TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 5:6

Konteks
5:6 Ia sudah memberontak terhadap peraturan-peraturan-Ku lebih jahat dari pada bangsa-bangsa dan terhadap ketetapan-ketetapan-Ku lebih jahat dari negeri-negeri yang di sekitarnya; karena mereka menolak peraturan-peraturan-Ku dan kelakuan mereka tidak selaras dengan ketetapan-ketetapan-Ku. n 

Yehezkiel 9:8

Konteks
9:8 Sedang mereka memukuli orang-orang sampai mati--waktu itu aku tinggal di belakang--aku sujud u  dan berseru, kataku: "Aduh, Tuhan ALLAH, v  apakah Engkau memusnahkan seluruh sisa Israel di dalam mencurahkan amarah-Mu w  atas Yerusalem? x "

Yehezkiel 14:9

Konteks
14:9 Jikalau nabi n  itu membiarkan dirinya tergoda o  dengan mengatakan suatu ucapan--Aku, TUHAN yang menggoda nabi itu--maka Aku akan mengacungkan tangan-Ku melawan dia dan memunahkannya 1  dari tengah-tengah umat-Ku Israel. p 

Yehezkiel 16:7

Konteks
16:7 dan jadilah besar l  seperti tumbuh-tumbuhan di ladang! Engkau menjadi besar dan sudah cukup umur, bahkan sudah sampai pada masa mudamu. Maka buah dadamu sudah montok, rambutmu sudah tumbuh, tetapi engkau dalam keadaan telanjang bugil. m 

Yehezkiel 16:52

Konteks
16:52 Tanggunglah nodamu, hai engkau, yang mengakibatkan hukuman lebih ringan kepada kakak-kakakmu perempuan; dengan dosa-dosamu yang lebih keji dari mereka, mereka lebih benar w  dari padamu. Biarlah engkau merasa malu dan tanggunglah x  nodamu, oleh karena engkau membuat kakak-kakakmu perempuan kelihatan benar."

Yehezkiel 32:2

Konteks
32:2 "Hai anak manusia, ucapkanlah suatu ratapan u  mengenai Firaun 2 , raja Mesir dan katakanlah kepadanya: Engkau menyamakan dirimu dengan singa v  muda di antara bangsa-bangsa. Tetapi engkau seperti buaya w  di laut; x  sungai-sungaimu kaubuat berbuih, engkau mengeruhkan airnya dengan kaki dan menggelompar dalam lumpur sungainya. y 

Yehezkiel 33:11

Konteks
33:11 Katakanlah kepada mereka: Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku tidak berkenan kepada kematian orang fasik 3 , melainkan Aku berkenan kepada pertobatan orang fasik itu dari kelakuannya supaya ia hidup. i  Bertobatlah, j  bertobatlah dari hidupmu yang jahat itu! Mengapakah kamu akan mati, hai kaum Israel? k 

Yehezkiel 33:24

Konteks
33:24 "Hai anak manusia, orang-orang yang tinggal pada reruntuhan-reruntuhan d  ini, yaitu yang di tanah Israel, berkata begini: Abraham adalah seorang diri, tatkala ia mendapat tanah ini menjadi miliknya, tetapi kita banyak, e  tentu tanah ini diberikan kepada kita menjadi milik. f 

Yehezkiel 33:31

Konteks
33:31 Dan mereka datang kepadamu seperti rakyat berkerumun dan duduk di hadapanmu 4  q  sebagai umat-Ku, mereka mendengar apa yang kauucapkan, tetapi mereka tidak melakukannya; mulutnya penuh dengan kata-kata cinta kasih, tetapi hati mereka mengejar r  keuntungan s  yang haram.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:9]  1 Full Life : NABI ITU ... MEMUNAHKANNYA.

Nas : Yeh 14:9-10

Allah akan membinasakan setiap nabi yang membiarkan, mendukung atau mendorong penyembahan berhala Israel. Demikian pula, para pendeta dari gereja yang membiarkan anggota jemaat yang tunasusila dan menolak untuk mengecam kefasikan mereka dengan mengucilkannya dari jemaat

(lihat cat. --> Yeh 14:7 sebelumnya)

[atau ref. Yeh 14:7]

akan dinyatakan sama bersalah dengan anggota munafik tersebut.

[32:2]  2 Full Life : RATAPAN MENGENAI FIRAUN.

Nas : Yeh 32:2

Ratapan ini mengejek Firaun yang menganggap dirinya sekuat singa atau makhluk laut yang besar; akan tetapi, ia harus memberikan pertanggungjawaban kepada Tuhan yang Mahatinggi, seperti yang harus dilakukan oleh semua pemimpin dunia akhirnya.

[33:11]  3 Full Life : TIDAK BERKENAN KEPADA KEMATIAN ORANG FASIK.

Nas : Yeh 33:11

Allah menginginkan setiap orang berbalik kepada diri-Nya untuk selamat sehingga mereka tidak mati di dalam dosa-dosa mereka

(lihat cat. --> 2Pet 3:9).

[atau ref. 2Pet 3:9]

Orang percaya seharusnya ikut merasakan kerinduan Allah akan pertobatan orang fasik.

[33:31]  4 Full Life : DUDUK DI HADAPANMU.

Nas : Yeh 33:31

Orang-orang itu sedang mendengarkan Yehezkiel, tetapi mereka tidak menaati Firman Allah; hati mereka masih jauh dari Tuhan. Mereka memandang Yehezkiel sebagai pemain sandiwara di panggung dan berita Allah sebagai hiburan (ayat Yeh 33:32). Orang percaya PB harus waspada untuk tidak mengubah kebaktian ibadah menjadi pertunjukan hiburan. Cara-cara atau kegiatan semacam itu tidak memuliakan Allah dan firman-Nya, dan Roh Kudus tidak akan memanifestasikan kehadiran-Nya di dalam ibadah semacam itu

(lihat art. IBADAH).

Orang percaya jangan hanya menjadi pendengar, tetapi juga pelaku Firman Allah (lih. Yak 1:22).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA