Mazmur 4:6
Konteks4:6 (4-7) Banyak orang berkata: "Siapa yang akan memperlihatkan yang baik kepada kita?" Biarlah cahaya wajah-Mu menyinari kami, c ya TUHAN!
Mazmur 18:28
Konteks18:28 (18-29) Karena Engkaulah yang membuat pelitaku y bercahaya; TUHAN, Allahku, menyinari z kegelapanku.
Mazmur 97:11
Konteks97:11 Terang sudah terbit k bagi orang benar, l dan sukacita bagi orang-orang yang tulus hati. m
Mazmur 112:4
Konteks112:4 Di dalam gelap terbit b terang bagi orang benar; pengasih dan penyayang orang yang adil. c
Yesaya 50:10
Konteks50:10 Siapa di antaramu yang takut b akan TUHAN 1 dan mendengarkan c suara hamba-Nya? d Jika ia hidup dalam kegelapan dan tidak ada cahaya e bersinar baginya, baiklah ia percaya f kepada nama TUHAN dan bersandar kepada Allahnya!
Yesaya 60:19-20
Konteks60:19 Bagimu matahari tidak lagi menjadi penerang 2 z pada siang hari dan cahaya bulan tidak lagi memberi terang pada malam hari, tetapi TUHAN akan menjadi penerang abadi bagimu dan Allahmu akan menjadi keagunganmu. a 60:20 Bagimu akan ada matahari b yang tidak pernah terbenam dan bulan yang tidak surut, sebab TUHAN akan menjadi penerang abadi bagimu, dan hari-hari perkabunganmu c akan berakhir.
Mikha 7:9
Konteks7:9 Aku akan memikul kemarahan x TUHAN, sebab aku telah berdosa kepada-Nya, sampai Ia memperjuangkan perkaraku y dan memberi keadilan kepadaku, membawa aku ke dalam terang, z sehingga aku mengalami keadilan-Nya. a
Maleakhi 4:2
Konteks4:2 Tetapi kamu yang takut akan nama-Ku 3 , p bagimu akan terbit surya kebenaran q dengan kesembuhan r pada sayapnya. Kamu akan keluar dan berjingkrak-jingkrak s seperti anak lembu lepas kandang.
Yohanes 12:46
Konteks12:46 Aku telah datang ke dalam dunia sebagai terang, s supaya setiap orang yang percaya kepada-Ku, jangan tinggal di dalam kegelapan.
[50:10] 1 Full Life : TAKUT AKAN TUHAN.
Nas : Yes 50:10-11
Nabi Yesaya mengimbau agar orang yang mengandalkan Tuhan tetap setia kepada-Nya sekalipun mereka harus hidup dalam kegelapan kemurtadan bangsa itu. Orang yang berjalan dalam terang api mereka sendiri -- pikiran dan pertimbangan mereka sendiri -- dan bukan tunduk kepada Allah dan penyataan firman-Nya akan "berbaring di tempat siksaan."
[60:19] 2 Full Life : BAGIMU MATAHARI TIDAK LAGI MENJADI PENERANG.
Nas : Yes 60:19
Ayat ini memandang ke depan kepada Yerusalem dari langit baru dan bumi baru, di mana Allah dan Anak Domba itu sendiri akan menjadi terang abadi bagi umat-Nya (lih. Wahy 21:23; 22:3-5; bd. Za 2:5).
[4:2] 3 Full Life : KAMU YANG TAKUT AKAN NAMA-KU.
Nas : Mal 4:2
Hari Tuhan juga berarti keselamatan dan pembebasan untuk semua yang mengasihi dan hidup bagi Dia. Di dalam kerajaan-Nya kemuliaan dan kebenaran Allah akan bersinar bagaikan matahari, serta membawa kepada umat-Nya yang setia kebaikan, berkat, keselamatan, dan kesembuhan yang tertinggi. Segala sesuatu akan dibetulkan, dan umat Allah akan berlompat-lompat karena sukacita bagaikan anak lembu yang lepas kandang.