERDOA.

Nas : Mr 14:32

Tindakan Yesus ini adalah contoh dari apa yang harus dilakukan orang percaya ketika menderita kesusahan atau kesedihan yang besar.

  1. 1) Hampirilah Allah di dalam doa (ayat Mr 14:32,35-36,39).
  2. 2) Mencari dukungan dari saudara seiman (ayat Mr 14:33-34,42).
  3. 3) Akuilah di dalam hati bahwa Allah adalah Bapa di sorga yang memperhatikan saudara (ayat Mr 14:36).
  4. 4) Percayalah kepada Allah dan serahkanlah dirimu kepada kehendak-Nya (ayat Mr 14:36).

    Lihat cat. --> Mat 26:37

    [atau ref. Mat 26:37] dst.

    untuk mengetahui sepuluh tahap dari penderitaan Kristus.

[14:35]  11 Full Life : SAAT ITU LALU DARIPADA-NYA.

Nas : Mr 14:35

Lihat cat. --> Mat 26:39.

[atau ref. Mat 26:39]

[14:37]  12 Full Life : BERJAGA-JAGA SATU JAM.

Nas : Mr 14:37

Petrus dan murid yang lain lalai untuk berjaga-jaga dan berdoa, satu-satunya hal yang dapat menyelamatkan mereka dari kegagalan pada saat pencobaan ini (ayat Mr 14:50). Kegagalan dalam kehidupan Kristen kita itu sudah pasti apabila kita tidak berdoa

(lihat cat. --> Kis 10:9

[atau ref. Kis 10:9]

mengenai komitmen untuk berdoa selama satu jam).

[15:15]  13 Full Life : TETAPI YESUS DISESAHNYA.

Nas : Mr 15:15

Lihat cat. --> Mat 27:26.

[atau ref. Mat 27:26]

[15:24]  14 Full Life : MEREKA MENYALIBKAN DIA.

Nas : Mr 15:24

Lihat cat. --> Mat 27:35.

[atau ref. Mat 27:35]

[16:9]  15 Full Life : PENAMPAKAN YESUS.

Nas : Mr 16:9-20

Sekalipun ayat Mr 16:9-20 tidak tercantum dalam dua naskah Yunani yang tertua, ayat-ayat ini muncul dalam berbagai naskah tua lainnya, juga dalam sebagian terbesar naskah Yunani dari dunia kuno. Dengan demikian banyak sarjana berkesimpulan bahwa bagian apapun juga yang disokong sebagian besar naskah kuno kemungkinan besar adalah bagian dari naskah asli penulisan Alkitab. Dengan demikian ayat Mr 16:9-20 ini harus dipandang sebagai bagian dari Firman Allah yang diilhamkan.



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA