TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 1:12

Konteks
1:12 yaitu, supaya aku ada di antara kamu dan turut terhibur oleh iman kita bersama, baik oleh imanmu maupun oleh imanku.

Roma 1:27

Konteks
1:27 Demikian juga suami-suami meninggalkan persetubuhan yang wajar dengan isteri mereka dan menyala-nyala dalam berahi mereka seorang terhadap yang lain, sehingga mereka melakukan kemesuman, laki-laki dengan laki-laki 1 , dan karena itu mereka menerima dalam diri mereka balasan yang setimpal untuk kesesatan e  mereka.

Roma 2:4

Konteks
2:4 Maukah engkau menganggap sepi kekayaan n  kemurahan-Nya, o  kesabaran-Nya p  dan kelapangan hati-Nya? q  Tidakkah engkau tahu, bahwa maksud kemurahan Allah ialah menuntun engkau kepada pertobatan? r 

Roma 2:15

Konteks
2:15 Sebab dengan itu mereka menunjukkan, bahwa isi hukum Taurat ada tertulis di dalam hati mereka dan suara hati mereka turut bersaksi dan pikiran mereka saling menuduh atau saling membela.

Roma 2:20

Konteks
2:20 pendidik orang bodoh, dan pengajar orang yang belum dewasa, karena dalam hukum Taurat engkau memiliki kegenapan segala kepandaian dan kebenaran.

Roma 2:23

Konteks
2:23 Engkau bermegah atas hukum Taurat, n  mengapa engkau sendiri menghina Allah dengan melanggar hukum Taurat itu?

Roma 3:1

Konteks
Kelebihan orang Yahudi dan kesetiaan Allah
3:1 Jika demikian, apakah kelebihan orang Yahudi dan apakah gunanya sunat?

Roma 3:23-26

Konteks
3:23 Karena semua orang telah berbuat dosa i  dan telah kehilangan kemuliaan Allah, 3:24 dan oleh kasih karunia j  telah dibenarkan k  dengan cuma-cuma karena penebusan 2  l  dalam Kristus Yesus. 3:25 Kristus Yesus telah ditentukan Allah menjadi jalan pendamaian m  karena iman, dalam darah-Nya 3 . n  Hal ini dibuat-Nya untuk menunjukkan keadilan-Nya, karena Ia telah membiarkan o  dosa-dosa yang telah terjadi dahulu pada masa kesabaran-Nya. 3:26 Maksud-Nya ialah untuk menunjukkan keadilan-Nya pada masa ini, supaya nyata, bahwa Ia benar dan juga membenarkan orang yang percaya kepada Yesus.

Roma 3:30-31

Konteks
3:30 Artinya, kalau ada satu Allah, yang akan membenarkan baik orang-orang bersunat karena iman, maupun orang-orang tak bersunat juga karena iman. s  3:31 Jika demikian, adakah kami membatalkan hukum Taurat karena iman? Sama sekali tidak! Sebaliknya, kami meneguhkannya 4 .

Roma 4:11-12

Konteks
4:11 Dan tanda sunat itu diterimanya sebagai meterai kebenaran berdasarkan iman yang ditunjukkannya, sebelum ia bersunat. c  Demikianlah ia dapat menjadi bapa d  semua orang percaya e  yang tak bersunat, supaya kebenaran diperhitungkan kepada mereka, 4:12 dan juga menjadi bapa orang-orang bersunat, yaitu mereka yang bukan hanya bersunat, tetapi juga mengikuti jejak iman Abraham, bapa leluhur kita 5 , pada masa ia belum disunat.

Roma 4:19

Konteks
4:19 Imannya tidak menjadi lemah, walaupun ia mengetahui, bahwa tubuhnya sudah sangat lemah, u  karena usianya telah kira-kira seratus v  tahun, dan bahwa rahim Sara telah tertutup. w 

Roma 5:2

Konteks
5:2 Oleh Dia kita juga beroleh jalan masuk k  oleh iman kepada kasih karunia ini. Di dalam kasih karunia ini kita berdiri l  dan kita bermegah dalam pengharapan m  akan menerima kemuliaan Allah.

Roma 5:9

Konteks
5:9 Lebih-lebih, karena kita sekarang telah dibenarkan w  oleh darah-Nya, x  kita pasti akan diselamatkan dari murka y  Allah.

Roma 5:12

Konteks
Adam dan Kristus
5:12 Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang 6 , d  dan oleh dosa e  itu juga maut, demikianlah maut itu telah menjalar kepada semua orang, karena semua orang telah berbuat dosa. f 

Roma 5:14

Konteks
5:14 Sungguhpun demikian maut telah berkuasa dari zaman Adam sampai kepada zaman Musa 7  juga atas mereka, yang tidak berbuat dosa dengan cara yang sama seperti yang telah dibuat oleh Adam, h  yang adalah gambaran Dia yang akan datang. i 

Roma 5:17

Konteks
5:17 Sebab, jika oleh dosa satu orang, maut l  telah berkuasa oleh satu orang itu, maka lebih benar lagi mereka, yang telah menerima kelimpahan kasih karunia dan anugerah kebenaran, akan hidup m  dan berkuasa oleh karena satu orang itu, yaitu Yesus Kristus.

Roma 5:19

Konteks
5:19 Jadi sama seperti oleh ketidaktaatan satu orang q  semua orang telah menjadi orang berdosa, r  demikian pula oleh ketaatan s  satu orang semua orang menjadi orang benar.

Roma 6:4-7

Konteks
6:4 Dengan demikian kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia oleh baptisan 8  dalam kematian, c  supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati d  oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup e  yang baru. 6:5 Sebab jika kita telah menjadi satu dengan apa yang sama dengan kematian-Nya, kita juga akan menjadi satu dengan apa yang sama dengan kebangkitan-Nya. f  6:6 Karena kita tahu, bahwa manusia lama kita g  telah turut disalibkan, h  supaya tubuh dosa 9  i  kita hilang kuasanya, agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa. j  6:7 Sebab siapa yang telah mati, ia telah bebas dari dosa 10 . k 

Roma 6:17-20

Konteks
6:17 Tetapi syukurlah kepada Allah! b  Dahulu memang kamu hamba dosa, c  tetapi sekarang kamu dengan segenap hati telah mentaati pengajaran d  yang telah diteruskan 11  kepadamu. 6:18 Kamu telah dimerdekakan dari dosa e  dan menjadi hamba kebenaran. f  6:19 Aku mengatakan hal ini secara manusia g  karena kelemahan kamu. Sebab sama seperti kamu telah menyerahkan anggota-anggota tubuhmu menjadi hamba kecemaran dan kedurhakaan yang membawa kamu kepada kedurhakaan, demikian hal kamu sekarang harus menyerahkan anggota-anggota tubuhmu menjadi hamba kebenaran h  yang membawa kamu kepada pengudusan. 6:20 Sebab waktu kamu hamba dosa, i  kamu bebas dari kebenaran. j 

Roma 6:22-23

Konteks
6:22 Tetapi sekarang, setelah kamu dimerdekakan dari dosa l  dan setelah kamu menjadi hamba Allah, m  kamu beroleh buah yang membawa kamu kepada pengudusan dan sebagai kesudahannya ialah hidup yang kekal. n  6:23 Sebab upah dosa ialah maut; o  tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal p  dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.

Roma 7:8-9

Konteks
7:8 Tetapi dalam perintah g  itu dosa mendapat kesempatan untuk membangkitkan di dalam diriku rupa-rupa keinginan; sebab tanpa hukum Taurat dosa mati. h  7:9 Dahulu aku hidup 12  tanpa hukum Taurat. Akan tetapi sesudah datang perintah itu, dosa mulai hidup,

Roma 7:11

Konteks
7:11 Sebab dalam perintah itu, j  dosa mendapat kesempatan untuk menipu k  aku dan oleh perintah itu ia membunuh aku.

Roma 7:13

Konteks
Perjuangan hukum Taurat dan dosa
7:13 Jika demikian, adakah yang baik m  itu menjadi kematian bagiku? Sekali-kali tidak! Tetapi supaya nyata, bahwa ia adalah dosa, maka dosa mempergunakan yang baik untuk mendatangkan kematian bagiku, n  supaya oleh perintah itu dosa lebih nyata lagi keadaannya sebagai dosa.

Roma 7:23

Konteks
7:23 tetapi di dalam anggota-anggota tubuhku aku melihat hukum lain yang berjuang a  melawan hukum akal budiku dan membuat aku menjadi tawanan hukum dosa b  yang ada di dalam anggota-anggota tubuhku.

Roma 8:2-3

Konteks
8:2 Roh 13 , yang memberi hidup i  telah memerdekakan j  kamu dalam Kristus k  dari hukum dosa l  dan hukum maut. 8:3 Sebab apa yang tidak mungkin dilakukan hukum Taurat karena tak berdaya m  oleh daging, n  telah dilakukan oleh Allah. Dengan jalan mengutus Anak-Nya sendiri dalam daging, yang serupa dengan daging o  yang dikuasai dosa karena dosa, Ia telah menjatuhkan hukuman p  atas dosa di dalam daging,

Roma 8:5-7

Konteks
8:5 Sebab mereka yang hidup menurut daging, memikirkan hal-hal yang dari daging; s  mereka yang hidup menurut Roh 14 , memikirkan hal-hal yang dari Roh. t  8:6 Karena keinginan daging adalah maut, u  tetapi keinginan Roh adalah hidup v  dan damai sejahtera. 8:7 Sebab keinginan daging adalah perseteruan terhadap Allah, w  karena ia tidak takluk kepada hukum Allah; hal ini memang tidak mungkin baginya.

Roma 8:19

Konteks
8:19 Sebab dengan sangat rindu seluruh makhluk menantikan saat anak-anak Allah t  dinyatakan.

Roma 8:21

Konteks
8:21 tetapi dalam pengharapan, karena makhluk itu sendiri juga akan dimerdekakan dari perbudakan kebinasaan v  dan masuk ke dalam kemerdekaan kemuliaan anak-anak Allah. w 

Roma 8:29

Konteks
8:29 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula 15 , m  mereka juga ditentukan-Nya n  dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, o  supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung p  di antara banyak saudara.

Roma 8:35

Konteks
8:35 Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih Kristus? e  Penindasan atau kesesakan atau penganiayaan, atau kelaparan atau ketelanjangan, atau bahaya, atau pedang? f 

Roma 8:39--9:1

Konteks
8:39 atau kuasa-kuasa, k  baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, l  yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita 16 . m 
Pilihan atas Israel
9:1 17 Aku mengatakan kebenaran dalam Kristus, aku tidak berdusta. n  Suara hatiku turut bersaksi o  dalam Roh Kudus,

Roma 9:8

Konteks
9:8 Artinya: bukan anak-anak menurut daging adalah anak-anak h  Allah, tetapi anak-anak perjanjian yang disebut keturunan yang benar. i 

Roma 9:23

Konteks
9:23 justru untuk menyatakan kekayaan kemuliaan-Nya e  atas benda-benda belas kasihan-Nya yang telah dipersiapkan-Nya untuk kemuliaan, f 

Roma 9:27-28

Konteks
9:27 Dan Yesaya berseru tentang Israel: "Sekalipun jumlah anak Israel seperti pasir di laut, k  namun hanya sisanya akan diselamatkan. l  9:28 Sebab apa yang telah difirmankan-Nya, akan dilakukan Tuhan di atas bumi, sempurna dan segera. m "

Roma 10:1

Konteks
10:1 Saudara-saudara, keinginan v  hatiku dan doaku kepada Tuhan 18  ialah, supaya mereka diselamatkan.

Roma 10:8

Konteks
10:8 Tetapi apakah katanya? Ini: "Firman itu dekat kepadamu, yakni di dalam mulutmu dan di dalam hatimu. f " Itulah firman iman, yang kami beritakan.

Roma 10:18

Konteks
10:18 Tetapi aku bertanya: Adakah mereka tidak mendengarnya? Memang mereka telah mendengarnya: "Suara mereka sampai ke seluruh dunia, dan perkataan mereka sampai ke ujung bumi. v "

Roma 11:8

Konteks
11:8 seperti ada tertulis: "Allah membuat mereka tidur nyenyak, memberikan mata untuk tidak melihat dan telinga untuk tidak mendengar, m  sampai kepada hari sekarang ini. n "

Roma 11:17

Konteks
11:17 Karena itu apabila beberapa cabang telah dipatahkan a  dan kamu sebagai tunas liar telah dicangkokkan di antaranya b  dan turut mendapat bagian dalam akar pohon zaitun yang penuh getah,

Roma 11:24

Konteks
11:24 Sebab jika kamu telah dipotong sebagai cabang dari pohon zaitun liar, dan bertentangan dengan keadaanmu itu kamu telah dicangkokkan pada pohon zaitun sejati, k  terlebih lagi mereka ini, yang menurut asal mereka akan dicangkokkan pada pohon zaitun mereka sendiri.

Roma 12:3

Konteks
12:3 Berdasarkan kasih karunia yang dianugerahkan kepadaku, m  aku berkata kepada setiap orang di antara kamu: Janganlah kamu memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari pada yang patut kamu pikirkan, tetapi hendaklah kamu berpikir begitu rupa, sehingga kamu menguasai diri menurut ukuran iman, yang dikaruniakan Allah kepada kamu masing-masing.

Roma 12:6

Konteks
12:6 Demikianlah kita mempunyai karunia p  yang berlain-lainan menurut kasih karunia 19  yang dianugerahkan kepada kita: Jika karunia itu adalah untuk bernubuat 20  q  baiklah kita melakukannya sesuai dengan iman r  kita.

Roma 13:14

Konteks
13:14 Tetapi kenakanlah Tuhan Yesus Kristus 21  j  sebagai perlengkapan senjata terang dan janganlah merawat tubuhmu k  untuk memuaskan keinginannya.

Roma 14:19

Konteks
14:19 Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera m  dan yang berguna untuk saling membangun. n 

Roma 15:4-5

Konteks
15:4 Sebab segala sesuatu yang ditulis dahulu 22 , telah ditulis untuk menjadi pelajaran bagi kita, z  supaya kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan dan penghiburan dari Kitab Suci. 15:5 Semoga Allah, yang adalah sumber ketekunan dan penghiburan, mengaruniakan kerukunan a  kepada kamu, sesuai dengan kehendak Kristus Yesus,

Roma 15:13-14

Konteks
15:13 Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera n  dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus o  kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan.
Paulus menjelaskan dasar-dasar tulisannya
15:14 Saudara-saudaraku, aku sendiri memang yakin tentang kamu, bahwa kamu juga telah penuh dengan kebaikan p  dan dengan segala pengetahuan q  dan sanggup untuk saling menasihati.

Roma 15:30

Konteks
15:30 Tetapi demi Kristus, Tuhan kita, dan demi kasih Roh, t  aku menasihatkan kamu, saudara-saudara, untuk bergumul bersama-sama dengan aku dalam doa kepada Allah untuk aku, u 

Roma 15:33--16:1

Konteks
15:33 Allah, sumber damai sejahtera, b  menyertai kamu sekalian! Amin.
Salam
16:1 Aku meminta perhatianmu c  terhadap Febe 23 , saudari kita yang melayani jemaat di Kengkrea, d 

Roma 16:4-5

Konteks
16:4 Mereka telah mempertaruhkan nyawanya untuk hidupku. Kepada mereka bukan aku saja yang berterima kasih, tetapi juga semua jemaat bukan Yahudi. 16:5 Salam juga kepada jemaat di rumah mereka. j  Salam kepada Epenetus, saudara yang kukasihi, yang adalah buah pertama k  dari daerah Asia l  untuk Kristus.

Roma 16:18

Konteks
16:18 Sebab orang-orang demikian tidak melayani Kristus, b  Tuhan kita, tetapi melayani perut c  mereka sendiri. Dan dengan kata-kata mereka yang muluk-muluk dan bahasa mereka yang manis mereka menipu d  orang-orang yang tulus hatinya.

Roma 16:20

Konteks
16:20 Semoga Allah, sumber damai sejahtera, g  segera akan menghancurkan h  Iblis i  di bawah kakimu. Kasih karunia Yesus, Tuhan kita, menyertai kamu! j 

Roma 16:23

Konteks
16:23 Salam kepada kamu dari Gayus, o  yang memberi tumpangan kepadaku, dan kepada seluruh jemaat. Salam kepada kamu dari Erastus, p  bendahara negeri, dan dari Kwartus, saudara kita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:27]  1 Full Life : LAKI-LAKI DENGAN LAKI-LAKI.

Nas : Rom 1:27

Dosa homoseksualitas bagi sang rasul tampaknya merupakan bukti terbesar kemerosotan akhlak manusia akibat kebejatan dan ditinggalkan Allah (lih. Kej 19:4-5; Im 18:22). Setiap bangsa yang membenarkan dosa ini sebagai cara hidup yang dapat diterima berada dalam tingkat terakhir kerusakan moral

(lihat cat. --> Rom 1:24).

[atau ref. Rom 1:24]

Untuk ayat-ayat lainnya mengenai dosa yang mengerikan ini lih. Kej 19:4-9; Im 20:13; Ul 23:17; 1Raj 14:24; 15:12; 22:46; Yes 3:9; 1Kor 6:9-10; 1Tim 1:10; 2Pet 2:6; Yud 1:7.

[3:24]  2 Full Life : OLEH KASIH KARUNIA TELAH DIBENARKAN DENGAN CUMA-CUMA KARENA PENEBUSAN.

Nas : Rom 3:24

Ayat ini mengandung dua kata yang sering dipakai Paulus untuk menyatakan keselamatan, "dibenarkan" dan "penebusan". Untuk pembahasan mengenai kedua konsep ini,

lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN.

[3:25]  3 Full Life : DARAH-NYA.

Nas : Rom 3:25

PB menekankan beberapa kebenaran mengenai kematian Kristus.

  1. 1) Kematian itu suatu pengorbanan, yaitu korban darah-Nya (bd. 1Kor 5:7; Ef 5:2)
  2. 2) Kematian itu adalah untuk orang lain, yaitu Dia tidak mati bagi diri sendiri, tetapi untuk orang lain (Rom 5:8; 8:32; Mr 10:45; Ef 5:2).
  3. 3) Kematian itu bersifat penggantian, yaitu Kristus mengalami kematian sebagai hukuman atas dosa kita, sebagai pengganti kita (Rom 6:23;

    lihat art. HARI PENDAMAIAN).

  4. 4) Kematian itu adalah mendamaikan, yaitu kematian Kristus demi orang berdosa memuaskan sifat Allah yang benar dan keadaan moral-Nya, sehingga dengan demikian mengalihkan murka Allah dari orang berdosa yang bertobat. Integritas Allah menuntut bahwa dosa dihukum dan korban pendamaian dibuat untuk kita. Melalui korban pendamaian oleh darah Kristus, kekudusan Allah tetap tidak berkompromi dan Dia sanggup menyatakan kasih karunia dan kasih-Nya dalam keselamatan dengan adil. Harus ditekankan bahwa Allah sendirilah yang telah menetapkan Kristus sebagai korban pendamaian. Allah tidak perlu diajak untuk menunjukkan kasih dan belas kasihan-Nya, sebab "Allah mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus" (2Kor 5:19; bd. Yoh 3:16; Rom 5:8; 8:3,32; 1Kor 8:6; Ef 4:4-6).
  5. 5) Kematian itu adalah penebusan, yaitu suatu korban untuk menebus atau membayar kerugian karena dosa. Dalam pengertian ini, kematian Kristus sebagai korban adalah dalam rangka meniadakan kesalahan akibat dosa. Melalui kematian Kristus kesalahan dan kuasa dosa yang memisahkan Allah dengan orang percaya ditiadakan.
  6. 6) Kematian Kristus itu mujarab, artinya kematian-Nya sebagai korban pendamaian mengandung khasiat untuk menghasilkan efek penebusan penuh yang diinginkan, bila kita menerimanya dengan iman.
  7. 7) Kematian itu adalah kemenangan, yaitu di salib Kristus berjuang dan menang atas kuasa dosa, Iblis, dan segala kekuatan jahat yang membelenggu manusia. Kematian Kristus adalah kemenangan awal Allah atas musuh-musuh rohani Allah dan manusia (Rom 8:3; Yoh 12:31-32; Kol 2:15). Jadi, kematian Kristus bersifat menebus. Dengan membayar tebusan dengan hidup-Nya sendiri (1Pet 1:18-19), Dia membebaskan kita dari musuh yang memperbudak umat manusia, yaitu dosa (Rom 6:6), kematian (2Tim 1:10; 1Kor 15:54-57) dan Iblis (Kis 10:38), sehingga membebaskan kita untuk melayani Allah (Rom 6:18;

    lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

    Semua hasil di atas dari kematian Kristus sebagai korban membuka peluang keselamatan bagi semua orang, tetapi hanya benar-benar dialami oleh mereka yang oleh iman menerima Yesus Kristus dan kematian-Nya bagi mereka.

[3:31]  4 Full Life : KAMI MENEGUHKANNYA (HUKUM TAURAT).

Nas : Rom 3:31

Keselamatan dalam Kristus tidak berarti bahwa hukum Taurat tidak ada nilainya. Sebenarnya, pembenaran oleh iman menopang hukum Taurat menurut maksud dan fungsinya. Melalui pendamaian dengan Allah dan melalui karya pembaharuan Roh Kudus, orang percaya sanggup menghormati dan menaati hukum moral Allah

(lihat cat. --> Rom 8:2;

lihat cat. --> Rom 8:4).

[atau ref. Rom 8:2-4]

[4:12]  5 Full Life : IMAN ABRAHAM, BAPA LELUHUR KITA.

Nas : Rom 4:12

Iman Abraham adalah iman sejati yang bertahan, percaya, meyakini, menaati, menjadi kuat, dan memuliakan Allah (ayat Rom 4:16-21). Iman semacam inilah yang menjadikan kita anak-anak Allah.

[5:12]  6 Full Life : DOSA TELAH MASUK KE DALAM DUNIA OLEH SATU ORANG.

Nas : Rom 5:12

Dalam kejatuhan Adam, dosa sebagai prinsip atau kuasa yang aktif memasuki umat manusia (ayat Rom 5:17,19; Kej 3:1-24; 1Kor 15:21-22).

  1. 1) Dua akibat terjadi:
    1. (a) Dosa dan kecemaran memasuki hati dan kehidupan Adam.
    2. (b) Adam meneruskan dosa ke dalam arus kehidupan umat manusia, sampai merusak semua orang sesudah itu. Kini semua orang lahir di dunia dengan kecenderungan untuk berbuat dosa dan kejahatan (ayat Rom 5:19; 1:21; 7:24; Kej 6:5,12; 8:21; Mazm 14:1-3; Yer 17:9; Mr 7:21-22; 1Kor 2:14; Gal 5:19-21; Ef 2:1-3; Kol 1:21; 1Yoh 5:19).
  2. 2) Paulus tidak menjelaskan bagaimana dosa Adam disalurkan kepada keturunannya. Paulus juga tidak mengatakan bahwa semua orang ada dalam Adam dan ikut serta dalam dosanya dan karena itu mewarisi kesalahan Adam. Tidak pernah Paulus mengatakan bahwa Adam merupakan kepala federal keturunannya sehingga dosanya diperhitungkan kepada mereka. Semua orang bersalah di hadapan Allah karena dosa pribadi mereka, "karena semua orang telah berbuat dosa". Satu-satunya ajaran yang disokong Alkitab ialah bahwa semua orang mewarisi kerusakan moral serta dorongan untuk berbuat dosa dan kejahatan

    (lihat cat. --> Rom 6:1).

    [atau ref. Rom 6:1]

  3. 3) Kematian memasuki dunia melalui dosa dan sekarang semua orang takluk kepada maut, "karena semua orang telah berbuat dosa" (ayat Rom 5:12,14; bd. Rom 3:23; Kej 2:17; 3:19;

    lihat art. KEMATIAN).

[5:14]  7 Full Life : MAUT TELAH BERKUASA DARI ZAMAN ADAM SAMPAI KEPADA ZAMAN MUSA.

Nas : Rom 5:14

Umat manusia mengalami kematian, bukan karena mereka melanggar hukum Allah yang lisan dengan hukuman matinya seperti halnya Adam (ayat Rom 5:13-14), tetapi karena mereka sesungguhnya orang berdosa baik karena tindakan maupun tabiatnya dan pelanggar hukum hati nurani yang tertulis di dalam hatinya (Rom 2:14-15).

[6:4]  8 Full Life : DIKUBURKAN BERSAMA-SAMA DENGAN DIA OLEH BAPTISAN.

Nas : Rom 6:4

Bagi orang Kristen baptisan melambangkan kematian dan kebangkitan orang percaya bersama dengan Kristus, namun bukan itu saja. Apabila disertai iman yang sejati, baptisan adalah unsur penolakan dosa kita dan komitmen kepada Kristus, yang menghasilkan aliran kasih karunia yang terus-menerus dan hidup kekal bagi kita

(lihat cat. --> Kis 22:16

[atau ref. Kis 22:16]

tentang baptisan). Baptisan berarti menyamakan diri dengan Kristus dalam kematian dan penguburan-Nya supaya kita dapat hidup dalam penyatuan dengan hidup kebangkitan-Nya (ayat Rom 6:4-5). Sebagaimana Kristus telah bangkit dari antara orang mati, demikian pula kita yang memiliki iman yang menyelamatkan yang sejati di dalam Dia akan hidup dalam hidup yang baru (ayat Rom 6:5).

[6:6]  9 Full Life : MANUSIA LAMA ... TUBUH DOSA.

Nas : Rom 6:6

Di sini Paulus memakai dua istilah.

  1. 1) "Manusia lama": istilah ini menunjuk kepada manusia yang belum diperbaharui, keadaan seseorang sebelumnya, kehidupan yang di dalam dosa. Manusia lama ini sudah disalibkan (yaitu, dimatikan) dengan Kristus di salib supaya orang percaya dapat menerima hidup baru dalam Kristus dan menjadi orang yang baru (bd. Gal 2:20).
  2. 2) "Tubuh dosa": istilah ini menunjuk kepada tubuh manusia yang dikuasai oleh keinginan-keinginan berdosa. Kini perbudakannya kepada dosa sudah dipatahkan (bd. 2Kor 5:17; Ef 4:22; Kol 3:9-10). Sejak saat ini, orang percaya tidak boleh membiarkan cara hidup yang lama menguasai hidup dan tubuh mereka lagi (2Kor 5:17; Ef 4:22; Kol 3:9-10).

[6:7]  10 Full Life : BEBAS DARI DOSA.

Nas : Rom 6:7

Lihat cat. --> Yoh 8:36.

[atau ref. Yoh 8:36]

[6:17]  11 Full Life : MENTAATI PENGAJARAN YANG TELAH DITERUSKAN.

Nas : Rom 6:17

Dalam gereja mula-mula orang percaya baru terikat kepada standar-standar tertentu dari ajaran dan kelakuan yang didasarkan pada prinsip-prinsip rasuli dan hubungan serta penyerahan orang percaya itu kepada Kristus (bd. Mat 5:1-7:29; Kis 2:42).

  1. 1) Standar-standar ini kemungkinan besar merupakan ringkasan doktrin dan etika Kristen yang dianut orang yang baru bertobat ketika mereka menerima Kristus sebagai Tuan mereka yang baru. Itulah yang disebutkan "ajaran sehat" dalam surat-surat penggembalaan (lih. 1Tim 1:10; 2Tim 1:13; 4:3; Tit 1:9; 2:1).
  2. 2) Pandangan bahwa kekristenan tidak mempunyai pola pengajaran yang mengatur kelakuan dan pikiran, atau menjadi "legalisme" jika mempunyai garis-garis kebijaksanaan adalah asing bagi konsep Paulus untuk iman Kristen. Kekristenan menuntut ketaatan yang bersumber dari hati pada standar rohani

    (lihat cat. --> Mr 7:6

    [atau ref. Mr 7:6]

    mengenai legalisme).

[7:9]  12 Full Life : DAHULU AKU HIDUP.

Nas : Rom 7:9-11

Pernyataan Paulus "dahulu aku hidup" dan bahwa "dosa ... membunuh aku" (ayat Rom 7:11) mendukung pandangan bahwa seorang anak tidak bersalah sampai saat dia secara sadar melanggar perintah Allah dari hatinya (Rom 2:14-15;

lihat cat. --> Rom 7:7 sebelumnya).

[atau ref. Rom 7:7]

Ajaran bahwa bayi memasuki dunia sebagai orang berdosa dan layak dihukum ke neraka tidak didukung Alkitab.

[8:2]  13 Full Life : (HUKUM) ROH.

Nas : Rom 8:2

(Dalam versi Inggris NIV bukan "Roh" tetapi "Hukum Roh"). "Roh yang memberi hidup" ini ialah kuasa dan hidup yang mengatur dan menggiatkan dari Roh Kudus yang bekerja dalam hati orang percaya. Roh Kudus memasuki kehidupan orang berdosa dan membebaskan mereka dari kuasa dosa (bd. Rom 7:23). Hukum Roh kini bekerja secara leluasa pada saat orang percaya menyerahkan diri untuk menaati Roh (ayat Rom 8:4-5,13-14). Mereka mendapati kekuatan baru yang bekerja di dalam dirinya, suatu kuasa yang memungkinkan mereka mengatasi dosa. "Hukum dosa dan hukum maut" adalah kuasa dosa yang mengikat, sehingga memperbudak orang (Rom 7:14) dan membawa mereka kepada keadaan yang menyedihkan (Rom 7:24).

[8:5]  14 Full Life : HIDUP MENURUT DAGING ... MENURUT ROH.

Nas : Rom 8:5-14

Paulus menguraikan dua golongan orang: mereka yang hidup menurut daging (tabiat berdosa) dan mereka yang hidup menurut Roh.

  1. 1) Hidup "menurut daging" berarti mengingini, menyenangi, memperhatikan, dan memuaskan keinginan tabiat manusia berdosa. Ini meliputi bukan saja kedursilaan seksual, perzinaan, kebencian, kepentingan diri sendiri, kemarahan, dan sebagainya (lih. Gal 5:19-21), tetapi juga percabulan, pornografi, obat bius, kesenangan mental dan emosional dari adegan seksual dalam sandiwara, buku, TV atau bioskop, dan sejenisnya

    (lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH).

  2. 2) Hidup "menurut Roh" ialah mencari dan tunduk kepada pimpinan dan kemampuan Roh Kudus dan memusatkan pikiran pada hal-hal dari Allah

    (lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH).

  3. 3) Mustahil untuk mengikuti hukum daging dan pimpinan Roh pada saat yang bersamaan (ayat Rom 8:7-8; Gal 5:17-18). Jikalau seorang gagal melawan keinginan dosa dengan pertolongan Roh dan sebaliknya hidup menurut hukum daging (ayat Rom 8:13), dia menjadi seteru Allah (ayat Rom 8:7; Yak 4:4) dan dapat menantikan kematian rohani yang kekal (ayat Rom 8:13). Mereka yang terutama mengasihi dan memperhatikan hal-hal dari Allah dalam hidup ini dapat mengharapkan hidup kekal dan hubungan dengan Allah (ayat Rom 8:10-11,15-16).

[8:29]  15 Full Life : YANG DIPILIH-NYA DARI SEMULA.

Nas : Rom 8:29

"Dipilih-Nya dari semula" dalam ayat ini searti dengan "dikasihi sebelumnya" dan dipakai dalam pengertian "memperhatikan dengan kasih", "dipilih untuk menunjukkan kasih dari kekal" (bd. Kel 2:25; Mazm 1:6; Hos 13:5; Mat 7:23; 1Kor 8:3; Gal 4:9; 1Yoh 3:1).

  1. 1) Pengetahuan sebelumnya berarti bahwa dari kekekalan Allah bermaksud untuk mengasihi dan menebus umat manusia melalui Kristus (Rom 5:8; Yoh 3:16). Penerima pengetahuan sebelumnya atau kasih sebelumnya dari Allah dinyatakan dalam bentuk jamak dan menunjuk pada gereja. Yaitu, yang dikasihi Allah sebelumnya adalah bagi terutama seluruh tubuh Kristus (Ef 1:4; 2:4; 1Yoh 4:19) dan meliputi perseorangan hanya sejauh mereka bergabung dengan tubuh ini melalui persatuan dengan Kristus (Yoh 15:1-6;

    lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Tubuh Kristus akan mencapai pemuliaan (ayat Rom 8:30). Orang percaya secara perseorangan tidak akan mencapai pemuliaan tersebut jikalau memisahkan diri dari tubuh yang telah dikasihi Allah dan gagal memelihara iman mereka pada Kristus (ayat Rom 8:12-14,17; Kol 1:21-23).

[8:39]  16 Full Life : KASIH ALLAH, YANG ADA DALAM KRISTUS YESUS, TUHAN KITA.

Nas : Rom 8:39

Jikalau seorang gagal dalam hidup rohaninya, maka hal itu tidak disebabkan oleh kekurangan kasih karunia dan kasih ilahi (ayat Rom 8:31-34), dan bukan karena kekuatan luar atau kesulitan yang sangat hebat (ayat Rom 8:35-39), tetapi karena kelalaiannya tinggal dalam Kristus Yesus

(lihat cat. --> Yoh 15:6).

[atau ref. Yoh 15:6]

Kasih Allah hanya dinyatakan dan dialami "di dalam Kristus Yesus". Hanya selama kita tetap tinggal dalam Kristus Yesus sebagai "Tuhan kita" maka ada kepastian bahwa kita tidak pernah terpisah dari kasih Allah.

[9:1]  17 Full Life : KETIDAKPERCAYAAN ISRAEL.

Nas : Rom 9:1

Dalam pasal Rom 9:1-11:36 Paulus membahas masalah pilihan Israel di masa lampau (Rom 9:6-29), penolakan Injil saat ini (Rom 9:30-10:21), dan penyelamatan di masa depan (Rom 11:1-36). Untuk penyelidikan tentang hal ini

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.

[10:1]  18 Full Life : KEINGINAN HATIKU DAN DOAKU KEPADA TUHAN.

Nas : Rom 10:1

Mengenai ulasan bagaimana perhatian Paulus menunjukkan bahwa dia tidak menganut ajaran adanya orang yang ditetapkan dari semula untuk sorga atau neraka,

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.

[12:6]  19 Full Life : KARUNIA YANG BERLAIN-LAINAN MENURUT KASIH KARUNIA.

Nas : Rom 12:6

Paulus mencatat apa yang dapat disebutkan karunia dari kasih karunia (Yun. _charismata_). Karunia itu adalah baik keinginan atau kecenderungan batiniah maupun kesanggupan (Fili 2:13) yang diberikan oleh Roh Kudus kepada orang-orang dalam jemaat untuk membangun umat Allah dan mengungkapkan kasih Allah kepada orang lain

(lihat cat. --> 1Kor 12:1;

[atau ref. 1Kor 12:1]

1Kor 14:12,26; 1Pet 4:10). Setiap orang percaya mempunyai sekurangnya satu karunia ini (1Kor 12:11; 1Pet 4:10). Akan tetapi, karunia terutama seseorang tidak meniadakan pemakaian lain karunia ketika diperlukan. Daftar Paulus yang terdiri atas tujuh karunia seharusnya dipandang sebagai mewakili karunia yang lain dan bukan sebagai semua karunia secara lengkap (lih. pasal 1Kor 12:1-14:40 untuk keterangan lebih lanjut tentang karunia-karunia rohani).

[12:6]  20 Full Life : BERNUBUAT.

Nas : Rom 12:6

Untuk ulasan tentang karunia bernubuat,

lihat art. KARUNIA ROHANI BAGI ORANG PERCAYA; dan

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA.

[13:14]  21 Full Life : KENAKANLAH TUHAN YESUS KRISTUS.

Nas : Rom 13:14

Kita harus demikian bersatu dan memihak pada Kristus sehingga kita meniru hidup-Nya sebagai pola kehidupan kita, memakai prinsip-prinsip-Nya, menaati perintah-perintah-Nya dan menjadi seperti Dia. Hal ini menuntut kita menolak kedursilaan dan perbuatan-perbuatan tabiat berdosa secara menyeluruh (bd. Gal 5:19-21).

[15:4]  22 Full Life : SEGALA SESUATU YANG DITULIS DAHULU.

Nas : Rom 15:4

PL sangat penting bagi kehidupan rohani orang Kristen. Hukum kebijaksanaan dan moral Allah mengenai setiap aspek kehidupan, dan juga penyataan tentang diri-Nya, keselamatan, dan kedatangan Kristus, mempunyai nilai permanen (2Tim 3:16;

lihat cat. --> Mat 5:17;

[atau ref. Mat 5:17]

lihat art. HUKUM PERJANJIAN LAMA).

[16:1]  23 Full Life : FEBE.

Nas : Rom 16:1

Febe mungkin yang mengantarkan surat ini. Dia adalah seorang diaken wanita dari jemaat di Kengkrea yang melayani orang miskin, orang sakit dan yang sangat memerlukan pertolongan, dan juga membantu para misionaris seperti Paulus. Salam Paulus kepada sekurang-kurangnya 8 orang wanita dalam pasal ini menunjukkan bahwa wanita menjalankan pelayanan yang penting di gereja ketika itu.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.23 detik
dipersembahkan oleh YLSA