TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 3:15

Konteks
3:15 Aku tahu segala pekerjaanmu: s  engkau tidak dingin dan tidak panas. t  Alangkah baiknya jika engkau dingin atau panas!

Wahyu 9:21

Konteks
9:21 dan mereka tidak bertobat o  dari pada pembunuhan, sihir 2 , p  percabulan q  dan pencurian.

Wahyu 12:15

Konteks
12:15 Lalu ular c  itu menyemburkan dari mulutnya air, sebesar sungai, ke arah perempuan itu, supaya ia dihanyutkan sungai itu.

Wahyu 22:10

Konteks
22:10 Lalu ia berkata kepadaku: "Jangan memeteraikan s  perkataan-perkataan 3  nubuat dari kitab ini, t  sebab waktunya sudah dekat. u 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:15]  1 Full Life : TIDAK DINGIN DAN TIDAK PANAS ... SUAM-SUAM KUKU.

Nas : Wahy 3:15-16

Ini menggambarkan keadaan rohani dari jemaat di Laodikia.

  1. 1) Jemaat yang suam-suam kuku adalah yang berkompromi dengan dunia dan mirip dengan masyarakat di sekelilingnya; mengakui kekristenan, namun pada kenyataannya malang dan menyedihkan secara rohani (ayat Wahy 3:17-18).
  2. 2) Dengan keras Kristus memperingatkan jemaat akan hukuman-Nya terhadap orang yang suam-suam kuku secara rohani (ayat Wahy 3:15-17).
  3. 3) Dengan tulus Kristus mengundang jemaat untuk bertobat dan untuk dipulihkan kepada tempat iman, kebenaran, penyataan, dan persekutuan (ayat Wahy 3:18-19).
  4. 4) Di tengah-tengah zaman gereja yang suam-suam kuku, janji-janji Kristus bagi jemaat yang menang tetap berlaku. Ia akan datang kepada mereka dengan berkat dan dalam kuasa Roh (ayat Wahy 3:20-22), membuka sebuah pintu yang tidak dapat ditutup oleh seorang pun, agar mereka memuliakan nama-Nya dan memberitakan Injil yang kekal itu (ayat Wahy 3:8).

[9:21]  2 Full Life : SIHIR.

Nas : Wahy 9:21

Kegiatan sihir akan bangkit secara besar-besaran pada hari-hari terakhir sebelum dan selama masa kesengsaraan itu (Wahy 18:23; 21:8; Wahy 22:15; 1Tim 4:1). Sihir dikaitkan dengan okultisme, yang melibatkan hubungan dengan orang-orang yang sudah meninggal, kuasa-kuasa adikodrati, kekuatan-kekuatan paranormal dan kuat kuasa roh-roh jahat demi meraih kuasa untuk memanipulasi atau mempengaruhi benda-benda atau orang-orang. Pemakaian obat-obat bius bisa juga digolongkan sebagai praktik sihir.

[22:10]  3 Full Life : JANGAN MEMETERAIKAN PERKATAAN-PERKATAAN.

Nas : Wahy 22:10

Berita dan nubuat kitab ini harus diberitakan kepada semua orang percaya dan semua gereja (bd. Dan 12:4).



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA