Ulangan 9:4
Konteks9:4 Janganlah engkau berkata dalam hatimu, p apabila TUHAN, Allahmu, telah mengusir mereka dari hadapanmu: Karena jasa-jasakulah TUHAN membawa aku masuk menduduki negeri ini; padahal karena kefasikan q bangsa-bangsa r itulah 1 TUHAN menghalau mereka dari hadapanmu.
Ulangan 9:7
KonteksRiwayat tentang kemurtadan di Horeb
9:7 "Ingatlah, janganlah lupa, bahwa engkau sudah membuat TUHAN, Allahmu, gusar z di padang gurun. Sejak engkau keluar dari tanah Mesir sampai kamu tiba di tempat ini, kamu menentang a TUHAN. b
Ulangan 9:24
Konteks9:24 Bahkan kamu menentang TUHAN, sejak aku mengenal kamu. i


[9:4] 1 Full Life : KEFASIKAN BANGSA-BANGSA ITULAH.
Nas : Ul 9:4
Bangsa-bangsa Kanaan dibinasakan oleh Allah karena kejahatan mereka yang keterlaluan; kebejatan moral mereka sudah demikian dahsyat dan meluas sehingga Allah memutuskan bahwa mereka harus dimusnahkan sama sekali seperti penyakit kanker yang ditakuti. Jadi, penaklukan oleh Israel dan pemusnahan bangsa-bangsa Kanaan merupakan hukuman mati pada tingkat nasional. Demikian pula, kejahatan tak terkendali terjadi di zaman Nuh (lih. Kej 6:1-7) dan akan menjadi ciri khas dunia pada akhir zaman (Mat 24:37-39; 2Tim 3:1-5; Wahy 9:20-21; 19:11-21).