TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 25:8

Konteks
25:8 TUHAN itu baik dan benar; p  sebab itu Ia menunjukkan q  jalan kepada orang yang sesat.

Mazmur 72:1

Konteks
Doa harapan untuk raja
72:1 Dari Salomo. Ya Allah, berikanlah hukum-Mu t  kepada raja 1  dan keadilan-Mu kepada putera raja!

Mazmur 105:45

Konteks
105:45 agar supaya mereka tetap mengikuti ketetapan-Nya, dan memegang segala pengajaran-Nya. q  Haleluya! r 

Mazmur 119:11

Konteks
119:11 Dalam hatiku n  aku menyimpan janji-Mu, supaya aku jangan berdosa o  terhadap Engkau.

Mazmur 119:16-17

Konteks
119:16 Aku akan bergemar v  dalam ketetapan-ketetapan-Mu; firman-Mu tidak akan kulupakan. 119:17 Lakukanlah kebajikan kepada hamba-Mu w  ini, supaya aku hidup, dan aku hendak berpegang pada firman-Mu. x 

Mazmur 119:21

Konteks
119:21 Engkau menghardik orang-orang yang kurang ajar, b  terkutuklah c  orang yang menyimpang d  dari perintah-perintah-Mu.

Mazmur 119:27

Konteks
119:27 Buatlah aku mengerti petunjuk titah-titah-Mu 2 , supaya aku merenungkan perbuatan-perbuatan-Mu k  yang ajaib.

Mazmur 119:29

Konteks
119:29 Jauhkanlah jalan dusta o  dari padaku, dan karuniakanlah p  aku Taurat-Mu.

Mazmur 119:51

Konteks
119:51 Orang-orang yang kurang ajar sangat mencemoohkan aku, z  tetapi aku tidak menyimpang a  dari Taurat-Mu.

Mazmur 119:57

Konteks
119:57 Bagianku i  ialah TUHAN 3 , aku telah berjanji untuk berpegang pada firman-firman-Mu. j 

Mazmur 119:99

Konteks
119:99 Aku lebih berakal budi dari pada semua pengajarku, sebab peringatan-peringatan-Mu h  kurenungkan.

Mazmur 119:101

Konteks
119:101 Terhadap segala jalan kejahatan aku menahan kakiku, j  supaya aku berpegang pada firman-Mu. k 

Mazmur 119:122

Konteks
119:122 Jadilah jaminan bagi hamba-Mu untuk kebaikan, x  janganlah orang-orang yang kurang ajar memeras y  aku.

Mazmur 119:130

Konteks
119:130 Bila tersingkap, firman-firman-Mu memberi terang, o  memberi pengertian kepada orang-orang bodoh. p 

Mazmur 119:158

Konteks
119:158 Melihat pengkhianat-pengkhianat, aku merasa jemu, q  karena mereka tidak berpegang pada janji-Mu. r 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[72:1]  1 Full Life : RAJA.

Nas : Mazm 72:1-19

Menurut ayat Mazm 72:1, mazmur ini adalah doa Salomo selaku raja Israel agar masa pemerintahannya ditandai keadilan, kebenaran, damai sejahtera, pembinasaan kejahatan, dan pembebasan orang yang tertindas dan miskin. Itu juga menunjuk kepada pemerintahan Yesus Kristus atas dunia (lih. pasal Wahy 20:1-22:21) karena beberapa ayatnya dapat dikenakan sepenuhnya kepada Dia saja (ayat Mazm 72:8,11,17; bd. pasal Yes 11:1-5; 60:1-62:12). Doa ini mirip dengan doa dalam PB, "Datanglah kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di sorga" (Mat 6:10). Bentuk doa ini harus timbul dari hati semua orang yang ingin melihat Kristus memerintah sebagai raja dan kebenaran-Nya ditegakkan di bumi ini

(lihat cat. --> Wahy 21:1).

[atau ref. Wahy 21:1]

[119:27]  2 Full Life : MENGERTI PETUNJUK TITAH-TITAH-MU.

Nas : Mazm 119:27

Firman Allah hanya dapat dimengerti sepenuhnya dengan pertolongan Allah (ayat Mazm 119:26-27,29); jadi, kita harus senantiasa berdoa kepada Allah, melalui Roh Kudus, agar mendekati kita, untuk meningkatkan pengertian kita, dan mengajarkan kebenaran-Nya kepada kita

(lihat cat. --> Yoh 14:17;

lihat cat. --> 1Yoh 2:27).

[atau ref. Yoh 14:17; 1Yoh 2:27]

[119:57]  3 Full Life : BAGIANKU IALAH TUHAN.

Nas : Mazm 119:57

Kehidupan pemazmur berpusat di sekitar Allah dan Firman-Nya. Bilamana kita ingin mengenal Allah dan kasih-Nya (ayat Mazm 119:57-64), kita harus tinggal dalam Firman-Nya (ayat Mazm 119:57), mencari wajah dan kasih karunia-Nya dengan segenap hati (ayat Mazm 119:58), bergegas untuk menaati Firman-Nya (ayat Mazm 119:60), sering berdoa (ayat Mazm 119:62), bergaul dengan orang yang takut akan Dia (ayat Mazm 119:63), mencari kasih-Nya (ayat Mazm 119:64), dan berdoa untuk mengenal dan melakukan kehendak-Nya (ayat Mazm 119:64). Kita tidak bisa tinggal di dalam Kristus tanpa tinggal di dalam Firman-Nya (Yoh 15:1-10).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA