TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 102:28

Konteks
102:28 (102-29) Anak hamba-hamba-Mu f  akan diam dengan tenteram, dan anak cucu g  mereka akan tetap ada di hadapan-Mu.

Mazmur 115:14

Konteks
115:14 Kiranya TUHAN memberi pertambahan d  kepada kamu, kepada kamu dan kepada anak-anakmu.

Yesaya 9:7

Konteks
9:7 (9-6) Besar kekuasaannya, v  dan damai sejahtera w  tidak akan berkesudahan 1  x  di atas takhta y  Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan z  dan kebenaran a  dari sekarang sampai selama-lamanya. b  Kecemburuan c  TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.

Yesaya 59:21

Konteks
59:21 Adapun Aku, inilah perjanjian-Ku f  dengan mereka, firman TUHAN: Roh-Ku g  yang menghinggapi engkau dan firman-Ku 2  yang Kutaruh dalam mulutmu h  tidak akan meninggalkan mulutmu i  dan mulut keturunanmu dan mulut keturunan mereka, dari sekarang sampai selama-lamanya, firman TUHAN.

Lukas 1:32-33

Konteks
1:32 Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi. n  Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, o  bapa leluhur-Nya, 1:33 dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya p  tidak akan berkesudahan. q "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:7]  1 Full Life : KEKUASAAN-NYA, DAN DAMAI SEJAHTERA TIDAK AKAN BERKESUDAHAN.

Nas : Yes 9:6

Di dalam pernyataan nubuat ini mengenai penetapan pemerintahan Kristus, tidak dibedakan di antara kedatangan-Nya yang pertama dengan yang kedua. Pada titik ini dalam sejarah manusia, seluruh karya penebusan Kristus dan pemerintahan-Nya dipandang sebagai satu kedatangan yang jauh di masa depan. Tidak pernah PL dengan jelas menyatakan bahwa pemerintahan Kristus di bumi akan meliputi kedatangan yang pertama dan kedua di dalam sejarah. Demikian juga di dalam PB, selang-selang waktu di antara aneka peristiwa pada zaman akhir tidak senantiasa tampak dengan jelas

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:43;

lihat cat. --> Mat 24:44).

[atau ref. Mat 24:42-44]

[59:21]  2 Full Life : ROH-KU ... FIRMAN-KU.

Nas : Yes 59:21

Allah berjanji kepada mereka yang berbalik dari dosa-dosanya dan menerima Mesias bahwa Roh-Nya akan turun ke atas mereka (bd. Yoh 16:13; Kis 2:4) dan firman-Nya tidak akan meninggalkan mulut mereka. Roh dan firman Tuhan akan mengesahkan kesaksian gereja sejati dan keturunannya untuk selama-lamanya. Umat Allah harus memberitakan Injil di dalam kuasa dan kebenaran Roh Kudus

(lihat cat. --> Kis 1:8;

[atau ref. Kis 1:8]

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA