Mazmur 71:8
Konteks71:8 Mulutku f penuh dengan puji-pujian kepada-Mu, dengan penghormatan g kepada-Mu sepanjang hari.
Mazmur 71:24
Konteks71:24 Lidahku juga menyebut-nyebut keadilan-Mu sepanjang hari, q sebab akan mendapat malu dan tersipu-sipu r orang-orang yang mengikhtiarkan celakaku s .
Mazmur 22:22-25
Konteks22:22 (22-23) Aku akan memasyhurkan nama-Mu kepada saudara-saudaraku 1 dan memuji-muji x Engkau di tengah-tengah jemaah: y 22:23 (22-24) kamu yang takut akan TUHAN, pujilah Dia, z hai segenap anak cucu Yakub, muliakanlah Dia, a dan gentarlah terhadap Dia, b hai segenap anak cucu Israel! 22:24 (22-25) Sebab Ia tidak memandang hina c ataupun merasa jijik kesengsaraan orang yang tertindas, d dan Ia tidak menyembunyikan wajah-Nya e kepada orang itu, dan Ia mendengar ketika orang itu berteriak minta tolong f kepada-Nya. 22:25 (22-26) Karena Engkau aku memuji-muji dalam jemaah g yang besar; nazarku h akan kubayar di depan mereka yang takut akan Dia.
Mazmur 30:12
Konteks30:12 (30-13) supaya jiwaku menyanyikan mazmur bagi-Mu dan jangan berdiam diri. TUHAN, Allahku, untuk selama-lamanya w aku mau menyanyikan syukur x bagi-Mu.
Mazmur 40:9-10
Konteks40:9 (40-10) Aku mengabarkan keadilan d dalam jemaah e yang besar; bahkan tidak kutahan bibirku, Engkau juga yang tahu, f ya TUHAN. 40:10 (40-11) Keadilan tidaklah kusembunyikan dalam hatiku, kesetiaan-Mu g dan keselamatan dari pada-Mu kubicarakan, kasih-Mu dan kebenaran-Mu tidak kudiamkan kepada jemaah h yang besar.
Mazmur 145:2
Konteks145:2 Setiap hari aku hendak memuji e Engkau 2 , dan hendak memuliakan nama-Mu f untuk seterusnya dan selamanya.
Mazmur 145:5-14
Konteks145:5 Semarak m kemuliaan-Mu yang agung dan perbuatan-perbuatan-Mu n yang ajaib akan kunyanyikan. 145:6 Kekuatan perbuatan-perbuatan-Mu o yang dahsyat akan diumumkan p mereka, dan kebesaran-Mu q hendak kuceritakan. r 145:7 Peringatan kepada besarnya kebajikan-Mu s akan dimasyhurkan mereka, dan tentang keadilan-Mu t mereka akan bersorak-sorai. u 145:8 TUHAN itu pengasih dan penyayang 3 , v panjang sabar dan besar kasih setia-Nya. w 145:9 TUHAN itu baik x kepada semua orang, dan penuh rahmat y terhadap segala yang dijadikan-Nya. 145:10 Segala yang Kaujadikan itu akan bersyukur kepada-Mu, z ya TUHAN, dan orang-orang yang Kaukasihi akan memuji a Engkau. b 145:11 Mereka akan mengumumkan kemuliaan kerajaan-Mu, c dan akan membicarakan keperkasaan-Mu, d 145:12 untuk memberitahukan keperkasaan-Mu e kepada anak-anak manusia, dan kemuliaan semarak kerajaan-Mu. f 145:13 Kerajaan-Mu ialah kerajaan g segala abad, dan pemerintahan-Mu tetap melalui segala keturunan. TUHAN setia h dalam segala perkataan-Nya i dan penuh kasih setia dalam segala perbuatan-Nya. 145:14 TUHAN itu penopang j bagi semua k orang yang jatuh dan penegak bagi semua orang yang tertunduk. l


[22:22] 1 Full Life : KEPADA SAUDARA-SAUDARAKU.
Nas : Mazm 22:23
Ibr 2:11-12 menghubungkan ayat ini dengan Yesus Kristus; ini menandai kemenangan salib. Yesus kini adalah Penebus agung yang mengumpulkan "saudara-saudara-Nya" di keliling-Nya (yaitu orang-orang tertebus yang percaya kepada-Nya dan menerima kematian-Nya karena mereka, lih. Yoh 20:17) dan berdiri di antara mereka untuk memuji Tuhan. Kematian-Nya mendatangkan pertolongan bagi yang tertindas (ayat Mazm 22:25), hidup kekal (ayat Mazm 22:27), pemberitaan Injil (ayat Mazm 22:28), pemerintahan-Nya atas semua bangsa (ayat Mazm 22:28-30) dan pengagungan serta kemuliaan terakhir (ayat Mazm 22:31-32).
[145:2] 1 Full Life : SETIAP HARI AKU HENDAK MEMUJI ENGKAU.
Nas : Mazm 145:2
Tidak ada satu hari yang boleh berlalu tanpa memuji dan bersyukur kepada Allah karena semua berkat dan karunia untuk kita. Dia adalah Pencipta, Penebus, dan Pemelihara kita (bd. Mazm 34:2).
[145:8] 1 Full Life : TUHAN ITU PENGASIH DAN PENYAYANG.
Nas : Mazm 145:8
Ungkapan ini yang sering diulangi mengungkapkan kesenangan Allah dalam menunjukkan kemurahan-Nya (bd. Kel 34:6-7). Bilamana Dia melihat kesengsaraan; hati-Nya tergerak oleh belas kasihan; Dia lamban marah karena pelanggaran kita dan dengan cepat menunjukkan kasih dan kemurahan apabila pengampunan diminta (bd. Kel 3:7; Hak 2:18).