TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 28:11--29:40

Konteks
28:11 Pada bulan n  barumu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran kepada TUHAN: dua ekor lembu jantan o  muda, seekor domba jantan, p  tujuh ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, q  28:12 dan juga tiga persepuluh efa r  tepung yang terbaik sebagai korban sajian, s  diolah dengan minyak, untuk tiap-tiap lembu jantan, serta dua persepuluh t  efa tepung yang terbaik sebagai korban sajian, diolah dengan minyak, untuk domba jantan yang seekor itu, 28:13 serta sepersepuluh u  efa tepung yang terbaik sebagai korban sajian, v  diolah dengan minyak, untuk tiap-tiap domba; itulah suatu korban bakaran, w  bau yang menyenangkan, suatu korban api-apian bagi TUHAN. x  28:14 Dan korban-korban curahannya y  haruslah untuk seekor lembu jantan setengah hin anggur, untuk seekor domba jantan sepertiga hin dan untuk seekor domba seperempat hin. Itulah korban bakaran pada setiap bulan baru z  dalam setahun. 28:15 Dan seekor kambing jantan a  haruslah diolah menjadi korban penghapus dosa b  bagi TUHAN, serta dengan korban curahannya, di samping korban bakaran c  yang tetap."
Korban pada hari-hari raya
28:16 "Dalam bulan yang pertama, pada hari yang keempat belas bulan itu, ada Paskah d  bagi TUHAN. 28:17 Pada hari yang kelima belas bulan itu ada hari raya; tujuh hari e  lamanya harus dimakan roti yang tidak beragi. f  28:18 Pada hari yang pertama ada pertemuan kudus, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan g  berat, 28:19 dan haruslah kamu mempersembahkan kepada TUHAN sebagai korban api-apian, h  sebagai korban bakaran: dua ekor lembu jantan muda, seekor domba jantan dan tujuh ekor domba berumur setahun; haruslah kamu ambil yang tidak bercela. i  28:20 Sebagai korban sajiannya haruslah kamu olah tepung yang terbaik diolah dengan minyak, yakni tiga persepuluh efa j  untuk seekor lembu jantan dan dua persepuluh k  efa untuk seekor domba jantan; 28:21 sepersepuluh l  efa harus kauolah untuk setiap domba dari ketujuh ekor domba itu. 28:22 Selanjutnya seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa m  untuk mengadakan pendamaian bagimu; n  28:23 selain dari korban bakaran pagi yang termasuk korban bakaran yang tetap haruslah kamu mengolah semuanya itu. 28:24 Secara demikian haruslah setiap hari selama tujuh hari kamu olah santapan berupa korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN; o  di samping korban bakaran yang tetap haruslah itu diolah, serta dengan korban curahannya. 28:25 Dan pada hari yang ketujuh haruslah kamu mengadakan pertemuan yang kudus, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan berat. 28:26 Pada hari hulu hasil, p  pada waktu kamu mempersembahkan korban sajian baru kepada TUHAN, pada hari raya lepas tujuh minggu, q  haruslah kamu mengadakan pertemuan kudus, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan r  berat. 28:27 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN: s  dua ekor lembu jantan muda, seekor domba jantan, tujuh ekor domba berumur setahun; 28:28 juga sebagai korban sajiannya: tepung yang terbaik, diolah dengan minyak, yakni tiga persepuluh efa untuk setiap ekor lembu jantan, dua persepuluh t  efa untuk domba jantan yang seekor itu, 28:29 sepersepuluh u  efa untuk setiap domba dari ketujuh ekor domba itu; 28:30 seekor kambing v  jantan untuk mengadakan pendamaian bagimu. 28:31 Selain dari korban bakaran w  yang tetap dan korban sajiannya, haruslah kamu mengolah semuanya itu, serta dengan korban-korban curahannya. Haruslah kamu ambil yang tidak bercela. 29:1 Pada bulan yang ketujuh, pada tanggal satu bulan itu, haruslah kamu mengadakan pertemuan yang kudus, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan x  berat; itulah hari peniupan serunai bagimu. 29:2 Pada waktu itu haruslah kamu mengolah sebagai korban bakaran y  menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN: z  seekor lembu jantan muda, seekor domba jantan, tujuh ekor domba berumur setahun a  yang tidak bercela; b  29:3 juga sebagai korban sajiannya: c  tepung yang terbaik, diolah dengan minyak, yakni tiga persepuluh efa untuk lembu jantan itu, dua persepuluh efa untuk domba jantan itu 29:4 dan sepersepuluh d  efa untuk setiap domba dari ketujuh ekor domba itu; 29:5 dan seekor kambing e  jantan sebagai korban penghapus dosa untuk mengadakan pendamaian bagimu, 29:6 selain dari korban bakaran bulan f  baru serta dengan korban sajiannya, dan korban bakaran g  yang tetap serta dengan korban sajiannya h  dan korban-korban curahannya, i  sesuai dengan peraturannya, menjadi bau j  yang menyenangkan, suatu korban api-apian bagi TUHAN. 29:7 Pada hari yang kesepuluh bulan yang ketujuh itu haruslah kamu mengadakan pertemuan yang kudus dan merendahkan dirimu k  dengan berpuasa, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan. l  29:8 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran kepada TUHAN, sebagai bau yang menyenangkan: seekor lembu jantan muda, seekor domba jantan, tujuh ekor domba berumur setahun; haruslah tidak bercela m  semuanya itu; 29:9 juga sebagai korban sajiannya: n  tepung yang terbaik, diolah dengan minyak, yakni tiga persepuluh efa untuk lembu jantan itu, dua persepuluh o  efa untuk domba jantan yang seekor itu, 29:10 sepersepuluh p  efa untuk setiap domba dari ketujuh ekor domba itu; 29:11 dan seekor kambing q  jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari pada korban penghapus dosa pembawa pendamaian dan korban bakaran r  yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya. s  29:12 Pada hari yang kelima belas bulan t  yang ketujuh u  itu haruslah kamu mengadakan pertemuan yang kudus, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan berat; haruslah kamu mengadakan perayaan bagi TUHAN, tujuh hari lamanya. 29:13 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran, sebagai korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN: v  tiga belas ekor lembu jantan muda, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun; haruslah tidak bercela w  semuanya itu; 29:14 juga sebagai korban sajiannya: x  tepung yang terbaik, diolah dengan minyak, yakni tiga persepuluh efa untuk setiap lembu dari ketiga belas ekor lembu jantan itu, dua persepuluh efa untuk setiap domba dari kedua ekor domba jantan itu, 29:15 dan sepersepuluh y  efa untuk setiap domba dari keempat belas ekor domba itu; 29:16 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, z  selain dari korban bakaran yang tetap dengan korban sajiannya dan korban curahannya. a  29:17 Pada hari yang kedua: b  dua belas ekor lembu jantan muda, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, c  29:18 serta dengan korban sajiannya d  dan korban-korban curahannya, e  yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan; f  29:19 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, g  selain dari korban bakaran h  yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya. i  29:20 Pada hari yang ketiga: sebelas ekor lembu jantan, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, j  29:21 serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya, yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan; k  29:22 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari korban bakaran yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban curahannya. 29:23 Pada hari yang keempat: sepuluh ekor lembu jantan, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, 29:24 serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya, yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan; 29:25 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari korban bakaran yang tetap dengan korban sajiannya dan korban curahannya. 29:26 Pada hari yang kelima: sembilan ekor lembu jantan, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, 29:27 serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya, yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan; 29:28 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari korban bakaran yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban curahannya. 29:29 Pada hari yang keenam: delapan ekor lembu jantan, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, 29:30 serta dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya, yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan; 29:31 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari korban bakaran yang tetap dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya. 29:32 Pada hari yang ketujuh: tujuh ekor lembu jantan, dua ekor domba jantan, empat belas ekor domba berumur setahun yang tidak bercela, 29:33 serta dengan korban sajiannya, dan korban-korban curahannya, yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturannya; 29:34 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari korban bakaran yang tetap dengan korban sajiannya dan korban curahannya. 29:35 Pada hari yang kedelapan haruslah kamu mengadakan perkumpulan l  raya, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan berat. 29:36 Pada waktu itu haruslah kamu mempersembahkan sebagai korban bakaran, sebagai korban api-apian yang baunya menyenangkan bagi TUHAN: m  seekor lembu jantan, seekor domba jantan, tujuh ekor domba berumur setahun n  yang tidak bercela, 29:37 dengan korban sajiannya dan korban-korban curahannya, yakni untuk lembu-lembu jantan, untuk domba-domba jantan dan untuk domba-domba muda itu, menurut jumlah yang sesuai dengan peraturan; 29:38 dan seekor kambing jantan sebagai korban penghapus dosa, selain dari korban bakaran yang tetap serta dengan korban sajiannya dan korban curahannya. 29:39 Itulah semuanya yang harus kamu olah bagi TUHAN pada hari-hari rayamu o  sebagai korban-korban bakaranmu, p  korban-korban sajianmu, korban-korban curahanmu dan korban-korban keselamatanmu, q  selain dari korban-korban nazarmu r  dan korban-korban sukarelamu. s " 29:40 Lalu berbicaralah Musa kepada orang Israel sesuai dengan segala yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.

Ulangan 16:1-17

Konteks
Tiga hari raya utama
16:1 "Ingatlah akan bulan Abib x  dan rayakanlah Paskah 1  y  bagi TUHAN, Allahmu, sebab dalam bulan Abib itulah TUHAN, Allahmu, membawa engkau keluar dari Mesir pada waktu malam. 16:2 Maka engkau harus menyembelih kambing domba dan lembu sapi sebagai korban Paskah bagi TUHAN, Allahmu, di tempat yang akan dipilih TUHAN untuk membuat nama-Nya z  diam di sana. 16:3 Janganlah engkau makan sesuatu yang beragi besertanya; tujuh hari lamanya engkau harus makan roti yang tidak beragi besertanya, yakni roti penderitaan, a  sebab dengan buru-buru b  engkau keluar dari tanah Mesir. c  Maksudnya supaya seumur hidupmu engkau teringat akan hari engkau keluar dari tanah Mesir. 16:4 Janganlah terdapat padamu ragi di seluruh daerahmu, tujuh hari lamanya; dan dari daging hewan yang kausembelih pada waktu petang d  pada hari pertama, janganlah ada yang bermalam sampai pagi. e  16:5 Engkau tidak boleh mempersembahkan korban Paskah di salah satu tempat yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu. 16:6 Tetapi di tempat yang akan dipilih TUHAN, Allahmu, untuk membuat nama-Nya diam di sana, engkau harus mempersembahkan korban Paskah itu pada waktu senja, ketika matahari terbenam, bertepatan dengan saat f  engkau keluar dari Mesir. 16:7 Engkau harus memasaknya g  dan memakannya di tempat yang akan dipilih TUHAN, Allahmu; kemudian paginya engkau harus pulang kembali ke kemahmu. 16:8 Enam hari lamanya engkau harus makan roti yang tidak beragi dan pada hari yang ketujuh harus ada perkumpulan h  raya bagi TUHAN, Allahmu; maka janganlah engkau melakukan pekerjaan. i  16:9 Tujuh minggu j  harus kauhitung: pada waktu orang mulai menyabit gandum k  yang belum dituai, haruslah engkau mulai menghitung tujuh minggu itu. 16:10 Kemudian haruslah engkau merayakan hari raya Tujuh Minggu 2  bagi TUHAN, Allahmu, sekedar persembahan sukarela yang akan kauberikan, sesuai dengan berkat yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu. 16:11 Haruslah engkau bersukaria l  di hadapan TUHAN, Allahmu, engkau ini dan anakmu laki-laki serta anakmu perempuan, hambamu laki-laki dan hambamu perempuan, dan orang Lewi m  yang di dalam tempatmu, dan orang asing, n  anak yatim dan janda, yang di tengah-tengahmu, o  di tempat yang akan dipilih TUHAN, Allahmu, untuk membuat nama-Nya p  diam di sana. 16:12 Haruslah kauingat, bahwa engkaupun dahulu budak di Mesir, q  dan haruslah engkau melakukan ketetapan ini dengan setia. 16:13 Hari raya Pondok Daun haruslah kaurayakan tujuh hari lamanya, apabila engkau selesai mengumpulkan hasil tempat pengirikanmu r  dan tempat pemerasanmu. s  16:14 Haruslah engkau bersukaria t  pada hari rayamu itu, engkau ini dan anakmu laki-laki serta anakmu perempuan, hambamu laki-laki dan hambamu perempuan, dan orang Lewi, orang asing, anak yatim dan janda yang di dalam tempatmu. 16:15 Tujuh hari lamanya harus engkau mengadakan perayaan bagi TUHAN, Allahmu, di tempat yang akan dipilih TUHAN; sebab TUHAN, Allahmu, akan memberkati engkau dalam segala hasil tanahmu dan dalam segala usahamu, sehingga engkau dapat bersukaria u  dengan sungguh-sungguh. 16:16 Tiga kali setahun setiap orang laki-laki di antaramu harus menghadap v  hadirat TUHAN, Allahmu, ke tempat yang akan dipilih-Nya, yakni pada hari raya Roti Tidak Beragi, w  pada hari raya Tujuh Minggu dan pada hari raya Pondok Daun. x  Janganlah ia menghadap hadirat TUHAN dengan tangan hampa, y  16:17 tetapi masing-masing dengan sekedar persembahan, sesuai dengan berkat yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu."

Mazmur 81:1-4

Konteks
Nyanyian pada waktu pembaruan perjanjian
81:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Gitit. Dari Asaf. (81-2) Bersorak-sorailah bagi Allah, kekuatan kita, bersorak-soraklah bagi Allah Yakub. t  81:2 (81-3) Angkatlah lagu, bunyikanlah rebana, u  kecapi v  yang merdu, diiringi gambus. w  81:3 (81-4) Tiuplah sangkakala x  pada bulan baru, pada bulan purnama, y  pada hari raya kita. 81:4 (81-5) Sebab hal itu adalah suatu ketetapan bagi Israel, suatu hukum dari Allah Yakub. z 

Kolose 2:16-17

Konteks
Carilah perkara yang di atas
2:16 Karena itu janganlah kamu biarkan orang menghukum kamu d  mengenai makanan dan minuman e  atau mengenai hari raya, f  bulan baru g  ataupun hari Sabat 3 ; h  2:17 semuanya ini hanyalah bayangan dari apa yang harus datang, i  sedang wujudnya ialah Kristus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:1]  1 Full Life : PASKAH.

Nas : Ul 16:1

Lihat art. PASKAH.

[16:10]  2 Full Life : HARI RAYA TUJUH MINGGU.

Nas : Ul 16:10

Untuk ulasan mengenai hari-hari raya Israel

lihat cat. --> Im 23:2;

lihat cat. --> Im 23:5;

lihat cat. --> Im 23:6;

lihat cat. --> Im 23:10;

lihat cat. --> Im 23:15;

lihat cat. --> Im 23:24;

lihat cat. --> Im 23:27;

lihat cat. --> Im 23:34-43.

[atau ref. Im 23:1-44]

[2:16]  3 Full Life : MAKANAN ... MINUMAN ... HARI SABAT.

Nas : Kol 2:16

"Menghukum kamu mengenai makanan dan minuman" barangkali menunjuk kepada berbagai peraturan susunan makanan tapabrata Yahudi yang dianjurkan kepada jemaat Kolose sebagai sesuatu yang perlu untuk keselamatan (bd. ayat Kol 2:17). "Hari raya, bulan baru ataupun hari Sabat" mungkin menunjuk kepada beberapa hari suci yang wajib pada penanggalan Yahudi. Paulus mengajar bahwa orang Kristen dimerdekakan dari kewajiban semacam ini yang menyangkut hukum dan upacara agama (Gal 4:4-11; 5:1;

lihat cat. --> Mat 12:1,

[atau ref. Mat 12:1]

tentang Sabat;

lihat cat. --> Mr 7:6,

[atau ref. Mr 7:6]

tentang legalisme).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA