TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 7:1

Konteks
Allah, Hakim yang adil
7:1 Nyanyian d  ratapan Daud, yang dinyanyikan untuk TUHAN karena Kush, orang Benyamin itu. (7-2) 1  Ya TUHAN, Allahku, pada-Mu aku berlindung 2 ; e  selamatkanlah aku f  dari semua orang yang mengejar aku g  dan lepaskanlah aku,

Mazmur 68:2

Konteks
68:2 (68-3) Seperti asap w  hilang tertiup, seperti lilin meleleh x  di depan api, demikianlah orang-orang fasik binasa y  di hadapan Allah.

Mazmur 78:55

Konteks
78:55 dihalau-Nya bangsa-bangsa q  dari depan mereka, dibagi-bagikan-Nya kepada mereka tanah pusaka r  dengan tali pengukur, dan disuruh-Nya suku-suku Israel mendiami kemah-kemah mereka itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:1]  1 Full Life : SELAMATKANLAH AKU DARI SEMUA ORANG YANG MENGEJAR AKU.

Nas : Mazm 7:2-18

Mazmur ini merupakan teladan bagi semua orang yang diperlakukan dengan tidak adil, difitnah atau diserang oleh orang-orang yang membenci mereka. Doa ini dapat dipakai untuk musuh terbesar kita yang berusaha seperti singa menerkam kita (ayat Mazm 7:3), yaitu Iblis dan setan-setan (Ef 6:11-12; 1Pet 5:8). Selalu tepat untuk berdoa mohon kelepasan dari yang jahat

(lihat cat. --> Mat 6:13).

[atau ref. Mat 6:13]

[7:1]  2 Full Life : PADA-MU AKU BERLINDUNG.

Nas : Mazm 7:2

Orang yang telah dengan sungguh-sungguh menyerahkan diri kepada Allah dapat dengan penuh keyakinan berlindung di dalam Tuhan dan menyerahkan situasi hidup mereka kepada-Nya. Di tengah-tengah masa ketidakadilan dan kesulitan, kita dapat menempatkan diri di bawah perlindungan Allah dan memohon kepada-Nya berdasarkan kesetiaan dan kebenaran kita (ayat Mazm 7:4-6,9).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA