TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 9:5-6

Konteks
9:5 (9-6) Engkau telah menghardik bangsa-bangsa, p  telah membinasakan orang-orang fasik 1 ; nama q  mereka telah Kauhapuskan untuk seterusnya dan selama-lamanya; 9:6 (9-7) musuh telah habis binasa, menjadi timbunan puing senantiasa: kota-kota r  telah Kauruntuhkan; lenyaplah ingatan kepadanya. s 

Mazmur 9:18

Konteks
9:18 (9-19) Sebab bukan untuk seterusnya orang miskin dilupakan 2 , bukan untuk selamanya hilang harapan u  orang sengsara. v 

Mazmur 12:7

Konteks
12:7 (12-8) Engkau, TUHAN, yang akan menepatinya, p  Engkau akan menjaga kami senantiasa q  terhadap angkatan ini.

Mazmur 16:11

Konteks
16:11 Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; c  di hadapan-Mu d  ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu e  ada nikmat f  senantiasa.

Mazmur 21:4

Konteks
21:4 (21-5) Hidup dimintanya dari pada-Mu; Engkau memberikannya kepadanya, dan umur panjang untuk seterusnya dan selama-lamanya. f 

Mazmur 21:11

Konteks
21:11 (21-12) Apabila mereka hendak mendatangkan malapetaka r  atasmu, merancangkan tipu muslihat, s  mereka tidak berdaya.

Mazmur 23:6

Konteks
23:6 Kebajikan dan kemurahan 3  belaka j  akan mengikuti aku, seumur hidupku; dan aku akan diam dalam rumah TUHAN sepanjang masa.

Mazmur 28:9

Konteks
28:9 Selamatkanlah kiranya umat-Mu x  dan berkatilah milik-Mu y  sendiri, gembalakanlah z  mereka dan dukunglah mereka a  untuk selama-lamanya.

Mazmur 41:13

Konteks
41:13 (41-14) Terpujilah f  TUHAN, Allah Israel, g  dari selama-lamanya sampai selama-lamanya! Amin, ya amin. h 

Mazmur 49:8

Konteks
49:8 (49-9) karena terlalu mahal harga pembebasan h  nyawanya, dan tidak memadai i  untuk selama-lamanya--

Mazmur 61:4

Konteks
61:4 (61-5) Biarlah aku menumpang l  di dalam kemah-Mu untuk selama-lamanya, biarlah aku berlindung dalam naungan sayap-Mu 4 ! m  Sela

Mazmur 69:2

Konteks
69:2 (69-3) Aku tenggelam ke dalam rawa yang dalam, a  tidak ada tempat bertumpu; aku telah terperosok ke air yang dalam, gelombang pasang menghanyutkan aku.

Mazmur 71:19

Konteks
71:19 Keadilan-Mu, ya Allah, sampai ke langit. d  Engkau yang telah melakukan hal-hal yang besar, e  ya Allah, siapakah seperti Engkau? f 

Mazmur 77:8

Konteks
77:8 (77-9) Sudah lenyapkah untuk seterusnya kasih setia-Nya, p  telah berakhirkah janji q  itu berlaku turun-temurun?

Mazmur 78:54

Konteks
78:54 dibawa-Nya mereka ke tanah-Nya yang kudus, yakni pegunungan ini, yang diperoleh tangan kanan-Nya; p 

Mazmur 89:1

Konteks
Kesetiaan TUHAN kepada Daud
89:1 Nyanyian pengajaran Etan, orang Ezrahi. (89-2) Aku hendak menyanyikan i  kasih setia TUHAN selama-lamanya, hendak memperkenalkan j  kesetiaan-Mu 5  dengan mulutku turun-temurun.

Mazmur 89:28

Konteks
89:28 (89-29) Aku akan memelihara kasih setia-Ku bagi dia untuk selama-lamanya, dan perjanjian-Ku teguh e  bagi dia.

Mazmur 102:13

Konteks
102:13 (102-14) Engkau sendiri akan bangun, g  akan menyayangi h  Sion, sebab sudah waktunya i  untuk mengasihaninya, j  sudah tiba saatnya. k 

Mazmur 105:8

Konteks
105:8 Ia ingat untuk selama-lamanya akan perjanjian-Nya, h  firman yang diperintahkan-Nya kepada seribu angkatan,

Mazmur 111:5

Konteks
111:5 Diberikan-Nya rezeki g  kepada orang-orang yang takut akan Dia. h  Ia ingat untuk selama-lamanya akan perjanjian-Nya. i 

Mazmur 112:9

Konteks
112:9 Ia membagi-bagikan, ia memberikan kepada orang miskin; k  kebajikannya tetap l  untuk selama-lamanya, tanduknya meninggi m  dalam kemuliaan.

Mazmur 133:2

Konteks
133:2 Seperti minyak yang baik di atas kepala l  meleleh ke janggut, yang meleleh ke janggut Harun dan ke leher jubahnya.

Mazmur 145:1

Konteks
Puji-pujian karena kemurahan TUHAN
145:1 Puji-pujian dari Daud. Aku hendak mengagungkan Engkau, b  ya Allahku, ya Raja, c  dan aku hendak memuji nama-Mu d  untuk seterusnya dan selamanya.

Mazmur 145:21

Konteks
145:21 Mulutku mengucapkan z  puji-pujian kepada TUHAN dan biarlah segala makhluk a  memuji nama-Nya b  yang kudus untuk seterusnya dan selamanya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:5]  1 Full Life : MEMBINASAKAN ORANG-ORANG FASIK.

Nas : Mazm 9:6

Daud berbicara seakan-akan peristiwa yang tercatat di sini telah terjadi -- suatu gaya penulisan nubuat dalam mazmur. Ia begitu yakin bahwa semua peristiwa ini akan terjadi sehingga ia berbicara seakan-akan semua itu sudah digenapi (lih. ayat Mazm 9:16-17).

[9:18]  2 Full Life : BUKAN UNTUK SETERUSNYA ORANG MISKIN DILUPAKAN.

Nas : Mazm 9:19

Golongan miskin dan tertindas di antara umat Allah menjadi sasaran perhatian khusus Allah (ayat Mazm 9:10-11,13). Mereka memiliki janji bahwa Allah tidak akan meninggalkan mereka (ayat Mazm 9:11), bahwa Dia akan mengingatkan doa-doa mereka (ayat Mazm 9:13), dan bahwa harapan mereka akhirnya akan dinyatakan (ayat Mazm 9:19).

[23:6]  3 Full Life : KEBAJIKAN DAN KEMURAHAN

Nas : Mazm 23:6

(versi Inggris NIV -- Kebajikan dan kasih). Dengan sang Gembala menemani aku sepanjang jalan hidup ini, aku akan menerima pertolongan, kemurahan, dan dukungan. Tidak perduli apa yang terjadi aku dapat mempercayai Gembala yang Baik akan bekerja melalui segala sesuatu demi kebaikanku (Rom 8:28; Yak 5:11). Sasaran dari mengikuti sang Gembala serta mengalami kebaikan dan kasih-Nya ialah agar pada suatu saat aku akan bersama Tuhan selama-lamanya (1Tes 4:17), melihat wajah-Nya (Wahy 22:4), dan melayani Dia sepanjang masa di rumah-Nya (lih. Wahy 22:3; bd. Yoh 14:2-3).

[61:4]  4 Full Life : DALAM NAUNGAN SAYAP-MU.

Nas : Mazm 61:5

Lihat cat. --> Mazm 35:1-28;

lihat cat. --> Mazm 57:2.

[atau ref. Mazm 35:1-28; 57:2]

[89:1]  5 Full Life : KESETIAAN-MU.

Nas : Mazm 89:2-53

Mazmur ini adalah doa yang berkenaan dengan kebinasaan Yerusalem dan jatuhnya keturunan Daud, dan dengan janji Allah bahwa anak cucu Daud tetap ada untuk selama-lamanya (ayat Mazm 89:30,35-38; bd. 2Sam 7:8-16). Penggubah bertanya apakah Allah telah gagal untuk menepati janji-Nya. Ia berdoa agar Allah memulihkan umat-Nya dan takhta Daud serta menarik murka-Nya dari Israel (ayat Mazm 89:47-53). Yang tidak diketahui pemazmur ialah bahwa sekalipun Allah telah menghukum Israel karena dosa-dosa mereka, Ia akan menggenapi janji-Nya melalui Yesus Kristus, yang berasal dari keturunan Daud, dan kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan (Luk 1:31-33).



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA