TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 3:21

Konteks
3:21 Dan kepada Yosua kuperintahkan pada waktu itu, demikian: Matamu sendirilah yang melihat segala yang dilakukan TUHAN, Allahmu, terhadap kedua raja itu. Demikianlah akan dilakukan TUHAN terhadap segala kerajaan, ke mana engkau pergi.

Ulangan 4:6

Konteks
4:6 Lakukanlah z  itu dengan setia 1 , sebab itulah yang akan menjadi kebijaksanaanmu a  dan akal budimu di mata bangsa-bangsa 2  yang pada waktu mendengar segala ketetapan ini akan berkata: Memang bangsa yang besar ini adalah umat b  yang bijaksana dan berakal budi.

Ulangan 4:26

Konteks
4:26 maka aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi 3  u  terhadap kamu v  pada hari ini, bahwa pastilah kamu habis binasa w  dengan segera dari negeri ke mana kamu menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya; tidak akan lanjut umurmu di sana, tetapi pastilah kamu punah.

Ulangan 4:34

Konteks
4:34 Atau pernahkah suatu allah mencoba datang untuk mengambil baginya suatu bangsa dari tengah-tengah bangsa yang lain, r  dengan cobaan-cobaan, s  tanda-tanda t  serta mujizat-mujizat u  dan peperangan, dengan tangan yang kuat dan lengan v  yang teracung dan dengan kedahsyatan-kedahsyatan w  yang besar, seperti yang dilakukan TUHAN, Allahmu, bagimu di Mesir, di depan matamu?

Ulangan 5:14

Konteks
5:14 tetapi hari ketujuh j  adalah hari Sabat TUHAN, Allahmu; maka jangan melakukan sesuatu pekerjaan, engkau atau anakmu laki-laki, atau anakmu perempuan, atau hambamu laki-laki, atau hambamu perempuan, k  atau lembumu, atau keledaimu, atau hewanmu yang manapun, atau orang asing yang di tempat kediamanmu, supaya hambamu laki-laki dan hambamu perempuan berhenti seperti engkau l  juga.

Ulangan 7:1

Konteks
Sikap terhadap penduduk tanah Kanaan
7:1 "Apabila TUHAN, Allahmu, telah membawa engkau ke dalam negeri, ke mana engkau masuk untuk mendudukinya, b  dan Ia telah menghalau banyak bangsa c  dari depanmu, yakni orang Het, d  orang Girgasi, e  orang Amori, f  orang Kanaan, orang Feris, g  orang Hewi h  dan orang Yebus, i  tujuh bangsa, yang lebih banyak dan lebih kuat dari padamu,

Ulangan 9:28

Konteks
9:28 supaya negeri, q  dari mana Engkau membawa kami keluar, jangan berkata: Sebab TUHAN tidak dapat membawa mereka masuk ke negeri yang dijanjikan-Nya kepada mereka, r  dan sebab benci-Nya kepada mereka, maka Ia membawa mereka keluar untuk membunuh mereka di padang gurun. s 

Ulangan 11:24

Konteks
11:24 Setiap tempat yang diinjak oleh telapak kakimu, kamulah yang akan memilikinya: z  mulai dari padang gurun sampai gunung Libanon, dan dari sungai itu, yakni sungai Efrat, a  sampai laut sebelah barat, akan menjadi daerahmu.

Ulangan 12:11

Konteks
12:11 maka ke tempat yang dipilih TUHAN, Allahmu, untuk membuat nama-Nya k  diam di sana, haruslah kamu bawa semuanya yang kuperintahkan kepadamu, yakni korban bakaran dan korban sembelihanmu, persembahan persepuluhanmu dan persembahan khususmu dan segala korban nazarmu yang terpilih, yang kamu nazarkan kepada TUHAN. l 

Ulangan 12:18

Konteks
12:18 Tetapi di hadapan TUHAN, Allahmu, haruslah engkau memakannya, z  di tempat yang akan dipilih a  TUHAN, Allahmu, engkau ini, anakmu laki-laki dan anakmu perempuan, hambamu laki-laki dan hambamu perempuan, dan orang Lewi yang di dalam tempatmu, dan haruslah engkau bersukaria b  di hadapan TUHAN, Allahmu, karena segala usahamu.

Ulangan 15:6

Konteks
15:6 Apabila TUHAN, Allahmu, memberkati engkau, seperti yang dijanjikan-Nya kepadamu, maka engkau akan memberi pinjaman kepada banyak bangsa, tetapi engkau sendiri tidak akan meminta pinjaman; engkau akan menguasai banyak bangsa, tetapi mereka tidak akan menguasai engkau. z 

Ulangan 21:14

Konteks
21:14 Apabila engkau tidak suka lagi kepadanya, maka haruslah engkau membiarkan dia pergi sesuka hatinya; tidak boleh sekali-kali engkau menjual dia dengan bayaran uang; tidak boleh engkau memperlakukan dia sebagai budak, sebab engkau telah memaksa dia. y "

Ulangan 22:24

Konteks
22:24 maka haruslah mereka keduanya kamu bawa ke luar ke pintu gerbang kota dan kamu lempari dengan batu, sehingga mati: gadis itu, karena walaupun di kota, ia tidak berteriak-teriak, dan laki-laki itu, karena ia telah memperkosa isteri sesamanya manusia. Demikianlah harus kauhapuskan yang jahat itu dari tengah-tengahmu. i 

Ulangan 26:19

Konteks
26:19 dan Iapun akan mengangkat engkau di atas segala bangsa w  yang telah dijadikan-Nya, untuk menjadi terpuji, x  ternama dan terhormat. Maka engkau akan menjadi umat yang kudus y  bagi TUHAN, Allahmu, seperti yang dijanjikan-Nya."

Ulangan 28:63

Konteks
28:63 Seperti TUHAN bergirang q  karena kamu untuk berbuat baik kepadamu dan membuat kamu banyak, demikianlah TUHAN akan bergirang r  karena kamu untuk membinasakan dan memunahkan kamu, s  dan kamu akan dicabut t  dari tanah, ke mana engkau pergi untuk mendudukinya.

Ulangan 30:1

Konteks
Pulih setelah tobat
30:1 "Maka apabila segala hal ini berlaku atasmu, yakni berkat dan kutuk w  yang telah kuperhadapkan kepadamu itu, dan engkau menjadi sadar dalam hatimu di tengah-tengah segala bangsa, x  ke mana TUHAN, Allahmu, menghalau engkau,

Ulangan 30:16

Konteks
30:16 karena pada hari ini aku memerintahkan kepadamu untuk mengasihi c  TUHAN, Allahmu, dengan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya dan berpegang pada perintah, ketetapan dan peraturan-Nya, supaya engkau hidup d  dan bertambah banyak dan diberkati oleh TUHAN, Allahmu, di negeri ke mana engkau masuk untuk mendudukinya.

Ulangan 31:16

Konteks
31:16 TUHAN berfirman kepada Musa: "Ketahuilah, engkau akan mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangmu s  dan bangsa ini akan bangkit dan berzinah t  dengan mengikuti allah asing yang ada di negeri, ke mana mereka akan masuk; mereka akan meninggalkan u  Aku 4  dan mengingkari perjanjian-Ku yang Kuikat dengan mereka.

Ulangan 33:17

Konteks
33:17 Anak sulung lembu sapinya adalah kegemilangannya dan tanduk-tanduknya t  seperti tanduk-tanduk lembu u  hutan; dengan itu ia akan menanduk v  bangsa-bangsa, seluruh bumi, dari ujung ke ujung. Itulah orang Efraim w  yang puluhan ribu, dan itulah orang Manasye x  yang ribuan."

Ulangan 33:29

Konteks
33:29 Berbahagialah engkau, hai Israel; a  siapakah yang sama dengan engkau? b  Suatu bangsa yang diselamatkan oleh TUHAN, c  perisai pertolongan d  dan pedang kejayaanmu. Sebab itu musuhmu akan tunduk menjilat kepadamu, dan engkau akan berjejak di bukit-bukit e  mereka."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:6]  1 Full Life : LAKUKANLAH ITU DENGAN SETIA.

Nas : Ul 4:6

Lihat cat. --> Mat 5:17

[atau ref. Mat 5:17]

mengenai hukum PL dan orang Kristen.

[4:6]  2 Full Life : BANGSA-BANGSA.

Nas : Ul 4:6

Satu alasan penting Israel harus tetap setia pada hukum Allah adalah untuk menarik bangsa-bangsa lain kepada Tuhan dengan menunjukkan hikmat dan berbagai keuntungan mengikuti jalan-jalan-Nya (ayat Ul 4:5-8). Seperti Israel, orang percaya PB merupakan bangsa pilihan, imamat rajani, bangsa yang kudus dan milik Allah sendiri -- yang dipanggil Allah untuk memberitakan puji-pujian dan ketuhanan-Nya (1Pet 2:9; Wahy 1:6; 5:10).

[4:26]  3 Full Life : LANGIT DAN BUMI MENJADI SAKSI.

Nas : Ul 4:26

Musa memberikan enam nubuat tentang sejarah Israel apabila mereka menjadi tidak taat dan tidak setia (ayat Ul 4:25-31);

  1. (1) mereka akan terserak di antara bangsa-bangsa (ayat Ul 4:26-27);
  2. (2) menderita dalam pembuangan (ayat Ul 4:27-28);
  3. (3) pendamaian dengan Allah bagi mereka yang mencari Dia dengan segenap hati dan jiwa (ayat Ul 4:29-31);
  4. (4) kesukaran (ayat Ul 4:30);
  5. (5) kembali kepada Allah "di kemudian hari" (ayat Ul 4:30); dan
  6. (6) pemulihan perjanjian dengan nenek moyang mereka (ayat Ul 4:31; juga lih. pasal Ul 29:1-30:20;

    lihat cat. --> Mat 23:39;

    lihat cat. --> Rom 11:1).

    [atau ref. Mat 23:39; Rom 11:1]

[31:16]  4 Full Life : AKAN MENINGGALKAN AKU.

Nas : Ul 31:16

Tuhan mengetahui sejarah bangsa Israel dan sikap dasar mereka yang cenderung untuk tidak setia (ayat Ul 31:21). Oleh karena itu, Allah secara nubuat menyatakan kepada Musa akan kemurtadan mereka kelak dan tindakan-Nya menghukum perbuatan mereka itu (ayat Ul 31:16-18). Nubuat ini harus dilestarikan dalam bentuk nyanyian selaku peringatan Allah kepada angkatan-angkatan kemudian (ayat Ul 31:19; pasal Ul 32:1-52).



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA