TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 3:4

Konteks
3:4 (3-5) Dengan nyaring e  aku berseru kepada TUHAN, dan Ia menjawab aku dari gunung-Nya f  yang kudus. Sela

Mazmur 4:3

Konteks
4:3 (4-4) Ketahuilah, bahwa TUHAN telah memilih bagi-Nya seorang yang dikasihi-Nya; x  TUHAN mendengarkan, y  apabila aku berseru kepada-Nya 1 .

Mazmur 14:4

Konteks
14:4 Tidak sadarkah o  semua orang yang melakukan kejahatan, yang memakan habis umat-Ku p  seperti memakan roti, dan yang tidak berseru kepada TUHAN? q 

Mazmur 17:6

Konteks
17:6 Aku berseru kepada-Mu, karena Engkau menjawab aku, s  ya Allah; sendengkanlah telinga-Mu kepadaku, t  dengarkanlah perkataanku. u 

Mazmur 22:2

Konteks
22:2 (22-3) Allahku, aku berseru-seru pada waktu siang, tetapi Engkau tidak menjawab 2 , z  dan pada waktu malam, a  tetapi tidak juga aku tenang.

Mazmur 31:17

Konteks
31:17 (31-18) TUHAN, janganlah membiarkan aku mendapat malu, j  sebab aku berseru kepada-Mu; biarlah orang-orang fasik mendapat malu dan turun ke dunia orang mati dan bungkam. k 

Mazmur 34:6

Konteks
34:6 (34-7) Orang yang tertindas ini berseru, dan TUHAN mendengar; Ia menyelamatkan dia dari segala kesesakannya. f 

Mazmur 42:7

Konteks
42:7 (42-8) Samudera raya berpanggil-panggilan e  dengan deru air terjun-Mu; segala gelora dan gelombang-Mu bergulung melingkupi aku. f 

Mazmur 49:11

Konteks
49:11 (49-12) Kubur p  mereka ialah rumah mereka untuk selama-lamanya, tempat kediaman mereka turun-temurun; q  mereka menganggap r  ladang-ladang milik mereka.

Mazmur 50:1

Konteks
Ibadah yang sejati
50:1 Mazmur Asaf. Yang Mahakuasa, TUHAN h  Allah, berfirman dan memanggil bumi, dari terbitnya matahari sampai kepada terbenamnya. i 

Mazmur 53:4

Konteks
53:4 (53-5) Tidak sadarkah orang-orang yang melakukan kejahatan, yang memakan habis umat-Ku seperti memakan roti, dan yang tidak berseru kepada Allah?

Mazmur 56:9

Konteks
56:9 (56-10) Maka musuhku akan mundur g  pada waktu aku berseru; h  aku yakin, bahwa Allah memihak kepadaku. i 

Mazmur 61:2

Konteks
61:2 (61-3) Dari ujung bumi aku berseru kepada-Mu, karena hatiku lemah lesu; h  tuntunlah aku ke gunung batu i  yang terlalu tinggi bagiku.

Mazmur 69:3

Konteks
69:3 (69-4) Lesu aku karena berseru-seru, b  kerongkonganku kering; mataku nyeri c  karena mengharapkan Allahku.

Mazmur 81:7

Konteks
81:7 (81-8) dalam kesesakan engkau berseru, e  maka Aku meluputkan engkau; Aku menjawab f  engkau dalam persembunyian guntur, Aku telah menguji engkau dekat air Meriba. g  Sela

Mazmur 86:5

Konteks
86:5 Sebab Engkau, ya Tuhan, baik dan suka mengampuni dan berlimpah kasih setia p  bagi semua orang yang berseru kepada-Mu.

Mazmur 88:9

Konteks
88:9 (88-10) mataku q  merana karena sengsara. Aku telah berseru r  kepada-Mu, ya TUHAN, sepanjang hari, telah mengulurkan tanganku s  kepada-Mu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:3]  1 Full Life : MENDENGARKAN, APABILA AKU BERSERU KEPADA-NYA.

Nas : Mazm 4:4

Untuk memiliki kepastian bahwa Allah akan menjawab seruan kita memohon pertolongan, kita harus sungguh-sungguh berusaha untuk hidup saleh (bd. Ams 15:29; Yoh 9:31; 15:7). Mereka yang dengan setia mengabdikan diri kepada Allah telah dipisahkan sebagai milik pusaka-Nya sendiri. Apabila kita menjadi milik Allah, kita dapat berseru kepada-Nya sebagai pelindung dan pemelihara kita (bd. Ibr 10:22; 1Yoh 3:21-22).

[22:2]  2 Full Life : AKU BERSERU-SERU ... ENGKAU TIDAK MENJAWAB.

Nas : Mazm 22:3

Orang percaya, seperti Yesus sendiri, kadang-kadang mungkin merasa seperti ditinggalkan oleh Allah. Bilamana hal ini terjadi, peganglah teguh kepercayaan kepada Allah dan kebaikan-Nya, sambil tetap berdoa dan mengandalkan Dia (ayat Mazm 22:3-6).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA