TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 11:11-12

Konteks
11:11 Lalu berkatalah Musa kepada TUHAN: "Mengapa Kauperlakukan hamba-Mu ini dengan buruk o  dan mengapa aku tidak mendapat kasih karunia di mata-Mu, sehingga Engkau membebankan kepadaku p  tanggung jawab atas seluruh bangsa ini? 11:12 Akukah yang mengandung seluruh bangsa ini atau akukah yang melahirkannya, sehingga Engkau berkata kepadaku: Pangkulah dia seperti pak pengasuh 1  memangku anak yang menyusu, q  berjalan ke tanah yang Kaujanjikan dengan bersumpah r  kepada nenek moyangnya? s 

Yesaya 53:11

Konteks
53:11 Sesudah kesusahan n  jiwanya 2  ia akan melihat terang o  dan menjadi puas; dan hamba-Ku p  itu, sebagai orang yang benar, akan membenarkan q  banyak orang oleh hikmatnya, dan kejahatan r  mereka dia pikul.

Lukas 22:44

Konteks
22:44 Ia sangat ketakutan dan makin bersungguh-sungguh berdoa. Peluh-Nya menjadi seperti titik-titik darah 3  yang bertetesan ke tanah.

Filipi 1:8

Konteks
1:8 Sebab Allah adalah saksiku q  betapa aku dengan kasih mesra Kristus Yesus merindukan kamu sekalian.

Filipi 2:17

Konteks
2:17 Tetapi sekalipun darahku dicurahkan y  pada korban 4  z  dan ibadah imanmu, aku bersukacita dan aku bersukacita dengan kamu sekalian. a 

Kolose 2:1

Konteks
2:1 Karena aku mau, supaya kamu tahu, betapa beratnya perjuangan z  yang kulakukan untuk kamu, dan untuk mereka yang di Laodikia a  dan untuk semuanya, yang belum mengenal aku pribadi,

Kolose 4:12

Konteks
4:12 Salam dari Epafras i  kepada kamu; ia seorang dari antaramu, j  hamba Kristus Yesus, yang selalu bergumul dalam doanya 5  untuk kamu, k  supaya kamu berdiri teguh, sebagai orang-orang yang dewasa l  dan yang berkeyakinan penuh dengan segala hal yang dikehendaki Allah.

Ibrani 5:7

Konteks
5:7 Dalam hidup-Nya sebagai manusia, Ia telah mempersembahkan doa dan permohonan k  dengan ratap tangis l  dan keluhan 6  kepada Dia, yang sanggup menyelamatkan-Nya dari maut, dan karena kesalehan-Nya m  Ia telah didengarkan. n 

Wahyu 12:1-2

Konteks
Perempuan dan naga
12:1 Maka tampaklah suatu tanda r  besar 7  di langit: s  Seorang perempuan 8  berselubungkan matahari, dengan bulan di bawah kakinya dan sebuah mahkota dari dua belas bintang t  di atas kepalanya. 12:2 Ia sedang mengandung dan dalam keluhan dan penderitaannya hendak melahirkan ia berteriak kesakitan. u 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:12]  1 Full Life : PANGKULAH DIA SEPERTI PAK PENGASUH.

Nas : Bil 11:12

Musa menyangka akan memimpin suatu pasukan yang penuh kemenangan ke tanah perjanjian. Sebaliknya, bangsa itu bertindak seperti bayi-bayi rohani, dan Musa merasa bahwa beban itu terlalu berat baginya. Maka Allah mengambil sebagian Roh yang ada pada Musa dan menaruh-Nya pada tujuh puluh tua-tua untuk menolongnya dalam menjalankan kepemimpinan rohani (ayat Bil 11:16-17). Demikianlah, Musa tahu bahwa dengan kuasa Roh ia dapat menghadapi tantangan dari setiap tugas yang dibebankan Allah kepadanya, karena beban itu tidak perlu ditanggung dengan kekuatannya sendiri.

[53:11]  2 Full Life : KESUSAHAN JIWANYA.

Nas : Yes 53:11

Penderitaan Mesias akan melaksanakan maksud Allah dan menghasilkan keselamatan bagi "banyak" orang yang percaya.

[22:44]  3 Full Life : PELUH-NYA MENJADI SEPERTI TITIK DARAH.

Nas : Luk 22:44

Keterangan mengenai sepuluh tahap penderitaan Kristus untuk mengerjakan penebusan, terdapat dalam

lihat cat. --> Mat 26:37 dst.

[atau ref. Mat 26:37]

[2:17]  4 Full Life : DICURAHKAN PADA KORBAN.

Nas : Fili 2:17

Kasih dan kepeduliaan Paulus terhadap jemaat Filipi sedemikian rupa sehingga ia bersedia untuk memberikan nyawanya karena mereka sebagai suatu kurban kepada Allah.

  1. 1) Paulus tidak akan menyesal, melainkan akan bersukacita menjadi kurban, apabila hal itu akan memperdalam iman dan kasih mereka kepada Kristus (bd. 2Tim 4:6).
  2. 2) Kalau Paulus mempunyai kasih yang rela berkorban seperti terhadap anak-anak rohaninya, betapa besarnya pengorbanan dan penderitaan yang seharusnya kita bersedia alami demi iman anak-anak kita sendiri? Kalau perlu bagi kita untuk mencurahkan nyawa dan bahkan darah kita sebagai satu kurban kepada Tuhan agar anak-anak kita dapat berkembang dengan sebaik-baiknya di dalam Tuhan, maka kita harus siap sedia untuk mempersembahkan kurban seperti itu

    (lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK,

    yang menguraikan lima belas langkah yang harus diambil para orang-tua untuk memimpin anak mereka kepada kehidupan yang saleh).

[4:12]  5 Full Life : SELALU BERGUMUL DALAM DOANYA.

Nas : Kol 4:12

"Bergumul" (Yun. _agonizo_) menunjukkan keinginan yang kuat, berjuang atau berusaha keras dalam doa. Orang percaya PB yang setia tidak hanya bertekun dalam doa (ayat Kol 4:2), tetapi berjuang dengan permohonan-permohonan yang kuat. Kebutuhan keluarga, gereja kita dan dunia tidak kurang penting sekarang ini. Kita harus berdoa dengan sungguh-sungguh, sambil mengetahui bahwa dalam pergumulan kita tenaga Kristus sedang bekerja dengan kuasa di dalam kita (bd. Kol 1:29) dan maksud-Nya sedang diwujudkan untuk kepentingan orang lain.

[5:7]  6 Full Life : RATAP TANGIS DAN KELUHAN.

Nas : Ibr 5:7

Ayat ini mungkin menunjuk kepada kehebatan doa Yesus di Taman Getsemani. Doa Yesus "didengarkan" bukan dalam pengertian bahwa Allah menyingkirkan semua hal yang berhubungan dengan kematian, tetapi dalam pengertian bahwa Ia menerima pertolongan Allah untuk mengalami segala penderitaan yang sudah ditetapkan bagi-Nya. Adakalanya kita juga menghadapi berbagai pencobaan dan doa kita yang sungguh-sungguh tampaknya tidak didengar. Pada saat-saat semacam itu, kita harus ingat bahwa Yesus telah diuji dengan cara yang sama dan bahwa Allah akan memberikan kasih karunia yang cukup kepada kita untuk mengalami penderitaan yang diizinkan-Nya dalam kehidupan kita

(lihat cat. --> Mat 26:39).

[atau ref. Mat 26:39]

[12:1]  7 Full Life : TAMPAKLAH SUATU TANDA BESAR.

Nas : Wahy 12:1

Pasal Wahy 12:1-17 memaparkan empat konflik besar di antara Allah dan Iblis:

  1. (1) konflik Iblis dengan Kristus dan pekerjaan penebusan-Nya (ayat Wahy 12:1-5),
  2. (2) konflik Iblis dengan orang Israel yang setia (ayat Wahy 12:6,13-16),
  3. (3) konflik Iblis dengan sorga (ayat Wahy 12:7-9), dan
  4. (4) konflik Iblis dengan orang percaya (ayat Wahy 12:10-11,17).

[12:1]  8 Full Life : SEORANG PEREMPUAN.

Nas : Wahy 12:1

Perempuan ini menunjuk kepada orang Israel yang setia. Dengan perantaraan mereka sang Mesias (yaitu bayi Kristus, ayat Wahy 12:2,4-5) lahir di dunia (bd. Rom 9:5). Hal ini dinyatakan, tidak hanya oleh kelahiran anak itu, tetapi juga dengan menyebut matahari dan bulan (lih. Kej 37:9-11) dan kedua belas bintang yang tentu saja menunjuk kepada dua belas suku Israel.



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA