TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 2:8

Konteks
2:8 Dan engkau, anak manusia, dengarlah apa yang Kufirmankan kepadamu; janganlah memberontak e  f  seperti kaum pemberontak g  ini. Ngangakanlah mulutmu dan makanlah h  apa yang Kuberikan kepadamu."

Yehezkiel 3:3

Konteks
3:3 Lalu firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, makanlah gulungan kitab yang Kuberikan ini kepadamu dan isilah perutmu dengan itu." Lalu aku memakannya l  dan rasanya manis seperti madu m  dalam mulutku 1 .

Yehezkiel 3:17

Konteks
3:17 "Hai anak manusia, Aku telah menetapkan engkau menjadi penjaga j  kaum Israel. Bilamana engkau mendengarkan sesuatu firman dari pada-Ku, peringatkanlah mereka atas nama-Ku. k 

Yehezkiel 4:1

Konteks
Lambang pengepungan kota Yerusalem
4:1 "Engkau, anak manusia, ambillah sebuah batu bata 2 , letakkan di hadapanmu dan ukirlah di atasnya sebuah kota, yaitu Yerusalem.

Yehezkiel 5:1

Konteks
5:1 Dan engkau, anak manusia, ambillah sebilah pedang yang tajam 3  dan pakailah itu sebagai pisau d  cukur tukang pangkas; cukurlah e  rambutmu dan janggutmu f  dengan itu; lalu ambillah sebuah timbangan dan bagi-bagilah rambutmu.

Yehezkiel 7:2

Konteks
7:2 "Engkau, anak manusia, katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH kepada tanah Israel: Berakhir! u  Berakhirlah keempat penjuru v  tanah itu.

Yehezkiel 8:5

Konteks
8:5 Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, lihatlah ke utara!" Aku melihat ke utara, sungguh, di sebelah utara gerbang mezbah, dekat jalan masuk, terdapat berhala i  cemburuan tadi.

Yehezkiel 8:15

Konteks
8:15 Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, kaulihatkah apa yang mereka perbuat? Engkau masih akan melihat perbuatan-perbuatan kekejian yang lebih besar lagi dari pada ini."

Yehezkiel 12:2

Konteks
12:2 "Hai anak manusia, engkau tinggal di tengah-tengah kaum pemberontak 4 , z  yang mempunyai mata untuk melihat, tetapi tidak melihat dan mempunyai telinga untuk mendengar, tetapi tidak mendengar, sebab mereka adalah kaum pemberontak. a 

Yehezkiel 13:2

Konteks
13:2 "Hai anak manusia, bernubuatlah melawan nabi-nabi 5  i  Israel, bernubuatlah dan katakanlah kepada mereka yang bernubuat sesuka hatinya j  saja: Dengarlah firman TUHAN! k 

Yehezkiel 14:3

Konteks
14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya 6  z  dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, a  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? b 

Yehezkiel 18:6

Konteks
18:6 dan ia tidak makan daging persembahan di atas gunung p  atau tidak melihat kepada berhala-berhala q  kaum Israel, tidak mencemari isteri sesamanya dan tidak menghampiri perempuan waktu bercemar kain, r 

Yehezkiel 20:46

Konteks
20:46 "Hai anak manusia, tujukanlah mukamu o  ke selatan dan ucapkanlah banyak tegoran terhadap p  tanah selatan dan bernubuatlah terhadap tanah kehutanan di sebelah selatan; q 

Yehezkiel 21:4

Konteks
21:4 Oleh karena Aku hendak melenyapkan dari tengah-tengahmu orang benar dan orang fasik, maka pedang-Ku f  akan terhunus dari sarungnya terhadap semua manusia dari selatan sampai utara. g 

Yehezkiel 21:9

Konteks
21:9 "Hai anak manusia, bernubuatlah dan katakan: Beginilah firman TUHAN: Pedang! Pedang! Yang sudah diasah dan juga digosok!

Yehezkiel 21:12

Konteks
21:12 Berserulah dan merataplah, hai anak manusia! Sebab pedang itu ditujukan melawan umat-Ku, ditujukan melawan semua pemimpin Israel; mereka dan umat-Ku sama-sama dibiarkan dimakan pedang 7 . Oleh sebab itu tepuklah pinggangmu t  sebagai tanda perkabungan.

Yehezkiel 21:14

Konteks
21:14 Dan engkau anak manusia, bernubuatlah dan tepuklah tanganmu, u  biarlah pedang itu menjadi dua kali lipat, tiga kali lipat. Itu pedang pembunuh, pedang untuk pembunuhan besar-besaran, yang berkeliling v  menghabiskan mereka.

Yehezkiel 24:16

Konteks
24:16 "Hai anak manusia, lihat, Aku hendak mengambil dari padamu dia yang sangat kaucintai 8  m  seperti yang kena tulah, n  tetapi janganlah meratap ataupun menangis dan janganlah mengeluarkan air mata. o 

Yehezkiel 24:25

Konteks
24:25 Dan engkau, anak manusia, bukankah begini akan terjadi? Pada hari Aku mengambil dari mereka benteng mereka, perhiasannya yang menggirangkan hatinya, kenikmatan matanya k  dan yang dirindukan l  jiwanya, anak-anak mereka lelaki dan perempuan, m 

Yehezkiel 28:12

Konteks
28:12 "Hai anak manusia, ucapkanlah suatu ratapan m  mengenai raja Tirus 9  dan katakanlah kepadanya: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Gambar dari kesempurnaan engkau, penuh hikmat dan maha indah. n 

Yehezkiel 30:2

Konteks
30:2 "Hai anak manusia, bernubuatlah dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Merataplah: n  Aduh, hari itu!

Yehezkiel 30:21

Konteks
30:21 "Hai anak manusia, Aku telah mematahkan tangan z  kekuatan Firaun, a  raja Mesir, dan lihat, tangannya itu tidak dibalut supaya sembuh b  kembali, tidak ada yang memasang pembalut supaya kuat kembali untuk mengacungkan pedang.

Yehezkiel 31:2

Konteks
31:2 "Hai anak manusia, katakanlah kepada Firaun, raja Mesir dan kepada khalayak ramai yang mengikutinya: Di dalam kebesaranmu siapakah yang dapat menyamai engkau?

Yehezkiel 32:18

Konteks
32:18 "Hai anak manusia, perdengarkanlah suatu ratapan--engkau bersama kaum perempuan bangsa-bangsa yang hebat--mengenai khalayak ramai di Mesir dan turunkanlah t  mereka ke bumi yang paling bawah 10  menjumpai mereka yang telah turun ke liang kubur. u 

Yehezkiel 33:2

Konteks
33:2 "Hai anak manusia, berbicaralah kepada teman-temanmu sebangsa dan katakanlah kepada mereka: Kalau Aku mendatangkan pedang s  atas sesuatu negeri dan bangsa negeri itu mengambil seorang dari antara mereka dan menetapkan dia menjadi penjaganya t 

Yehezkiel 33:7

Konteks
33:7 Dan engkau anak manusia, Aku menetapkan engkau menjadi penjaga 11  a  bagi kaum Israel. Bilamana engkau mendengar sesuatu firman dari pada-Ku, b  peringatkanlah mereka demi nama-Ku.

Yehezkiel 33:10

Konteks
33:10 Dan engkau anak manusia, katakanlah kepada kaum Israel: Kamu berkata begini: Pelanggaran kami dan dosa kami sudah tertanggung atas kami dan karena itu kami hancur; g  bagaimanakah kami dapat tetap hidup? h 

Yehezkiel 36:17

Konteks
36:17 "Hai anak manusia, waktu kaum Israel tinggal di tanah mereka, mereka menajiskannya dengan tingkah laku mereka; kelakuan mereka sama seperti cemar kain o  di hadapan-Ku. p 

Yehezkiel 36:37

Konteks
36:37 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Dalam hal ini juga Aku menginginkan, supaya kaum Israel meminta c  dari pada-Ku apa yang hendak Kulakukan bagi mereka, yaitu membuat mereka banyak seperti lautan manusia. d 

Yehezkiel 37:11

Konteks
37:11 Firman-Nya kepadaku: "Hai anak manusia, tulang-tulang ini adalah seluruh kaum Israel. Sungguh, mereka sendiri mengatakan: Tulang-tulang kami sudah menjadi kering, dan pengharapan kami sudah lenyap, kami sudah hilang. s 

Yehezkiel 39:1

Konteks
39:1 Dan engkau, anak manusia, bernubuatlah melawan Gog 12  w  dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menjadi lawanmu, hai Gog raja agung negeri Mesekh x  dan Tubal y 

Yehezkiel 43:10

Konteks
43:10 Maka engkau, hai anak manusia, terangkanlah kepada kaum Israel tentang Bait Suci ini, agar mereka menjadi malu e  melihat kesalahan-kesalahan mereka, juga bagaimana Bait Suci itu kelihatan dan rancangannya.

Yehezkiel 43:18

Konteks
43:18 Lalu Ia berfirman kepadaku: "Hai anak manusia, beginilah firman Tuhan ALLAH: Beginilah peraturan mengenai mezbah itu: Ketika sudah selesai dibuat dan hendak mempersembahkan korban bakaran 13  p  di atasnya dan menyiramkan darah q  padanya,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:3]  1 Full Life : SEPERTI MADU DALAM MULUTKU.

Nas : Yeh 3:3

Sekalipun Yehezkiel harus membawa berita kebinasaan dan ratapan, Allah menjadikannya semanis madu bagi sang nabi. Firman Allah, hanya karena itu firman Allah, akan dikasihi dan dihargai oleh semua orang yang mengabdi kepada Allah dan kepentingan-Nya.

[4:1]  2 Full Life : AMBILLAH SEBUAH BATU BATA.

Nas : Yeh 4:1

Yehezkiel diperintahkan untuk melambangkan pengepungan Yerusalem dan pembuangan yang diakibatkan olehnya dengan tindakan khusus. Peristiwa-peristiwa ini dilukiskan Yehezkiel dengan membuat sebuah model pengepungan yang kecil. Sebidang besi (ayat Yeh 4:3) mungkin melambangkan kekuatan pasukan Babel yang tidak dapat terkalahkan. Melalui tindakan ini Yehezkiel menegaskan kepada bangsa itu bahwa Allah sendiri akan membawa pasukan Babel menyerbu Yerusalem.

[5:1]  3 Full Life : AMBILLAH SEBILAH PEDANG YANG TAJAM.

Nas : Yeh 5:1-2

Rambut dan jenggot Yehezkiel yang dicukur, terbagi menjadi tiga bagian, melambangkan nasib yang akan dialami penduduk Yerusalem. Sepertiga pertama yang dibakar melambangkan mereka yang akan mati kena sampar atau kelaparan; sepertiga yang kedua akan mati oleh pedang; dan sepertiga yang lain akan tersebar dalam pembuangan (ayat Yeh 5:12).

[12:2]  4 Full Life : KAUM PEMBERONTAK.

Nas : Yeh 12:2

Yehuda menolak untuk percaya bahwa Allah akan membinasakan Yerusalem dan menyisihkan raja dari keturunan Daud. Karena mereka adalah umat pilihan Allah, mereka merasa Tuhan akan tetap melindungi mereka kendatipun perbuatan berdosa mereka. Karena itulah Tuhan menugaskan Yehezkiel untuk menjadi tanda bagi bangsa itu (ayat Yeh 12:6), serta melukiskan dalam tindakan simbolik apa yang akan dialami bangsa itu sebagai akibat dari pemberontakan mereka; di sini Yehezkiel memberikan dua pertunjukan dramatis lagi (ayat Yeh 12:3-7 dan ayat Yeh 12:17-20) mengenai hukuman Allah yang akan datang atas bangsa Yehuda.

[13:2]  5 Full Life : BERNUBUATLAH MELAWAN NABI-NABI.

Nas : Yeh 13:2-23

Allah mengutuk para nabi palsu dari Israel karena mereka bernubuat bahwa tidak akan ada hukuman yang datang. Mereka bernubuat palsu dengan mengatakan bahwa bangsa itu aman sekalipun mereka hidup dalam dosa dan penyembahan berhala

(lihat cat. --> Yer 6:14;

lihat cat. --> Yer 23:17).

[atau ref. Yer 6:14; 23:17]

Allah melawan nabi-nabi semacam itu (ayat Yeh 13:8).

[14:3]  6 Full Life : BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA.

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[21:12]  7 Full Life : DIBIARKAN DIMAKAN PEDANG.

Nas : Yeh 21:12

Karena umat Allah tidak menerima dirotani oleh Allah, maka Allah tidak ada pilihan lain selain menyerahkan mereka kepada pedang. Tetap keras hati dan keras kepala sementara dihajar Tuhan mengakibatkan ikut dihukum bersama dengan dunia

(lihat cat. --> Ibr 12:5).

[atau ref. Ibr 12:5]

[24:16]  8 Full Life : YANG SANGAT KAUCINTAI.

Nas : Yeh 24:16

Allah mengatakan kepada Yehezkiel bahwa dia akan kehilangan istrinya, yang amat dicintainya, namun dia tidak boleh meratapi kematiannya itu di hadapan umum atau mengadakan upacara perkabungan yang biasa diadakan. Akan tetapi, dengan perintah ini Allah tidak melarang Yehezkiel untuk bersedih hati secara pribadi atas kematian istrinya. Tidak menunjukkan perasaan sedih secara lahiriah dimaksudkan menjadi tanda untuk para buangan bahwa kejatuhan Yerusalem dan Bait Suci akan demikian hebat sehingga penduduknya tidak sempat menyatakan kesedihan mereka.

[28:12]  9 Full Life : RAJA TIRUS.

Nas : Yeh 28:12

Dalam konteks ini, nubuat Yehezkiel terhadap raja Tirus rupanya berisi suatu lukisan terselubung tentang Iblis selaku pemimpin Tirus yang sesungguhnya dan allah dunia ini (bd. 1Yoh 5:19). Raja itu dilukiskan sebagai seorang pengunjung Taman Eden (ayat Yeh 28:13), "kerub yang berjaga" atau malaikat (ayat Yeh 28:14), makhluk yang sama sekali tidak bercela dalam semua kelakuan hingga ditemukan kecurangan dalam dirinya (ayat Yeh 28:15). Karena keangkuhannya yang penuh dosa (ayat Yeh 28:17), dia dibuang dari gunung Allah (ayat Yeh 28:16-17; bd. Yes 14:13-15).

[32:18]  10 Full Life : BUMI YANG PALING BAWAH.

Nas : Yeh 32:18-31

Mesir dilukiskan sebagai turut bersama-sama dalam kuburan bangsa-bangsa lain yang telah dihukum karena kekejaman dan ketidakadilan mereka (ayat Yeh 32:27); para pemimpin perkasa lain yang telah mati akan berbicara tentang Mesir di tempat itu (ayat Yeh 32:21).

[33:7]  11 Full Life : MENETAPKAN ENGKAU MENJADI PENJAGA.

Nas : Yeh 33:7

Allah menekankan kembali bahwa Yehezkiel harus menjadi nabi yang setia kepada bangsa itu, memperingatkan mereka untuk berbalik dari dosa dan menerima keselamatan Allah. Dewasa ini gereja dan para pendetanya harus bersaksi kepada semua bangsa tentang keselamatan di dalam Yesus Kristus

(lihat cat. --> Yeh 3:18).

[atau ref. Yeh 3:18]

[39:1]  12 Full Life : BERNUBUATLAH MELAWAN GOG.

Nas : Yeh 39:1-29

Pasal ini mengulang kembali hukuman Allah atas Gog dan menggambarkan pemusnahan semua musuh Israel. Pasal ini menekankan campur tangan ajaib Allah demi umat-Nya.

[43:18]  13 Full Life : MEMPERSEMBAHKAN KORBAN BAKARAN.

Nas : Yeh 43:18-27

Soal dimulaikan kembali pengorbanan binatang setelah pengorbanan Kristus yang utama telah membingungkan para penafsir. Beberapa penafsir beranggapan bahwa tidak mungkin Bait Suci Yehezkiel dengan korban-korbannya ini sungguh-sungguh karena korban pendamaian Kristus telah menggenapi korban-korban PL dan menjadikannya tidak terpakai lagi (lih. Ibr 9:10-15; Ibr 10:1-4,8). Mungkin Yehezkiel sedang melukiskan keuntungan-keuntungan korban pendamaian Kristus dengan istilah PL, karena pendamaian tersebut bermanfaat bagi segala waktu. Beberapa penafsir percaya bahwa korbannya itu sungguhan, yang dipersembahkan sebagai peringatan akan korban Kristus di kayu salib.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA