TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 1:2

Konteks
1:2 tetapi yang kesukaannya h  ialah Taurat TUHAN 1 , i  dan yang merenungkan j  Taurat itu siang dan malam 2 .

Mazmur 10:6

Konteks
10:6 Ia berkata dalam hatinya: "Aku takkan goyang. Aku tidak akan ditimpa malapetaka i  turun-temurun."

Mazmur 16:2

Konteks
16:2 Aku berkata kepada TUHAN: "Engkaulah Tuhanku, h  tidak ada yang baik i  bagiku selain Engkau 3 !"

Mazmur 19:3

Konteks
19:3 (19-4) Tidak ada berita dan tidak ada kata, suara mereka tidak terdengar;

Mazmur 33:13

Konteks
33:13 TUHAN memandang g  dari sorga, Ia melihat semua anak manusia; h 

Mazmur 57:2

Konteks
57:2 (57-3) Aku berseru kepada Allah, Yang Mahatinggi, kepada Allah yang menyelesaikannya bagiku. q 

Mazmur 71:8

Konteks
71:8 Mulutku f  penuh dengan puji-pujian kepada-Mu, dengan penghormatan g  kepada-Mu sepanjang hari.

Mazmur 74:5

Konteks
74:5 Kelihatannya seperti orang mengayunkan tinggi-tinggi sebuah kapak kepada kayu-kayuan g  yang lebat,

Mazmur 77:4

Konteks
77:4 (77-5) Engkau membuat mataku tetap terbuka; aku gelisah, sehingga tidak dapat berkata-kata. l 

Mazmur 101:4

Konteks
101:4 Hati b  yang bengkok akan menjauh dari padaku, kejahatan aku tidak mau tahu.

Mazmur 103:1

Konteks
Pujilah TUHAN, hai jiwaku!
103:1 Dari Daud. Pujilah TUHAN, h  hai jiwaku 4 ! i  Pujilah nama-Nya j  yang kudus, hai segenap batinku!

Mazmur 107:4

Konteks
107:4 Ada orang-orang yang mengembara di padang belantara, n  jalan ke kota o  tempat kediaman orang tidak mereka temukan;

Mazmur 116:12

Konteks
116:12 Bagaimana akan kubalas 5  kepada TUHAN segala kebajikan-Nya e  kepadaku?

Mazmur 119:96

Konteks
119:96 Aku melihat batas-batas kesempurnaan, tetapi perintah-Mu luas d  sekali.

Mazmur 119:133

Konteks
119:133 Teguhkanlah langkahku oleh janji-Mu, v  dan janganlah segala kejahatan berkuasa w  atasku.

Mazmur 119:165

Konteks
119:165 Besarlah ketenteraman b  pada orang-orang yang mencintai Taurat-Mu, tidak ada batu sandungan c  bagi mereka.

Mazmur 146:6

Konteks
146:6 Dia yang menjadikan langit m  dan bumi, laut dan segala isinya; yang tetap setia n  untuk selama-lamanya,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:2]  1 Full Life : KESUKAANNYA IALAH TAURAT TUHAN.

Nas : Mazm 1:2

Orang yang diberkati Allah bukan hanya berbalik dari kejahatan, tetapi juga membangun hidup mereka di sekitar firman Tuhan. Mereka berusaha untuk menaati kehendak Allah dari hati yang sungguh-sungguh senang akan jalan dan perintah Allah (lih. 2Tes 2:10, di mana dikatakan bahwa orang fasik binasa karena "tidak menerima dan mengasihi kebenaran"). Yang memotivasi tindakan mereka adalah roh dan perasaan yang telah ditebus, terpikat hatinya oleh kebenaran Allah sebagaimana terdapat dalam Firman-Nya.

[1:2]  2 Full Life : MERENUNGKAN TAURAT ITU SIANG DAN MALAM.

Nas : Mazm 1:2

Mereka yang berusaha untuk hidup dengan berkat Allah merenungkan Taurat Allah (yaitu, Firman-Nya) supaya membentuk pikiran, sikap, dan tindakan mereka. Mereka membaca kata-kata Alkitab, merenungkannya dan membandingkannya dengan ayat lain. Ketika merenungkan nas Alkitab tertentu, pertanyaan-pertanyaan seperti berikut muncul dalam pikiran mereka:

Apakah Roh Allah sedang menerapkan ayat ini kepada situasiku saat ini?

Adakah sebuah janji di dalam ayat ini yang dapat kutagih?

Apakah nas ini membeberkan dosa tertentu yang harus aku jauhi?

Apakah Allah sedang memberikan perintah yang harus kutaati?

Apakah rohku merasa cocok dengan apa yang dinyatakan Roh Kudus?

Apakah nas ini mengungkapkan suatu kebenaran tentang Allah, keselamatan, dosa, dunia, atau ketaatan pribadiku yang perlu diterangkan oleh Roh Kudus kepadaku?

[16:2]  3 Full Life : TIDAK ADA YANG BAIK BAGIKU SELAIN ENGKAU!

Nas : Mazm 16:2

Terlepas dari Allah, pemazmur tidak melihat makna di dalam hidup ini dan tidak ada kebahagiaan pribadi. Tidak ada sesuatu pun di dalam hidupnya yang baik jikalau kehadiran Tuhan dan berkat-Nya tidak ada. Paulus mengungkapkan kebenaran yang sama ketika menyatakan, "Bagiku hidup adalah Kristus" (Fili 1:21; bd. Gal 2:20).

[103:1]  4 Full Life : PUJILAH TUHAN, HAI JIWAKU.

Nas : Mazm 103:1-2

Mazmur ini mengungkapkan rasa syukur dan pujian kepada Tuhan atas semua keuntungan dan berkat yang telah dilimpahkan-Nya atas umat perjanjian yang percaya. Jangan sekali-kali kita melupakan kebaikan Allah kepada kita (bd. Ul 8:12-14; 2Taw 32:25) atau gagal untuk berterima kasih atas berkat-berkat-Nya yang dicurahkan kepada kita melalui Roh Kudus

(lihat cat. --> Mazm 103:3 berikutnya;

[atau ref. Mazm 103:3]

bd. Kis 2:38-39; 9:17-18;

lihat cat. --> Yoh 14:16.)

[atau ref. Yoh 14:16]

[116:12]  5 Full Life : BAGAIMANA AKAN KUBALAS?

Nas : Mazm 116:12

Rasa syukur mengalir dari hati semua orang yang telah mengalami keselamatan dari Tuhan; mereka akan mengungkapkannya dengan kasih (ayat Mazm 116:1), kesetiaan (ayat Mazm 116:2), kehidupan yang benar (ayat Mazm 116:9), ucapan syukur, dan tekad yang teguh untuk menaati Tuhan (ayat Mazm 116:14).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA