TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 1:16

Konteks
1:16 Dan di tangan kanan-Nya Ia memegang tujuh bintang 1  a  dan dari mulut-Nya keluar sebilah pedang b  tajam bermata dua, dan wajah-Nya bersinar-sinar bagaikan matahari c  yang terik.

Wahyu 3:21

Konteks
3:21 Barangsiapa menang, e  ia akan Kududukkan bersama-sama dengan Aku di atas takhta-Ku, f  sebagaimana Akupun telah menang g  dan duduk bersama-sama dengan Bapa-Ku di atas takhta-Nya.

Wahyu 11:19

Konteks
11:19 Maka terbukalah Bait Suci n  Allah yang di sorga, dan kelihatanlah tabut perjanjian-Nya o  di dalam Bait Suci itu dan terjadilah kilat dan deru guruh p  dan gempa bumi dan hujan es lebat. q 

Wahyu 13:10

Konteks
13:10 Barangsiapa ditentukan untuk ditawan, ia akan ditawan; barangsiapa ditentukan untuk dibunuh dengan pedang, ia harus dibunuh b  dengan pedang. Yang penting di sini ialah ketabahan dan iman c  orang-orang kudus. d 

Wahyu 14:10

Konteks
14:10 maka ia akan minum dari anggur murka c  Allah, yang disediakan tanpa campuran dalam cawan murka-Nya; d  dan ia akan disiksa dengan api dan belerang e  di depan mata malaikat-malaikat kudus dan di depan mata Anak Domba.

Wahyu 15:1

Konteks
Nyanyian mereka yang menang
15:1 Dan aku melihat suatu tanda b  lain di langit, besar dan ajaib: tujuh malaikat c  dengan tujuh malapetaka d  terakhir 2 , karena dengan itu berakhirlah murka Allah.

Wahyu 18:8

Konteks
18:8 Sebab itu segala malapetakanya akan datang dalam satu hari, g  yaitu sampar dan perkabungan dan kelaparan; dan ia akan dibakar dengan api, h  karena Tuhan Allah, yang menghakimi dia, adalah kuat."

Wahyu 20:13

Konteks
20:13 Maka laut menyerahkan orang-orang mati yang ada di dalamnya, dan maut dan kerajaan maut f  menyerahkan orang-orang mati g  yang ada di dalamnya, dan mereka dihakimi masing-masing menurut perbuatannya. h 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:16]  1 Full Life : TUJUH BINTANG.

Nas : Wahy 1:16

Tujuh bintang itu melambangkan malaikat-malaikat yang ditugaskan, seorang pada setiap jemaat, untuk menolong jemaat itu dalam peperangan rohani yang dihadapinya (lih. ayat Wahy 1:20; bd. Mat 18:10), atau para gembala dari jemaat-jemaat ini. "Sebilah pedang tajam bermata dua" melambangkan Firman Allah, yang memisahkan dosa dari jemaat dan membawa kasih karunia Allah, atau sebagai hukuman memisahkan suatu jemaat dari kerajaan Allah (Wahy 3:14-22).

[15:1]  2 Full Life : TUJUH MALAPETAKA TERAKHIR.

Nas : Wahy 15:1

Malapetaka-malapetaka ini mengandung hukuman-hukuman Allah yang terakhir atas bumi selama masa kesengsaraan. Malapetaka itu disebut hukuman-hukuman "tujuh cawan dari emas" (ayat Wahy 15:7) dan itu dimulai pada pasal Wahy 16:1-21. Tujuh cawan hukuman itu bisa menjadi pembukaan sangkakala hukuman yang ketujuh

(lihat cat. --> Wahy 11:15).

[atau ref. Wahy 11:15]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA