TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 7:22

Konteks
7:22 TUHAN, Allahmu, akan menghalau bangsa-bangsa ini dari hadapanmu sedikit demi sedikit; i  engkau tidak boleh membinasakan mereka dengan segera, supaya jangan binatang hutan menjadi terlalu banyak melebihi engkau.

Ulangan 12:29

Konteks
Peringatan terhadap penyembahan berhala dan ibadah yang sesat
12:29 "Apabila TUHAN, Allahmu, telah melenyapkan t  dari hadapanmu bangsa-bangsa yang daerahnya kaumasuki untuk mendudukinya, dan apabila engkau sudah menduduki daerahnya dan diam di negerinya, u 

Ulangan 18:9

Konteks
Bertenung dan bernubuat
18:9 "Apabila engkau sudah masuk ke negeri yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, maka janganlah engkau belajar berlaku t  sesuai dengan kekejian u  yang dilakukan bangsa-bangsa itu 1 .

Ulangan 19:1

Konteks
Kota-kota perlindungan
19:1 "Apabila TUHAN, Allahmu, sudah melenyapkan bangsa-bangsa yang negerinya diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, dan engkau sudah menduduki daerah mereka dan diam di kota-kota dan rumah-rumah t  mereka,

Ulangan 20:15

Konteks
20:15 Demikianlah harus kaulakukan terhadap segala kota yang sangat jauh g  letaknya dari tempatmu, yang tidak termasuk kota-kota bangsa-bangsa di sini.

Ulangan 26:19

Konteks
26:19 dan Iapun akan mengangkat engkau di atas segala bangsa w  yang telah dijadikan-Nya, untuk menjadi terpuji, x  ternama dan terhormat. Maka engkau akan menjadi umat yang kudus y  bagi TUHAN, Allahmu, seperti yang dijanjikan-Nya."

Ulangan 29:16

Konteks
29:16 Sebab kamu ini tahu, bagaimana kita diam di tanah Mesir dan bagaimana kita berjalan dari tengah-tengah segala bangsa yang negerinya kamu lalui,

Ulangan 29:24

Konteks
29:24 bahkan segala bangsa akan berkata: Apakah sebabnya TUHAN berbuat demikian kepada negeri p  ini? Apakah artinya murka yang hebat bernyala-nyala ini?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:9]  1 Full Life : KEKEJIAN YANG DILAKUKAN BANGSA-BANGSA ITU.

Nas : Ul 18:9-11

Ayat-ayat ini menyebutkan berbagai kegiatan okultisme yang umum dipakai dalam agama bangsa-bangsa Kanaan, yang merupakan kekejian bagi Allah dan dilarang oleh-Nya. Orang-orang di antara umat Allah yang melakukan hal-hal itu dibunuh (Im 20:27). Demikian pula, PB menyatakan bahwa orang yang melakukan hal-hal itu tidak akan masuk kerajaan Allah (Gal 5:20-21; Wahy 22:15).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA