TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ratapan 3:61

Konteks
3:61 "Engkau telah mendengar cercaan u  mereka, ya TUHAN, segala rancangan mereka terhadap aku,

Ratapan 3:56

Konteks
3:56 Engkau mendengar suaraku! m  Janganlah Kaututupi telinga-Mu terhadap kesahku dan teriak tolongku!

Ratapan 1:21

Konteks
1:21 Dengarlah bagaimana keluh kesahku, r  sedang tiada penghibur bagiku; s  seteru-seteruku mendengar tentang kecelakaanku, mereka gembira t  karena Engkau yang mendatangkannya! Datanglah kiranya hari u  yang telah Engkau umumkan itu, dan biarlah mereka menjadi seperti aku!

Ratapan 1:18

Konteks
1:18 "Tuhanlah yang benar, g  karena aku telah memberontak h  terhadap firman-Nya; dengarlah hai segala bangsa, dan lihatlah kesedihanku 1 ; i  dara-daraku dan teruna-terunaku pergi sebagai tawanan. j 

Ratapan 3:8

Konteks
3:8 Walaupun aku memanggil-manggil dan berteriak minta tolong, u  tak didengarkan-Nya doaku 2 . v 

Ratapan 2:7

Konteks
2:7 Tuhan membuang mezbah-Nya, meninggalkan tempat kudus-Nya, u  menyerahkan ke dalam tangan seteru 3  tembok puri-purinya. v  Teriakan ramai mereka dalam Bait Allah seperti keramaian pada hari perayaan jemaah. w 

Ratapan 5:14

Konteks
5:14 Para tua-tua tidak berkumpul lagi di pintu gerbang, para teruna berhenti main kecapi. l 

Ratapan 1:2

Konteks
1:2 Pada malam hari tersedu-sedu ia menangis, f  air matanya bercucuran di pipi; dari semua kekasihnya, g  tak ada seorangpun yang menghibur dia. Semua temannya mengkhianatinya, h  mereka menjadi seterunya. i 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:18]  1 Full Life : LIHATLAH KESEDIHANKU.

Nas : Rat 1:18

Ayat ini mengungkapkan tema utama Kitab Ratapan: dosa mendatangkan kesedihan. Seorang mungkin akan menikmati kesenangan dari dosa dan kebejatan untuk sesaat, tetapi akhirnya perbudakan kepada Iblis dan dampak-dampak keinginan dosa akan menjadi nyata (Yoh 8:34; Rom 1:26-32). Kesukaran, keputusasaan dan kebinasaan akan menimpa semua orang yang tidak berbalik kepada Allah dalam pertobatan.

[3:8]  2 Full Life : TAK DIDENGARKAN-NYA DOAKU.

Nas : Rat 3:8

Bagi orang fasik, salah satu akibat mengerikan dari hidup di dalam dosa dan kebejatan ialah bahwa Allah tidak mau mendengar doa mereka (bd. ayat Rat 3:44; Mazm 18:42; Ams 1:28; Yer 7:16;

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[2:7]  3 Full Life : MENYERAHKAN KE DALAM TANGAN SETERU.

Nas : Rat 2:7

Tuhan menyerahkan umat-Nya yang murtad kepada musuh-musuh mereka untuk dibinasakan. Demikian pula, di bawah perjanjian yang baru, baik gereja maupun perseorangan yang berbalik kepada dosa dan berkanjang dalam keduniawian akan diserahkan kepada Iblis (1Kor 5:7). Cara hidup jalan dan nilai penuh dosa dari masyarakat fasik akan mendatangkan kebinasaan dan pembalasan atas semua orang yang meninggalkan Tuhan

(lihat cat. --> Mat 5:13).

[atau ref. Mat 5:13]



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA