TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 11:15-17

Konteks
11:15 "Hai anak manusia, penduduk-penduduk Yerusalem berkata tentang semua saudara-saudaramu, tentang kaum kerabatmu dan segenap kaum Israel dalam keseluruhannya: Mereka telah jauh dari TUHAN, kepada kami tanah ini diberikan menjadi milik. f  11:16 Oleh sebab itu katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Walaupun Aku membawa mereka jauh-jauh di antara bangsa-bangsa dan menyerakkan mereka di negeri-negeri itu dan Aku menjadi tempat kudus 1  g  yang sedikit artinya bagi mereka di negeri-negeri di mana mereka datang, 11:17 oleh sebab itu katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan menghimpunkan kamu dari bangsa-bangsa dan mengumpulkan kamu dari negeri-negeri di mana kamu berserak, dan Aku akan memberikan kamu tanah 2  Israel. h 

Yehezkiel 36:24

Konteks
36:24 Aku akan menjemput kamu dari antara bangsa-bangsa dan mengumpulkan kamu dari semua negeri dan akan membawa kamu kembali ke tanahmu. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:16]  1 Full Life : AKU MENJADI TEMPAT KUDUS.

Nas : Yeh 11:16

Allah menjawab pertanyaan Yehezkiel tentang kaum sisa Israel (ayat Yeh 11:13) dengan mengatakan bahwa Dia masih memperhatikan para buangan; Dia akan menjadi tempat kudus bagi mereka dan membawa mereka kembali ke negeri perjanjian (ayat Yeh 11:16-20).

[11:17]  2 Full Life : AKU AKAN MEMBERI KAMU TANAH.

Nas : Yeh 11:17-21

Nubuat ini tergenapi sebagian ketika sekelompok sisa kembali dari pembuangan di Babel (awal 538 SM). Selanjutnya, ayat-ayat ini menunjuk kepada pengumpulan orang Israel pada akhir zaman

(lihat cat. --> Wahy 12:6).

[atau ref. Wahy 12:6]



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA