TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 6:14

Konteks
6:14 Aku akan mengacungkan tangan-Ku s  melawan mereka dan tanahnya, di mana saja mereka diam, akan Kubuat menjadi musnah dan sunyi sepi mulai dari padang gurun sampai ke Ribla dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN. t "

Yehezkiel 14:9

Konteks
14:9 Jikalau nabi n  itu membiarkan dirinya tergoda o  dengan mengatakan suatu ucapan--Aku, TUHAN yang menggoda nabi itu--maka Aku akan mengacungkan tangan-Ku melawan dia dan memunahkannya 1  dari tengah-tengah umat-Ku Israel. p 

Yehezkiel 16:27

Konteks
16:27 Lihat, Aku telah melawan e  engkau dan telah mengurangi bagianmu dan menyerahkan f  engkau kepada kesewenang-wenangan orang-orang yang membenci engkau, yaitu perempuan-perempuan Filistin, g  yang merasa malu melihat tingkah lakumu yang mesum itu.

Yehezkiel 28:22

Konteks
28:22 dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawanmu, hai Sidon, dan Aku menyatakan kemuliaan-Ku g  di tengah-tengahmu. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku menjatuhkan hukuman h  atasnya dan menunjukkan kekudusan-Ku i  terhadap dia.

Yehezkiel 29:3

Konteks
29:3 Berbicaralah dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawanmu, hai Firaun, x  raja Mesir, buaya y  yang besar, yang berbaring di tengah anak-anak sungaimu, yaitu Nil, dan yang berkata: Sungai Nil z  aku punya, aku yang membuatnya.

Yehezkiel 38:17

Konteks
38:17 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Engkaulah itu tentang siapa Aku sudah berfirman pada hari-hari dahulu kala dengan perantaraan hamba-hamba-Ku, yaitu nabi-nabi Israel, yang bertahun-tahun bernubuat pada waktu itu, bahwa Aku akan membawa engkau melawan umat-Ku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:9]  1 Full Life : NABI ITU ... MEMUNAHKANNYA.

Nas : Yeh 14:9-10

Allah akan membinasakan setiap nabi yang membiarkan, mendukung atau mendorong penyembahan berhala Israel. Demikian pula, para pendeta dari gereja yang membiarkan anggota jemaat yang tunasusila dan menolak untuk mengecam kefasikan mereka dengan mengucilkannya dari jemaat

(lihat cat. --> Yeh 14:7 sebelumnya)

[atau ref. Yeh 14:7]

akan dinyatakan sama bersalah dengan anggota munafik tersebut.



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA