TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Titus 2:11

Konteks
Kasih karunia Allah menyelamatkan semua manusia
2:11 Karena kasih karunia j  Allah 1  yang menyelamatkan semua manusia k  sudah nyata. l 

Titus 3:4-5

Konteks
3:4 Tetapi ketika nyata a  kemurahan b  Allah, Juruselamat c  kita, dan kasih-Nya kepada manusia, 3:5 pada waktu itu Dia telah menyelamatkan d  kita, bukan karena perbuatan baik yang telah kita lakukan, e  tetapi karena rahmat-Nya f  oleh permandian g  kelahiran kembali 2  dan oleh pembaharuan h  yang dikerjakan oleh Roh Kudus,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:11]  1 Full Life : KASIH KARUNIA ALLAH.

Nas : Tit 2:11

Ayat Tit 2:11-14 menjelaskan sifat dan tujuan kasih karunia keselamatan Allah. Menurut Paulus, kasih karunia yang menyelamatkan

  1. (1) mendidik orang percaya untuk secara meyakinkan menolak hawa nafsu, kesenangan, dan nilai-nilai jahat pada zaman sekarang dan menganggapnya najis (ayat Tit 2:12; bd. Rom 1:18-32; 2Tim 2:22; 1Yoh 2:15-17), dan
  2. (2) memerintah dan memberi kuasa kepada orang percaya untuk hidup "adil dan beribadah" sambil menantikan penggenapan pengharapan yang penuh bahagia dan kedatangan Yesus Kristus (ayat Tit 2:13; Gal 5:5; Kol 1:5; 2Tim 4:8;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

[3:5]  2 Full Life : PERMANDIAN KELAHIRAN KEMBALI.

Nas : Tit 3:5

Ini menunjuk kepada kelahiran kembali orang percaya, yang secara simbolis digambarkan dengan baptisan air Kristen

(lihat art. PEMBAHARUAN).

"Pembaharuan yang dikerjakan oleh Roh Kudus" menunjuk kepada penyaluran hidup ilahi secara berkesinambungan kepada orang percaya sementara mereka menyerahkan kehidupan mereka kepada Allah (bd. Rom 12:2).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA