TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 5:9

Konteks
5:9 Oleh karena segala perbuatanmu yang keji akan Kuperbuat terhadapmu yang belum pernah Kuperbuat dan yang tidak pernah lagi akan Kuperbuat. q 

Yehezkiel 11:21

Konteks
11:21 Mengenai mereka, yang hatinya berpaut pada dewa-dewanya yang menjijikkan dan pada perbuatan-perbuatannya q  yang keji, Aku akan menimpakan kelakuan mereka atas kepalanya sendiri, demikianlah firman Tuhan ALLAH. r "

Yehezkiel 14:3

Konteks
14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya 1  z  dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, a  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? b 

Yehezkiel 16:31

Konteks
16:31 yang membangun tempatmu yang tinggi pada setiap persimpangan jalan dan membuat bukit pengorbananmu m  di tiap-tiap tanah lapang. Tetapi engkau tidak seperti sundal biasa, oleh karena engkau menolak upah sundal.

Yehezkiel 16:49

Konteks
16:49 Lihat, inilah kesalahan Sodom, p  kakakmu yang termuda itu: kecongkakan, q  makanan yang berlimpah-limpah dan kesenangan r  hidup ada padanya dan pada anak-anaknya perempuan, tetapi ia tidak menolong orang-orang sengsara dan miskin. s 

Yehezkiel 18:2

Konteks
18:2 "Ada apa dengan kamu, sehingga kamu mengucapkan kata sindiran ini 2  di tanah Israel: Ayah-ayah makan buah mentah dan gigi anak-anaknya menjadi ngilu? l 

Yehezkiel 18:23

Konteks
18:23 Apakah Aku berkenan w  kepada kematian orang fasik? demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bukankah kepada pertobatannya supaya ia hidup? x 

Yehezkiel 20:30

Konteks
20:30 Oleh sebab itu katakanlah kepada kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Apakah kamu menajiskan dirimu 3  f  juga dengan cara hidup nenek moyangmu dan berzinah dengan mengikuti dewa-dewanya g  yang menjijikkan?

Yehezkiel 20:43

Konteks
20:43 Di sana kamu akan teringat-ingat kepada segala tingkah lakumu, j  dengan mana kamu menajiskan dirimu, dan kamu akan merasa mual k  melihat dirimu sendiri karena segala kejahatan-kejahatan yang kamu lakukan. l 

Yehezkiel 21:23

Konteks
21:23 Tetapi bagi mereka, itu adalah tenungan yang menipu, walaupun mereka mengangkat sumpah yang muluk-muluk; tetapi ia mengingat k  kesalahan l  mereka, sehingga mereka ditangkap.

Yehezkiel 22:4

Konteks
22:4 Dengan darah yang engkau curahkan g  engkau bersalah dan dengan berhala-berhalamu yang engkau perbuat engkau menjadi najis; dengan demikian engkau membuat saatmu mendekat dan membuat akhir tahun-tahunmu datang. h  Oleh karena itu Aku memberi engkau cercaan i  bagi bangsa-bangsa dan ejekan bagi semua negeri. j 

Yehezkiel 22:31

Konteks
22:31 Maka Aku mencurahkan geram-Ku atas mereka dan membinasakan mereka dengan api kemurkaan-Ku; x  kelakuan mereka Kutimpakan y  atas kepala mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH. z "

Yehezkiel 23:10

Konteks
23:10 Mereka menyingkapkan o  auratnya, anak-anaknya lelaki dan perempuan ditangkap dan ia sendiri dibunuh dengan pedang. Dengan demikian namanya dipercakapkan di antara kaum perempuan p  sebab hukuman telah dijatuhkan q  atasnya. r 

Yehezkiel 29:16

Konteks
29:16 Dan bagi kaum Israel mereka tidak lagi menjadi kepercayaan, x  yang mengingatkan y  kesalahan Israel, kalau Israel berpaling kepada mereka untuk meminta pertolongan. z  Dan Mesir akan mengetahui bahwa Akulah Tuhan ALLAH. a "

Yehezkiel 36:15

Konteks
36:15 Aku tidak lagi membiarkan orang membicarakan noda yang ditimbulkan bangsa-bangsa terhadap engkau dan engkau tidak lagi menanggung pencelaan bangsa-bangsa dan tidak lagi memunahkan bangsamu, demikianlah firman Tuhan ALLAH. n "

Yehezkiel 36:26

Konteks
36:26 Kamu akan Kuberikan hati j  yang baru 4 , dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras k  dan Kuberikan kepadamu hati yang taat. l 

Yehezkiel 45:13

Konteks
45:13 Inilah persembahan khusus yang kamu harus persembahkan: seperenam efa dari sehomer gandum dan seperenam efa dari sehomer jelai.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:3]  1 Full Life : BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA.

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[18:2]  2 Full Life : KATA SINDIRAN INI.

Nas : Yeh 18:2-4

Kata sindiran ini mungkin berdasarkan pada Kel 20:5 dan Ul 5:9, yang keduanya mengajarkan bahwa anak-anak terpengaruh oleh dosa-dosa orang-tuanya; akan tetapi, Yehezkiel menjelaskan bahwa nas-nas ini tidak dimaksudkan untuk mengajarkan bahwa anak-anak akan dihukum karena dosa orang-tua. Semua orang bertanggung jawab atas dosanya sendiri dan ketidaksediaanya sendiri untuk percaya kepada Kristus sebagai Juruselamat dan menjalankan hidup yang benar (lih. ayat Yeh 18:4). Rasul Paulus menyatakan kembali prinsip ini dengan mengatakan, "Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita" (Rom 6:23).

[20:30]  3 Full Life : APAKAH KAMU MENAJISKAN DIRIMU.

Nas : Yeh 20:30

Pertanyaan penting dalam pasal ini ialah, "Apakah kamu bangsa Israel akan terus menajiskan dirimu?" Orang percaya masa kini menghadapi aneka keputusan setiap hari apakah mengalah kepada keinginan berdosa dari sifat kemanusiaan mereka atau menyerahkan diri kepada Roh Kudus dan melayani kepentingan Kristus (Rom 6:11-14; Gal 5:16-25).

[36:26]  4 Full Life : HATI YANG BARU.

Nas : Yeh 36:26-27

Allah berjanji untuk memulihkan Israel bukan sekadar secara jasmaniah, tetapi juga rohaniah; pemulihan ini akan mencakup pemberian hati yang baru kepada mereka yang selembut daging supaya mereka akan menaati Firman Allah. Juga, Allah akan menaruh Roh Kudus-Nya di dalam diri mereka (bd. Yeh 11:19-20; Mazm 51:9-13;

lihat cat. --> Rom 11:26;

[atau ref. Rom 11:26]

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

Pekerjaan Allah ini mencakup perjanjian baru yang disahkan oleh Kristus (lih. Yer 31:31-34).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA