TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 2:10

Konteks
2:10 Jangan takut terhadap apa yang harus engkau derita! Sesungguhnya Iblis akan melemparkan beberapa orang dari antaramu ke dalam penjara supaya kamu dicobai k  dan kamu akan beroleh kesusahan selama sepuluh hari. l  Hendaklah engkau setia m  sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan. n 

Wahyu 3:9

Konteks
3:9 Lihatlah, beberapa orang dari jemaah Iblis, y  yaitu mereka yang menyebut dirinya orang Yahudi, tetapi yang sebenarnya tidak z  demikian, melainkan berdusta, akan Kuserahkan kepadamu. Sesungguhnya Aku akan menyuruh mereka datang dan tersungkur di depan kakimu a  dan mengaku, bahwa Aku mengasihi engkau. b 

Wahyu 8:3

Konteks
8:3 Maka datanglah seorang malaikat a  lain, dan ia pergi berdiri dekat mezbah dengan sebuah pedupaan emas. Dan kepadanya diberikan banyak kemenyan untuk dipersembahkannya bersama-sama dengan doa semua orang kudus 1  b  di atas mezbah c  emas di hadapan takhta itu.

Wahyu 8:12

Konteks
8:12 Lalu malaikat yang keempat meniup sangkakalanya dan terpukullah sepertiga dari matahari dan sepertiga dari bulan dan sepertiga dari bintang-bintang, sehingga sepertiga u  dari padanya menjadi gelap v  dan sepertiga dari siang hari tidak terang dan demikian juga malam hari. w 

Wahyu 9:20

Konteks
9:20 Tetapi manusia lain, yang tidak mati oleh malapetaka itu, tidak juga bertobat 2  k  dari perbuatan tangan l  mereka: mereka tidak berhenti menyembah roh-roh jahat m  dan berhala-berhala dari emas dan perak, dari tembaga, batu dan kayu yang tidak dapat melihat atau mendengar atau berjalan, n 

Wahyu 11:6

Konteks
11:6 Mereka mempunyai kuasa menutup langit, e  supaya jangan turun hujan selama mereka bernubuat; f  dan mereka mempunyai kuasa atas segala air untuk mengubahnya menjadi darah, g  dan untuk memukul bumi dengan segala jenis malapetaka, setiap kali mereka menghendakinya.

Wahyu 12:4

Konteks
12:4 Dan ekornya menyeret sepertiga a  dari bintang-bintang 3  di langit dan melemparkannya ke atas bumi. b  Dan naga itu berdiri di hadapan perempuan yang hendak melahirkan itu, untuk menelan Anaknya, c  segera sesudah perempuan itu melahirkan-Nya.

Wahyu 14:13

Konteks
14:13 Dan aku mendengar suara dari sorga berkata: Tuliskan: "Berbahagialah orang-orang mati yang mati dalam Tuhan 4 , m  sejak sekarang ini." "Sungguh," kata Roh, n  "supaya mereka boleh beristirahat dari jerih lelah mereka, karena segala perbuatan mereka menyertai mereka."

Wahyu 19:15

Konteks
19:15 Dan dari mulut-Nya keluarlah sebilah pedang o  tajam yang akan memukul p  segala bangsa 5 . Dan Ia akan menggembalakan mereka dengan gada besi q  dan Ia akan memeras anggur dalam kilangan anggur, r  yaitu kegeraman murka Allah, Yang Mahakuasa 6 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:3]  1 Full Life : DOA SEMUA ORANG KUDUS.

Nas : Wahy 8:3

Doa-doa orang kudus yang disinggung berulang-ulang (Wahy 5:8; Wahy 8:3-4) menunjukkan bahwa doa syafaat dari orang percaya sangat penting dalam pembinasan kejahatan dan penegakan kebenaran di atas bumi

(lihat cat. --> Wahy 5:8).

[atau ref. Wahy 5:8]

  1. 1) Yohanes menyebut doa-doa dari semua orang kudus. Demikianlah, doa orang kudus dari masa kesengsaraan besar di bumi digabung dengan doa orang kudus di sorga (bd. Wahy 6:9-11). Orang kudus di sorga menaruh perhatian besar terhadap peristiwa-peristiwa yang terjadi di bumi.
  2. 2) Perhatikanlah bahwa dalam satu arti Allah menyimpan doa-doa kita. Sekalipun Tuhan tampaknya tidak menjawab semua doa kita secara langsung, Ia tidak mengesampingkannya, melainkan Ia menyimpannya bagi suatu saat yang tepat untuk menggenapinya.

[9:20]  2 Full Life : TIDAK JUGA BERTOBAT.

Nas : Wahy 9:20

Bahkan hukuman Allah tidak bisa membuat orang bertobat. Hal ini menunjukkan betapa dalamnya kebobrokan akhlak manusia dan cintanya akan kesenangan yang berdosa (bd. Yer 17:9). Dosa-dosa yang paling menonjol pada hari-hari terakhir dan masa kesengsaraan adalah (ayat Wahy 9:20-21);

  1. (1) penyembahan roh-roh jahat dan keikutsertaan dalam spiritisme, okultisme, dan sihir (Ul 32:17; 1Kor 10:20);
  2. (2) pembunuhan dan kekerasan;
  3. (3) ilmu gaib (Yun. _pharmekeia_), yang meliputi obat-obat bius, penyembahan okultisme dan guna-guna (Wahy 18:23; 21:8; 22:15; Gal 5:20;

    lihat cat. --> Wahy 9:21 berikutnya);

    [atau ref. Wahy 9:21]

  4. (4) percabulan, nafsu seks, dan pornografi;
  5. (5) pencurian dan pelanggaran hukum (bd. Rom 1:24,28-31).

[12:4]  3 Full Life : SEPERTIGA DARI BINTANG-BINTANG.

Nas : Wahy 12:4

Mungkin ini menunjuk kepada kejatuhan Iblis yang mula-mula dari sorga dan malaikat-malaikat yang jatuh bersamanya (2Pet 2:4; Yud 1:6), atau menunjuk kepada kekuatan yang besar yang dimiliki Iblis di alam semesta atas mereka yang melawan kuasanya itu. Iblis berusaha untuk membinasakan bayi Kristus.

[14:13]  4 Full Life : BERBAHAGIALAH ... YANG MATI DALAM TUHAN.

Nas : Wahy 14:13

Mereka yang mati karena iman pada Kristus selama masa kesengsaraan itu diberkati secara khusus. Mereka dilepaskan dari penganiayaan, siksaan, dan penderitaan serta akan diangkat untuk tinggal bersama dengan Kristus.

[19:15]  5 Full Life : MEMUKUL SEGALA BANGSA.

Nas : Wahy 19:15

Ketika Kristus kembali ke bumi, Ia akan menghukum bangsa-bangsa yang fasik. "Menggembalakan mereka dengan gada besi" berarti membinasakan mereka (Mazm 2:9). "Ia akan memeras anggur dalam kilangan anggur" menunjukkan kedahsyatan hukuman-Nya (bd. Yes 64:1-2; Za 14:3-4; Mat 24:29-30; bd.

lihat cat. --> Wahy 14:19).

[atau ref. Wahy 14:19]

[19:15]  6 Full Life : KEGERAMAN MURKA ALLAH, YANG MAHAKUASA.

Nas : Wahy 19:15

Ini merupakan peringatan yang keras bahwa Allah membenci dosa. Pandangan sentimental bahwa Kristus bersikap toleran terhadap dosa dan kemesuman sama sekali tidak terdapat dalam penyataan Kristus tentang diri-Nya di dalam kitab ini

(lihat cat. --> Wahy 19:17 berikut).

[atau ref. Wahy 19:17]



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA