TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 2:6

Konteks
2:6 Dan engkau, anak manusia, janganlah takut z  melihat mereka maupun mendengarkan kata-katanya, biarpun engkau di tengah-tengah onak dan duri a  dan engkau tinggal dekat kalajengking. Janganlah takut mendengarkan kata-kata mereka dan janganlah gentar melihat mukanya, sebab mereka adalah kaum pemberontak. b 

Yehezkiel 4:14

Konteks
4:14 Maka kujawab: "Aduh, Tuhan w  ALLAH, sesungguhnya, aku tak pernah dinajiskan dan dari masa mudaku sampai sekarang tak pernah kumakan bangkai x  atau sisa mangsa binatang buas; lagipula tak pernah masuk ke mulutku y  ini daging yang sudah basi."

Yehezkiel 14:21

Konteks
14:21 Ya, beginilah firman Tuhan ALLAH: Jauh lebih dari itu, kalau Aku mendatangkan keempat hukuman-Ku j  yang berat-berat, yaitu pedang, k  kelaparan, l  binatang buas dan sampar, m  atas Yerusalem untuk melenyapkan dari padanya manusia dan binatang! n 

Yehezkiel 16:43

Konteks
16:43 Oleh karena engkau tidak teringat c  lagi kepada masa mudamu 1 , tetapi dengan semuanya ini membuat Aku gemetar kemarahan, sungguh, Aku juga akan menimpakan d  kelakuanmu atas kepalamu, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bukankah engkau melakukan kemesuman ini lagi di samping segala perbuatan-perbuatanmu e  yang keji?

Yehezkiel 20:15

Konteks
20:15 Walaupun begitu Aku bersumpah y  kepadanya di padang gurun, bahwa Aku tidak akan membawa mereka masuk ke tanah yang telah Kuberikan kepada mereka, yang berlimpah-limpah susu dan madunya, tanah z  yang permai di antara semua negeri,

Yehezkiel 20:44

Konteks
20:44 Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada masa Aku, oleh karena nama-Ku, m  tidak memperlakukan kamu selaras dengan tingkah lakumu yang jahat dan busuk, hai kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH. n "

Yehezkiel 21:28

Konteks
Pedang TUHAN melawan bani Amon
21:28 "Dan engkau anak manusia, bernubuatlah dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH mengenai bani Amon s  dan cercaan mereka; katakanlah: Pedang, t  pedang sudah tercabut untuk menumpahkan darah, digosok untuk memusnahkan, dan supaya mengkilap seperti petir--

Yehezkiel 23:4

Konteks
23:4 Nama yang tertua ialah Ohola dan nama adiknya ialah Oholiba. Mereka Aku punya dan mereka melahirkan anak-anak lelaki dan perempuan. Mengenai nama-nama mereka, Ohola ialah Samaria dan Oholiba ialah Yerusalem. f 

Yehezkiel 24:21

Konteks
24:21 Katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Sesungguh-sungguhnya Aku akan menajiskan tempat kudus-Ku, w  kekuasaanmu yang kaubanggakan, x  kenikmatan bagi matamu y  dan bagi jiwamu; dan anak-anakmu lelaki dan perempuan z  yang kamu tinggalkan akan mati rebah oleh pedang. a 

Yehezkiel 26:2

Konteks
26:2 "Hai anak manusia, oleh karena Tirus 2  h  berkata mengenai Yerusalem: Syukur! i  Sudah rusak pintu gerbang bangsa-bangsa itu; ia akan beralih kepadaku, sehingga aku menjadi penuh, tetapi ia menjadi reruntuhan.

Yehezkiel 32:29

Konteks
32:29 Di situ Edom, j  raja-rajanya dan semua pemimpinnya, yang ditempatkan dekat orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang, walaupun mereka kuat; mereka dibaringkan dekat orang-orang yang tidak disunat dan dekat orang-orang yang turun ke liang kubur. k 

Yehezkiel 33:12

Konteks
33:12 Dan engkau anak manusia, katakanlah kepada teman-temanmu sebangsa: l  Kebenaran orang benar tidak menyelamatkan dia, pada waktu ia jatuh dalam pelanggaran 3  dan kejahatan orang jahat tidak menyebabkan dia tersandung, pada waktu ia bertobat dari kejahatannya; dan orang benar tidak dapat hidup karena kebenarannya, m  pada waktu ia berbuat dosa.

Yehezkiel 34:18

Konteks
34:18 Apakah belum cukup h  bagimu bahwa kamu menghabiskan padang rumput yang terbaik? Mesti pulakah kamu injak-injak padang rumput yang lain-lain dengan kakimu? i  Belum cukup bahwa kamu minum air yang jernih? Mesti pulakah yang tinggal itu kamu keruhkan dengan kakimu?

Yehezkiel 37:12

Konteks
37:12 Oleh sebab itu, bernubuatlah dan katakan kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku membuka kubur-kuburmu dan membangkitkan kamu, hai umat-Ku, dari dalamnya, dan Aku akan membawa kamu ke tanah Israel 4 . t 

Yehezkiel 37:23

Konteks
37:23 Mereka tidak lagi menajiskan h  dirinya dengan berhala-berhalanya atau dewa-dewa mereka yang menjijikkan atau dengan semua pelanggaran mereka. Tetapi Aku akan melepaskan mereka dari segala penyelewengan i  mereka, dengan mana mereka berbuat dosa, dan mentahirkan mereka, sehingga mereka akan menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahnya. j 

Yehezkiel 38:13

Konteks
38:13 Negeri Syeba x  dan Dedan y  beserta pembeli-pembeli barangnya, negeri Tarsis z  beserta pedagang-pedagangnya akan berkata kepadamu: Apakah engkau datang untuk merampas dan mengumpulkan sekutumu untuk menjarah, untuk mengangkut perak dan emas, untuk melarikan ternak dan harta benda dan untuk melakukan perampasan a  yang hebat sekali?

Yehezkiel 39:7

Konteks
39:7 Dan Aku akan menyatakan nama-Ku yang kudus di tengah-tengah umat-Ku Israel dan Aku tidak lagi membiarkan nama-Ku yang kudus dinajiskan, k  sehingga bangsa-bangsa akan mengetahui l  bahwa Akulah TUHAN, Yang Mahakudus di Israel. m 

Yehezkiel 39:28

Konteks
39:28 Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, Allah mereka, yang membawa mereka ke dalam pembuangan di tengah bangsa-bangsa dan mengumpulkan mereka k  kembali di tanahnya dan Aku tidak membiarkan seorangpun dari padanya tinggal l  di sana.

Yehezkiel 44:13

Konteks
44:13 Mereka tidak akan mendekati Aku untuk melaksanakan tugas imam di hadapan-Ku ataupun mendekati segala barang-Ku yang kudus atau persembahan-persembahan maha kudus; mereka akan menanggung nodanya a  yang timbul karena perbuatan-perbuatan b  mereka yang keji.

Yehezkiel 44:17

Konteks
44:17 Maka kalau mereka hendak masuk dari pintu-pintu gerbang 5  pelataran dalam, mereka harus mengenakan pakaian i  lenan; mereka tidak boleh memakai pakaian bulu domba waktu mereka bertugas di pintu-pintu gerbang pelataran dalam atau waktu menyelenggarakan kebaktian dalam Bait Suci.

Yehezkiel 45:9

Konteks
Tugas umat TUHAN dan tanggung jawab raja
45:9 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Cukuplah itu, hai raja-raja Israel, jauhkanlah kekerasan 6  dan aniaya, u  tetapi lakukanlah keadilan dan kebenaran; v  hentikanlah kekerasanmu yang mengusir umat-Ku dari tanah miliknya, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 45:17

Konteks
45:17 Dan rajalah yang bertanggung jawab mengenai korban bakaran, korban sajian, korban curahan pada hari-hari raya, bulan-bulan baru, c  hari-hari Sabat d  dan pada setiap perayaan kaum Israel. e  Ialah yang akan mengolah korban penghapus dosa, korban sajian, korban bakaran dan korban keselamatan untuk mengadakan pendamaian bagi kaum Israel."

Yehezkiel 46:5

Konteks
46:5 Korban sajian dari domba jantan harus diolah dengan satu efa tepung, tetapi korban sajian dari domba-domba yang lain bergantung pada kemampuannya, serta minyak satu hin untuk satu efa. b 

Yehezkiel 46:7

Konteks
46:7 Sebagai korban sajian ia harus mengolah satu efa tepung dengan seekor lembu dan satu efa tepung dengan seekor domba jantan, tetapi korban sajian dari domba-domba lain bergantung pada kemampuannya, serta minyak satu hin untuk satu efa. e 

Yehezkiel 46:11

Konteks
46:11 Pada hari-hari raya dan perayaan-perayaan yang tetap harus ada korban sajian, yaitu satu efa tepung diolah dengan seekor lembu jantan dan satu efa tepung diolah dengan seekor domba jantan, tetapi korban sajian dari domba-domba yang lain bergantung pada kemampuannya, serta minyak satu hin untuk satu efa. j 

Yehezkiel 48:15

Konteks
48:15 Yang tertinggal dari lebarnya, yaitu lima ribu hasta lagi, yang berbatasan dengan yang dua puluh lima ribu hasta itu adalah tidak kudus, tetapi itu untuk keperluan kota sebagai tempat tinggal dan tanah perladangan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:43]  1 Full Life : MASA MUDAMU.

Nas : Yeh 16:43

Pada masa-masa pembentukannya, Yerusalem tergantung kepada Tuhan dan berkat-berkat-Nya; tetapi kini ia telah melupakan saat-saat itu dan sekarang mengejar dewa-dewa lainnya. Kesalahan tragis yang sama dilakukan oleh berbagai gereja dan aliran ketika tidak lagi lapar akan kehadiran Allah atau tidak lagi mencari dahulu kerajaan-Nya di dalam kebenaran, damai sejahtera, sukacita dan kuasa Roh Kudus (bd. Rom 14:17); sebaliknya, mereka membiarkan kebiasaan-kebiasaan duniawi dan ketiadaan hidup rohani yang murni serta manifestasi Roh.

[26:2]  2 Full Life : TIRUS.

Nas : Yeh 26:2

Tirus, ibukota Fenisia, terletak 96 kilometer barat laut Nazaret di pesisir Laut Tengah. Sebagian kota ini adalah sebuah pulau dan sebagian adalah daerah pantai di kaki pegunungan Libanon. Tirus bersukacita atas kejatuhan Yerusalem karena percaya bahwa mereka akan memperoleh keuntungan keuangan karena Yehuda selaku saingan kini sudah tidak ada. Keinginan Tirus akan kekayaan tanpa memikirkan penderitaan yang diakibatkan olehnya pada orang lain mendatangkan hukuman Allah (juga lih. pasal Yes 23:1-18). Kota ini ditaklukkan oleh "banyak bangsa" (ayat Yeh 26:3) yaitu Babel, Persia dan kemudian Yunani di bawah pimpinan Aleksander Agung (332 SM).

[33:12]  3 Full Life : WAKTU IA JATUH DALAM PELANGGARAN.

Nas : Yeh 33:12-20

Allah menghakimi setiap orang dengan benar dan adil.

  1. 1) Orang benar yang meninggalkan Allah dan kembali kepada dosa akan diminta pertanggungjawaban atas dosa-dosa mereka dan akan mati di dalamnya jikalau mereka tidak bertobat; mereka tidak dapat mengandalkan perbuatan benar di masa lalu untuk menyelamatkan mereka (ayat Yeh 33:12-13).
  2. 2) Pada pihak lain, orang fasik yang berbalik kepada Allah dan meninggalkan dosa akan diselamatkan, dan dosa-dosa mereka tidak akan diingat lagi (ayat Yeh 33:14-16); mereka akan menerima karunia hidup kekal.
  3. 3) Karena itu, nas ini menekankan pentingnya hubungan kita dengan Allah saat ini. Meninggalkan Allah dan firman-Nya sambil beranggapan bahwa iman dan perbuatan baik yang lalu akan menyelamatkan kita adalah fatal secara rohani. Sebaliknya, jikalau kita berpaling kepada Allah dalam pertobatan yang sungguh-sungguh dan iman sejati, maka Dia akan menerima kita, terlepas dari dosa-dosa yang lalu

    (lihat cat. --> Yeh 18:21-23;

    lihat cat. --> Yeh 18:24).

    [atau ref. Yeh 18:21-24]

[37:12]  4 Full Life : KE TANAH ISRAEL.

Nas : Yeh 37:12-14

Penglihatan tentang tulang-tulang yang dibangkitkan akan digenapi pada saat Israel dipulihkan, bukan hanya secara jasmaniah tetapi juga rohani. Pemulihan ini pada mulanya digenapi pada zaman Koresy (bd. pasal Ezr 1:1-11), tetapi akan digenapi sepenuhnya hanya bila Allah mengumpulkan kembali orang Israel ke negeri mereka pada akhir zaman dan terjadi suatu kebangunan rohani akbar. Banyak orang Yahudi akan percaya dan menerima Yesus Kristus sebagai Mesias mereka sebelum Dia datang kembali untuk mendirikan kerajaan-Nya (bd. Rom 11:15,25-26;

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

[44:17]  5 Full Life : MASUK DARI PINTU-PINTU GERBANG.

Nas : Yeh 44:17-31

Pengaturan untuk para imam ini menunjukkan bahwa Allah harus disembah dengan sikap penghormatan yang kudus.

[45:9]  6 Full Life : JAUHKANLAH KEKERASAN.

Nas : Yeh 45:9-12

Yehezkiel menasihati para pemimpin untuk berhenti menindas dan menganiaya, dan sebagai gantinya melakukan yang benar dan jujur.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA