TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 1:7

Konteks
1:7 Lihatlah, Ia datang 1  dengan awan-awan u  dan setiap mata akan melihat Dia, juga mereka yang telah menikam Dia. v  Dan semua bangsa di bumi akan meratapi w  Dia. Ya, amin.

Wahyu 6:9

Konteks
6:9 Dan ketika Anak Domba itu membuka meterai yang kelima, aku melihat di bawah t  mezbah u  jiwa-jiwa mereka yang telah dibunuh v  oleh karena firman Allah 2  w  dan oleh karena kesaksian yang mereka miliki.

Wahyu 7:17

Konteks
7:17 Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan menggembalakan u  mereka dan akan menuntun mereka ke mata air kehidupan. v  Dan Allah akan menghapus segala air mata 3  dari mata mereka. w "

Wahyu 17:7

Konteks
17:7 Lalu kata malaikat itu kepadaku: "Mengapa engkau heran? Aku akan mengatakan kepadamu rahasia perempuan itu dan rahasia k  binatang yang memikulnya, binatang yang berkepala tujuh dan bertanduk l  sepuluh itu.

Wahyu 17:16

Konteks
17:16 Dan kesepuluh tanduk d  yang telah kaulihat itu serta binatang itu akan membenci pelacur e  itu 4  dan mereka akan membuat dia menjadi sunyi f  dan telanjang, g  dan mereka akan memakan dagingnya h  dan membakarnya dengan api. i 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:7]  1 Full Life : IA DATANG.

Nas : Wahy 1:7

Tujuan utama kitab Wahyu adalah menggambarkan kemenangan kerajaan Allah ketika Kristus datang kembali untuk mendirikan kerajaan-Nya di bumi; peristiwa-peristiwa akhir zaman sekitar kedatangan-Nya itu juga dipaparkan (bd. Dan 7:13; Mat 24:29-30). Ini menyampaikan suatu kemenangan eskatologis bagi orang yang setia, sambil mengajarkan bahwa sejarah akan berakhir dengan jatuhnya hukuman atas sistem Iblis dalam dunia ini (pasal Wahy 17:1-18:24) dan dalam pemerintahan Kristus yang kekal dengan umat-Nya (Wahy 20:4; 21:1-22:5).

[6:9]  2 Full Life : DIBUNUH OLEH KARENA FIRMAN ALLAH.

Nas : Wahy 6:9

Ketika meterai yang kelima dibuka, Yohanes melihat apa yang sedang terjadi di sorga. Mereka yang "dibunuh oleh karena Firman Allah" adalah mereka yang mati syahid demi iman mereka dalam Kristus dan kebenaran Firman-Nya.

  1. 1) Mereka diminta untuk bersabar, karena masih ada banyak orang lain lagi yang akan mati karena iman mereka (bd. Wahy 7:13-14; 13:15; Wahy 18:24; Wahy 20:4).
  2. 2) Masa kesengsaraan akan menjadi masa penganiayaan yang dahsyat bagi mereka yang menerima Injil dan tinggal setia kepada Allah dan Firman-Nya

    (lihat cat. --> Wahy 3:10;

    lihat cat. --> Wahy 7:9;

    lihat cat. --> Wahy 14:6).

    [atau ref. Wahy 3:10; 7:9; 14:6]

    Barangkali semua orang yang telah mati syahid pada zaman yang lampau termasuk di antara mereka yang berada di bawah mezbah itu.

[7:17]  3 Full Life : ALLAH AKAN MENGHAPUS SEGALA AIR MATA.

Nas : Wahy 7:17

Janji ini bisa menunjuk kepada penghilangan setiap ingatan yang bisa menyebabkan penderitaan, penyesalan atau kesedihan. Di sorga tidak lagi tertinggal sesuatu yang menyangkut kerugian, penderitaan atau dukacita (ayat Wahy 7:16).

[17:16]  4 Full Life : AKAN MEMBENCI PELACUR ITU.

Nas : Wahy 17:16

Pada suatu waktu tertentu selama masa pemerintahan antikristus, pelacur itu

(lihat cat. --> Wahy 17:1)

[atau ref. Wahy 17:1]

akan dibenci oleh antikristus dan para pendukungnya, dan mereka akan sama sekali membinasakan dia dan lembaga-lembaganya. Ini adalah hukuman Allah terhadap sistem agama dunia yang menolak kebenaran Allah di dalam Kristus. Barangkali ini akan terjadi pada pertengahan masa tujuh tahun kesengsaraan itu, ketika binatang itu menyatakan dirinya sebagai allah dan menuntut semua orang untuk menyembahnya (Wahy 13:8,15; bd. Dan 9:27; Dan 11:36-38;

lihat art. KESENGSARAAN BESAR; dan

lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA