TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 147:19-20

Konteks
147:19 Ia memberitakan firman-Nya o  kepada Yakub, p  ketetapan-ketetapan-Nya dan hukum-hukum-Nya q  kepada Israel. 147:20 Ia tidak berbuat demikian kepada segala bangsa, r  dan hukum-hukum-Nya tidak mereka kenal. s  Haleluya! t 

Matius 9:33

Konteks
9:33 Dan setelah setan itu diusir, dapatlah orang bisu itu berkata-kata. Maka heranlah orang banyak, katanya: "Yang demikian belum pernah dilihat orang di Israel. t "

Roma 3:1-3

Konteks
Kelebihan orang Yahudi dan kesetiaan Allah
3:1 Jika demikian, apakah kelebihan orang Yahudi dan apakah gunanya sunat? 3:2 Banyak sekali, dan di dalam segala hal. a  Pertama-tama: sebab kepada merekalah dipercayakan firman Allah. b  3:3 Jadi bagaimana, jika di antara mereka ada yang tidak setia, c  dapatkah ketidaksetiaan itu membatalkan kesetiaan d  Allah?

Roma 9:4-5

Konteks
9:4 Sebab mereka adalah orang Israel, t  mereka telah diangkat menjadi anak, u  dan mereka telah menerima kemuliaan, v  dan perjanjian-perjanjian, w  dan hukum Taurat, x  dan ibadah, y  dan janji-janji. z  9:5 Mereka adalah keturunan bapa-bapa leluhur, a  yang menurunkan Mesias b  dalam keadaan-Nya sebagai manusia, yang ada di atas segala sesuatu. c  Ia adalah Allah yang harus dipuji d  sampai selama-lamanya. Amin!


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA