TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 1:29

Konteks
1:29 penuh dengan rupa-rupa kelaliman, kejahatan, keserakahan dan kebusukan, penuh dengan dengki, pembunuhan, perselisihan, tipu muslihat dan kefasikan.

Roma 7:12

Konteks
7:12 Jadi hukum Taurat adalah kudus 1 , dan perintah itu juga adalah kudus, benar dan baik. l 

Roma 12:4

Konteks
12:4 Sebab sama seperti pada satu tubuh kita mempunyai banyak anggota, tetapi tidak semua anggota itu mempunyai tugas n  yang sama,

Roma 12:10

Konteks
12:10 Hendaklah kamu saling mengasihi 2  x  sebagai saudara dan saling mendahului y  dalam memberi hormat.

Roma 13:5

Konteks
13:5 Sebab itu perlu kita menaklukkan diri, bukan saja oleh karena kemurkaan Allah, tetapi juga oleh karena suara hati u  kita.

Roma 14:19

Konteks
14:19 Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera m  dan yang berguna untuk saling membangun. n 

Roma 15:7

Konteks
15:7 Sebab itu terimalah satu akan yang lain, d  sama seperti Kristus juga telah menerima kita, untuk kemuliaan Allah.

Roma 16:1

Konteks
Salam
16:1 Aku meminta perhatianmu c  terhadap Febe 3 , saudari kita yang melayani jemaat di Kengkrea, d 

Roma 16:16

Konteks
16:16 Bersalam-salamlah kamu dengan cium kudus. y  Salam kepada kamu dari semua jemaat Kristus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:12]  1 Full Life : HUKUM TAURAT ADALAH KUDUS.

Nas : Rom 7:12

Lihat cat. --> Mat 5:17;

lihat cat. --> Gal 3:19.

[atau ref. Mat 5:17; Gal 3:19]

[12:10]  2 Full Life : HENDAKLAH KAMU SALING MENGASIHI.

Nas : Rom 12:10

Semua orang yang beriman sungguh kepada Yesus Kristus harus mengasihi sesama saudara seiman (1Tes 4:9-10), dengan kasih sungguh-sungguh, penuh kemurahan, dan kelembutan. Kita harus ikut memperhatikan kesejahteraan, kebutuhan, dan keadaan rohani semua saudara seiman serta ikut merasa simpati dan menolong mereka di dalam kesusahan dan persoalan. Kita harus saling menghormati, menghargai sungguh-sungguh hal-hal yang baik dari sesama orang percaya

(lihat cat. --> Yoh 13:34;

lihat cat. --> Yoh 13:35).

[atau ref. Yoh 13:34-35]

[16:1]  3 Full Life : FEBE.

Nas : Rom 16:1

Febe mungkin yang mengantarkan surat ini. Dia adalah seorang diaken wanita dari jemaat di Kengkrea yang melayani orang miskin, orang sakit dan yang sangat memerlukan pertolongan, dan juga membantu para misionaris seperti Paulus. Salam Paulus kepada sekurang-kurangnya 8 orang wanita dalam pasal ini menunjukkan bahwa wanita menjalankan pelayanan yang penting di gereja ketika itu.



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA