TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 9:1-3

Konteks
Pilihan atas Israel
9:1 1 Aku mengatakan kebenaran dalam Kristus, aku tidak berdusta. n  Suara hatiku turut bersaksi o  dalam Roh Kudus, 9:2 bahwa aku sangat berdukacita dan selalu bersedih hati 2 . 9:3 Bahkan, aku p  mau terkutuk q  dan terpisah dari Kristus demi saudara-saudaraku, r  kaum sebangsaku s  secara jasmani.

Roma 10:1

Konteks
10:1 Saudara-saudara, keinginan v  hatiku dan doaku kepada Tuhan 3  ialah, supaya mereka diselamatkan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:1]  1 Full Life : KETIDAKPERCAYAAN ISRAEL.

Nas : Rom 9:1

Dalam pasal Rom 9:1-11:36 Paulus membahas masalah pilihan Israel di masa lampau (Rom 9:6-29), penolakan Injil saat ini (Rom 9:30-10:21), dan penyelamatan di masa depan (Rom 11:1-36). Untuk penyelidikan tentang hal ini

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.

[9:2]  2 Full Life : AKU SANGAT BERDUKACITA ... BERSEDIH HATI.

Nas : Rom 9:2

Keprihatinan dan kesedihan Paulus yang tak berkeputusan terhadap mereka yang tanpa Kristus (Rom 10:1; 11:14; 1Kor 9:22) seharusnya menjadi sikap setiap orang Kristen. Sikap dukacita dan kerelaan yang sama untuk menderita bagi keselamatan orang lain dimiliki oleh Musa (Kel 32:32) dan Yesus (Mat 23:37; Rom 3:24-25).

[10:1]  3 Full Life : KEINGINAN HATIKU DAN DOAKU KEPADA TUHAN.

Nas : Rom 10:1

Mengenai ulasan bagaimana perhatian Paulus menunjukkan bahwa dia tidak menganut ajaran adanya orang yang ditetapkan dari semula untuk sorga atau neraka,

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA