TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 7:20

Konteks
7:20 Mereka menghiasi dirinya dengan emas dan peraknya dan kepermaian perhiasan ini membawa mereka dalam kecongkakan. Dari emas dan perak itu mereka membuat f  patung-patungnya g  yang keji dan dewa-dewanya yang menjijikkan; oleh sebab itu Aku akan menjadikan emas dan peraknya cemar bagi mereka. h 

Yehezkiel 10:11

Konteks
10:11 Kalau mereka berjalan mereka dapat menuju keempat jurusan tanpa berbalik kalau berjalan; karena tempat mana yang dituju oleh yang di muka, ke situlah pergi yang lain-lain, tanpa berbalik kalau berjalan.

Yehezkiel 11:5

Konteks
11:5 Maka Roh TUHAN meliputi aku dan TUHAN berfirman kepadaku: "Katakanlah: Beginilah firman TUHAN: Kamu berkata-kata begini, hai kaum Israel, dan Aku tahu apa yang timbul dalam hatimu. q 

Yehezkiel 12:6

Konteks
12:6 Di hadapan mata mereka taruhlah barang-barangmu ke atas bahumu, dan bawalah itu ke luar pada malam gelap; engkau harus menutupi mukamu 1 , sehingga engkau tidak melihat tanah; sebab Aku membuat engkau menjadi lambang g  bagi kaum Israel."

Yehezkiel 12:28

Konteks
12:28 Oleh karena itu katakanlah kepada mereka: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Tidak satupun dari firman-Ku akan ditunda-tunda. Apa yang Kufirmankan akan terjadi, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 13:22

Konteks
13:22 Oleh karena kamu melemahkan hati orang benar dengan dusta, s  sedang Aku tidak mendukakan hatinya, dan sebaliknya kamu mengeraskan hati orang fasik, sehingga ia tidak bertobat dari kelakuannya yang fasik itu, dan kamu membiarkan dia hidup. t 

Yehezkiel 18:4

Konteks
18:4 Sungguh, semua jiwa Aku punya! Baik jiwa ayah maupun jiwa anak Aku punya! Dan orang yang berbuat dosa, n  itu yang harus mati. o 

Yehezkiel 23:10

Konteks
23:10 Mereka menyingkapkan o  auratnya, anak-anaknya lelaki dan perempuan ditangkap dan ia sendiri dibunuh dengan pedang. Dengan demikian namanya dipercakapkan di antara kaum perempuan p  sebab hukuman telah dijatuhkan q  atasnya. r 

Yehezkiel 23:37

Konteks
23:37 Sebab mereka berzinah, tangan mereka berlumuran darah dan mereka berzinah dengan menyembah berhala-berhalanya, bahkan anak-anak lelaki mereka yang dilahirkan bagi-Ku dipersembahkannya sebagai korban dalam api kepada berhala-berhalanya n  menjadi makanan.

Yehezkiel 23:45

Konteks
23:45 Tetapi orang-orang yang benar saleh akan menghakimi mereka seperti orang menghakimi perempuan-perempuan yang berzinah dan yang menumpahkan darah, e  sebab mereka adalah perempuan-perempuan berzinah dan tangan f  mereka berlumuran darah."

Yehezkiel 26:5

Konteks
26:5 Ia akan menjadi penjemuran pukat m  di tengah lautan, n  sebab Aku yang mengatakannya, demikianlah firman Tuhan ALLAH; ia akan menjadi jarahan o  bagi bangsa-bangsa. p 

Yehezkiel 26:14

Konteks
26:14 Aku akan menjadikan engkau gunung batu yang gundul dan dengan demikian engkau akan menjadi penjemuran pukat, sehingga engkau tidak akan dibangun kembali, f  sebab Aku, Tuhanlah yang mengatakannya, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 31:5

Konteks
31:5 Maka dari itu tumbuhnya lebih tinggi s  dari segala pohon di padang; ranting-rantingnya menjadi banyak, cabang-cabangnya menjadi panjang lantaran air t  yang melimpah datang.

Yehezkiel 33:32

Konteks
33:32 Sungguh, engkau bagi mereka seperti seorang yang melagukan syair t  cinta kasih dengan suara yang merdu, dan yang pandai main kecapi; mereka mendengar apa yang kauucapkan, tetapi mereka sama sekali tidak melakukannya. u 

Yehezkiel 34:26

Konteks
34:26 Aku akan menjadikan mereka dan semua yang di sekitar gunung-Ku menjadi berkat; w  Aku akan menurunkan hujan pada waktunya; x  itu adalah hujan yang membawa berkat. y 

Yehezkiel 36:8

Konteks
36:8 Maka kamu, gunung-gunung Israel 2 , akan bertunas kembali dan akan memberi buah d  untuk umat-Ku Israel, sebab mereka akan segera kembali.

Yehezkiel 38:19

Konteks
38:19 dalam cemburu-Ku dan dalam api kemurkaan-Ku Aku akan berfirman: Pada hari itu pasti terjadi gempa bumi i  yang dahsyat di tanah Israel. j 

Yehezkiel 39:25

Konteks
39:25 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Sekarang, Aku akan memulihkan e  keadaan Yakub dan akan menyayangi f  seluruh kaum Israel dan cemburu-Ku timbul untuk mempertahankan nama-Ku g  yang kudus.

Yehezkiel 43:19

Konteks
43:19 berikanlah kepada imam-imam orang Lewi dari keturunan Zadok r  seekor lembu jantan s  muda untuk korban penghapus dosa, sebab merekalah yang boleh mendekat t  kepada-Ku untuk menyelenggarakan kebaktian, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 43:21-22

Konteks
43:21 Ambillah lembu jantan untuk korban penghapus dosa itu dan orang harus membakarnya di tempat yang sudah ditentukan sekitar Bait Suci, di luar tempat kudus. x  43:22 Pada hari kedua engkau harus mempersembahkan seekor kambing jantan yang tidak bercela sebagai korban penghapus dosa dan orang harus menyucikan mezbah itu seperti sudah disucikan dengan lembu jantan.

Yehezkiel 43:25

Konteks
43:25 Selama tujuh hari a  engkau harus mengolah setiap hari seekor kambing sebagai korban penghapus dosa; harus diolah juga seekor lembu jantan muda dan domba jantan dari antara domba-domba, yang tidak bercela. b 

Yehezkiel 44:3

Konteks
44:3 Hanya raja 3  itu, oleh karena ia raja boleh duduk di sana makan santapan di hadapan h  TUHAN. Raja itu akan masuk melalui balai gerbang dan akan keluar dari situ. i "

Yehezkiel 44:27

Konteks
44:27 dan pada hari ia masuk lagi ke tempat kudus, z  ke pelataran dalam, untuk menyelenggarakan kebaktian di tempat kudus, ia harus mempersembahkan korban penghapus dosanya, a  demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 47:5

Konteks
47:5 Sekali lagi ia mengukur seribu hasta lagi, sekarang air itu sudah menjadi sungai, f  di mana aku tidak dapat berjalan lagi, sebab air itu sudah meninggi sehingga orang dapat berenang, suatu sungai yang tidak dapat diseberangi g  lagi.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:6]  1 Full Life : MENUTUPI MUKAMU.

Nas : Yeh 12:6

Tindakan ini mungkin mengacu pada rasa malu dan sedih yang akan dialami para tawanan.

[36:8]  2 Full Life : GUNUNG-GUNUNG ISRAEL.

Nas : Yeh 36:8-15

Di dalam ayat-ayat ini, Allah mewujudkan tanah perjanjian sebagai manusia dan berbicara langsung kepadanya. Dia berjanji untuk memulihkan tanah rusak itu sebagai tempat berkat (ayat Yeh 36:13-14). Nubuat ini baru akan digenapi sepenuhnya ketika Israel menduduki tanah Palestina selama masa pemerintahan seribu tahun Kristus.

[44:3]  3 Full Life : RAJA.

Nas : Yeh 44:3

Hanya sang raja boleh masuk dari gerbang timur. Tugasnya rupanya ialah memimpin umat dalam ibadah (Yeh 45:17). Identitas raja itu tidak diketahui, tetapi dia bukanlah Mesias karena ia mempersembahkan korban penghapus dosa karena dirinya (Yeh 45:22) dan mempunyai anak-anak secara biologis (Yeh 46:16).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA