TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 2:10

Konteks
2:10 Oleh sebab itu, hai raja-raja, bertindaklah bijaksana, r  terimalah pengajaran, hai para hakim s  dunia!

Mazmur 4:5

Konteks
4:5 (4-6) Persembahkanlah korban yang benar dan percayalah kepada TUHAN. b 

Mazmur 25:18-19

Konteks
25:18 Tiliklah sengsaraku l  dan kesukaranku, m  dan ampunilah segala dosaku. n  25:19 Lihatlah, betapa banyaknya musuhku, o  dan bagaimana mereka membenci aku p  dengan sangat mendalam.

Mazmur 32:1-2

Konteks
Kebahagiaan orang yang diampuni dosanya
32:1 Dari Daud. Nyanyian pengajaran 1 . Berbahagialah orang yang diampuni pelanggarannya 2 , yang dosanya ditutupi! d  32:2 Berbahagialah manusia, yang kesalahannya tidak diperhitungkan 3  e  TUHAN, dan yang tidak berjiwa penipu! f 

Mazmur 35:9

Konteks
35:9 Tetapi aku bersorak-sorak d  karena TUHAN, aku girang karena keselamatan e  dari pada-Nya;

Mazmur 54:2

Konteks
54:2 (54-4) Ya Allah, l  dengarkanlah doaku, berilah telinga kepada ucapan mulutku!

Mazmur 73:3

Konteks
73:3 Sebab aku cemburu f  kepada pembual-pembual, kalau aku melihat kemujuran orang-orang fasik g .

Mazmur 73:11

Konteks
73:11 Dan mereka berkata: "Bagaimana Allah tahu hal itu, adakah pengetahuan pada Yang Mahatinggi?"

Mazmur 77:7

Konteks
77:7 (77-8) "Untuk selamanyakah n  Tuhan menolak dan tidak kembali bermurah hati o  lagi?

Mazmur 78:36

Konteks
78:36 Tetapi mereka memperdaya Dia dengan mulut k  mereka, dan dengan lidahnya mereka membohongi Dia.

Mazmur 107:1

Konteks
Nyanyian syukur dari orang-orang yang ditebus TUHAN
107:1 Bersyukurlah 4  kepada TUHAN, j  sebab Ia baik! k  Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mazmur 107:5

Konteks
107:5 mereka lapar p  dan haus, q  jiwa mereka lemah lesu di dalam diri mereka.

Mazmur 116:1

Konteks
Terluput dari belenggu maut
116:1 Aku mengasihi TUHAN 5 , l  sebab Ia mendengarkan suaraku m  dan permohonanku. n 

Mazmur 118:2-3

Konteks
118:2 Biarlah Israel berkata: x  "Bahwasanya untuk selama-lamanya y  kasih setia-Nya!" 118:3 Biarlah kaum Harun berkata: z  "Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya!"

Mazmur 119:5

Konteks
119:5 Sekiranya hidupku tentu untuk berpegang pada ketetapan-Mu 6  7 ! e 

Mazmur 119:24

Konteks
119:24 Ya, peringatan-peringatan-Mu menjadi kegemaranku, menjadi penasihat-penasihatku.

Mazmur 119:129

Konteks
119:129 Peringatan-peringatan-Mu ajaib, m  itulah sebabnya jiwaku memegangnya. n 

Mazmur 119:143

Konteks
119:143 Aku ditimpa kesesakan dan kesusahan, tetapi perintah-perintah-Mu menjadi kesukaanku. o 

Mazmur 119:162

Konteks
119:162 Aku gembira w  atas janji-Mu, seperti orang yang mendapat banyak jarahan. x 

Mazmur 132:1

Konteks
Daud dan Sion, pilihan TUHAN
132:1 Nyanyian ziarah. Ingatlah, ya TUHAN, kepada Daud 8  dan segala penderitaannya, i 

Mazmur 136:8

Konteks
136:8 Matahari untuk menguasai v  siang; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mazmur 136:19-20

Konteks
136:19 Sihon, raja orang Amori; g  bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. 136:20 Dan Og, raja negeri Basan; h  bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mazmur 139:1

Konteks
Doa di hadapan Allah yang maha tahu
139:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. TUHAN, Engkau menyelidiki k  dan mengenal l  aku 9  10 ;

Mazmur 149:5

Konteks
149:5 Biarlah orang-orang saleh beria-ria d  dalam kemuliaan, biarlah mereka bersorak-sorai di atas tempat tidur e  mereka!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:1]  1 Full Life : PENGAJARAN

Nas : Mazm 32:1

(versi Inggris NIV -- _Maskil_). Kata Ibrani ini mungkin berasal dari _sakal_, yang artinya "menjadi bijak atau mahir". Karena _maskil_ dipakai dalam judul mazmur, mungkin menunjuk bahwa mazmur ini adalah mazmur pengajaran. Mazmur ini menguraikan sifat dosa dan apa terjadi apabila dosa itu ditutupi, diakui, ditinggalkan, dan diampuni. Mazmur _maskil_ lainnya ialah pasal Mazm 42:1-12; 44:1-27; 45:1-18; 52:1-55:24; 74:1-23; Mazm 78:1-72; Mazm 88:1-19; 89:1-53; 142:1-8.

[32:1]  2 Full Life : BERBAHAGIALAH ORANG YANG DIAMPUNI PELANGGARANNYA.

Nas : Mazm 32:1

Orang yang sungguh-sungguh bahagia adalah mereka yang telah menerima pengampunan dosa dari Allah, sehingga kesalahan dari pelanggaran mereka tidak membebani hati, pikiran, dan hati nurani mereka. Kebahagiaan semacam ini tersedia bagi semua orang berdosa yang datang kepada Tuhan (Mat 11:28-29). Pemazmur melukiskan pengampunan Allah dengan tiga cara:

  1. 1) Dia mengampuni dosa.
  2. 2) Dia menutupi dosa itu, yaitu menyingkirkannya.
  3. 3) Dosa itu tidak diperhitungkan kepada orang berdosa itu (ayat Mazm 32:2), yaitu kesalahan itu dihapus dari catatan.

[32:2]  3 Full Life : KESALAHANNYA TIDAK DIPERHITUNGKAN.

Nas : Mazm 32:2

Rom 4:6-8 mengutip ayat Mazm 32:1-2 untuk menunjukkan bahwa Allah memperlakukan orang berdosa yang sungguh bertobat sebagai orang benar, bukan karena kebenaran itu telah diterima melalui perbuatan baik, tetapi sebaliknya diterima sebagai karunia ketika mereka mengakui dosa mereka dan percaya kepada Tuhan (bd. ayat Mazm 32:5).

[107:1]  4 Full Life : BERSYUKURLAH.

Nas : Mazm 107:1-43

Mazmur ini menasihati orang tertebus untuk memuji Tuhan karena kelepasan dari situasi yang parah dan berbahaya. Pemazmur menggunakan empat contoh untuk melukiskan bahwa Allah menanggapi kesulitan-kesulitan ekstrem umat-Nya manakala mereka berdoa: lapar dan dahaga (ayat Mazm 107:4-9), perhambaan (ayat Mazm 107:10-16), sakit parah hingga nyaris meninggal (ayat Mazm 107:17-22), dan bahaya badai (ayat Mazm 107:23-32). Mazmur ini relevan sekarang ini bagi semua orang percaya yang di dalam kesesakan dan penderitaan berseru kepada Tuhan; itu membangun iman dan mendorong kita selama saat-saat kita memerlukan campur tangan Allah secara khusus di dalam kehidupan kita.

[116:1]  5 Full Life : AKU MENGASIHI TUHAN.

Nas : Mazm 116:1-19

Mazmur ini mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan atas kelepasan dari kematian dan menyatakan pujian semua orang percaya yang menderita yang diselamatkan oleh Tuhan dan terhindar dari kematian atau malapetaka besar.

[119:5]  6 Full Life : KETETAPAN-MU.

Nas : Mazm 119:5

Ketetapan-ketetapan Allah (Ibr. _huqqim_) terdiri atas peraturan-peraturan bagi umat-Nya secara perseorangan dan secara bersama.

[119:5]  7 Full Life : BERPEGANG PADA KETETAPAN-MU

Nas : Mazm 119:5

(versi Inggris NIV -- tabah dalam menaati ketetapan-Mu). Orang percaya harus terus meminta kepada Allah agar memberikan kasih karunia yang diperlukan untuk melaksanakan kehendak-Nya dan tetap tabah dalam jalan-jalan-Nya. Permohonan semacam ini perlu karena kita tidak dapat tinggal setia kepada hukum-hukum Allah tanpa pertolongan-Nya yang menyokong dan karya Roh Kudus di dalam hati kita

(lihat cat. --> Mat 7:21).

[atau ref. Mat 7:21]

[132:1]  8 Full Life : INGATLAH ... KEPADA DAUD.

Nas : Mazm 132:1-18

Mazmur ini memohon kepada Allah untuk memberkati putra-putra Daud ketika mereka memerintah Israel (bd. 2Sam 7:8-29;

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD).

Berkat ini hanya akan menjadi kenyataan apabila Allah tinggal di dalam Bait-Nya dan di antara umat-Nya (ayat Mazm 132:13-18).

[139:1]  9 Full Life : ENGKAU MENYELIDIKI ... AKU.

Nas : Mazm 139:1-24

Mazmur ini menguraikan berbagai aspek dari sifat-sifat Allah, khususnya kemahahadiran dan kemahatahuan-Nya sejauh sifat ini terkait dengan pemeliharaan umat-Nya

(lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

Allah langit dan bumi menciptakan kita dan mempunyai pengetahuan sempurna tentang kita; Dia senantiasa bersama kita, dan pikiran-Nya senantiasa diarahkan kepada kita di dalam setiap situasi.

[139:1]  10 Full Life : ENGKAU ... MENGENAL AKU.

Nas : Mazm 139:1-6

Allah mengetahui semua pikiran, motivasi, keinginan, dan ketakutan di dalam hati kita, juga kebiasaan dan perilaku lahiriah kita. Dia mengetahui segala sesuatu yang kita lakukan sejak terbit fajar hingga tengah malam. Dalam segala sesuatu yang kita lakukan, Ia mengelilingi kita dengan perhatian dan meletakkan tangan perkenan-Nya di atas kepala kita (ayat Mazm 139:5).



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA