TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 135:19-21

Konteks
135:19 Hai kaum Israel, pujilah TUHAN! f  Hai kaum Harun, pujilah TUHAN! 135:20 Hai kaum Lewi, pujilah TUHAN! Hai orang-orang yang takut akan TUHAN, pujilah TUHAN! 135:21 Terpujilah TUHAN dari Sion, g  Dia yang diam di Yerusalem! h  Haleluya!

Mazmur 146:10

Konteks
146:10 TUHAN itu Raja z  untuk selama-lamanya, Allahmu, ya Sion, turun-temurun! Haleluya!

Mazmur 149:2

Konteks
149:2 Biarlah Israel bersukacita w  atas Yang menjadikannya, x  biarlah bani Sion bersorak-sorak atas raja y  mereka!

Yesaya 12:6

Konteks
12:6 Berserulah dan bersorak-sorailah, c  hai penduduk Sion, sebab Yang Mahakudus, Allah Israel, d  agung e  di tengah-tengahmu! f "

Yesaya 52:7

Konteks
52:7 Betapa indahnya kelihatan dari puncak bukit-bukit s  kedatangan pembawa berita 1 , t  yang mengabarkan berita damai u  dan memberitakan kabar baik, yang mengabarkan berita selamat dan berkata kepada Sion: "Allahmu itu Raja! v "

Yoel 2:23

Konteks
2:23 Hai bani Sion, bersorak-soraklah dan bersukacitalah w  karena TUHAN, Allahmu! Sebab telah diberikan-Nya kepadamu hujan pada awal musim dengan adilnya, x  dan diturunkan-Nya kepadamu hujan, y  hujan pada awal z  dan hujan pada akhir a  musim seperti dahulu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[52:7]  1 Full Life : BETAPA INDAHNYA ... KEDATANGAN PEMBAWA BERITA.

Nas : Yes 52:7

Ayat ini pertama-tama mengacu kepada orang yang memberitakan pembebasan orang tawanan di Babel; ayat ini juga melambangkan pemberitaan keselamatan melalui Mesias yang akan datang (lih. Rom 10:15; Ef 6:15). Fokus berita yang disampaikan ialah, "Allahmu itu Raja!", yaitu: kerajaan Allah telah datang ke bumi (bd. Mr 1:14-15;

lihat art. KERAJAAN ALLAH).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA