Mazmur 9:10
Konteks9:10 (9-11) Orang yang mengenal nama-Mu a percaya kepada-Mu, sebab tidak Kautinggalkan b orang yang mencari c Engkau, ya TUHAN.
Amsal 8:17
Konteks8:17 Aku mengasihi orang yang mengasihi aku, k dan orang yang tekun mencari aku akan mendapatkan daku. l
Yesaya 45:19
Konteks45:19 Tidak pernah Aku berkata dengan sembunyi i atau di tempat bumi yang gelap. j Tidak pernah Aku menyuruh keturunan k Yakub untuk mencari l Aku dengan sia-sia! Aku, TUHAN, selalu berkata benar, selalu memberitakan apa yang lurus. m "
Yesaya 55:6-7
Konteks55:6 Carilah h TUHAN 1 selama Ia berkenan ditemui; i berserulah j kepada-Nya selama Ia dekat! 55:7 Baiklah orang fasik meninggalkan k jalannya, dan orang jahat meninggalkan rancangannya; l baiklah ia kembali m kepada TUHAN, maka Dia akan mengasihaninya, n dan kepada Allah kita, sebab Ia memberi pengampunan o dengan limpahnya.
Ratapan 3:25
Konteks3:25 TUHAN adalah baik bagi orang yang berharap kepada-Nya, w bagi jiwa yang mencari Dia.
Lukas 11:9-10
Konteks11:9 Oleh karena itu Aku berkata kepadamu: Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; j carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah 2 , maka pintu akan dibukakan bagimu. 11:10 Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan.


[55:6] 1 Full Life : CARILAH TUHAN.
Nas : Yes 55:6
Kita harus mencari Allah selama masih ada janji-Nya untuk menanggapi (bd. Yer 29:13-14; Hos 3:5; Am 5:4,6,14). Waktu keselamatan Allah itu terbatas (bd. 2Kor 6:1-2); akan tiba harinya ketika Dia tidak berkenan ditemui (lih. Ibr 3:7-11).
[11:9] 1 Full Life : MINTALAH ... CARILAH ... KETOKLAH.
Nas : Luk 11:9
Lihat cat. --> Mat 7:7.
[atau ref. Mat 7:7]