TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 1:11-16

Konteks
1:11 Sesudah itu firman TUHAN datang kepadaku, bunyinya: "Apakah yang kaulihat, hai Yeremia? w " Jawabku: "Aku melihat sebatang dahan pohon badam 1 ." 1:12 Lalu firman TUHAN kepadaku: "Baik penglihatanmu, sebab Aku siap sedia x  untuk melaksanakan firman-Ku." 1:13 Firman TUHAN datang kepadaku untuk kedua kalinya, bunyinya: "Apakah yang kaulihat? y " Jawabku: "Aku melihat sebuah periuk yang mendidih; datangnya dari sebelah utara." 1:14 Lalu firman TUHAN kepadaku: "Dari utara z  akan mengamuk malapetaka 2  menimpa segala penduduk negeri ini. 1:15 Sebab sesungguhnya, Aku memanggil segala kaum kerajaan sebelah utara, demikianlah firman TUHAN, dan mereka akan datang dan mendirikan takhtanya masing-masing di mulut pintu-pintu gerbang Yerusalem, dekat segala tembok di sekelilingnya dan dekat segala kota Yehuda. a  1:16 Maka Aku akan menjatuhkan hukuman-Ku b  atas mereka, karena segala kejahatan c  mereka, sebab mereka telah meninggalkan Aku, d  dengan membakar korban kepada allah lain e  dan sujud menyembah f  kepada buatan g  tangannya sendiri.

Yeremia 6:1-5

Konteks
Malapetaka yang akan menimpa Yerusalem dan Yehuda
6:1 Larilah mengungsi, hai orang-orang Benyamin, dari tengah-tengah Yerusalem 3 ! Tiuplah sangkakala u  di Tekoa, v  dan naikkanlah asap sebagai tanda di atas Bet-Kerem! w  Sebab malapetaka telah mengintai dari utara, x  yakni suatu kehancuran besar. 6:2 Adakah puteri Sion y  sama seperti padang yang paling disukai, z  6:3 sehingga gembala-gembala a  mendatanginya beserta kawanan ternak mereka 4 ? Mereka telah memasang kemah-kemahnya sekelilingnya, b  masing-masing memakan habis apa yang didapatnya. 6:4 "Persiapkanlah perang melawan dia; ayo, marilah kita maju menyerang pada tengah hari! c " "Celakalah kita, sebab matahari sudah lingsir, bayang-bayang senja hari sudah memanjang!" 6:5 "Ayo, marilah kita maju menyerang pada waktu malam dan merusakkan puri-purinya!"

Yeremia 6:22-24

Konteks
6:22 Beginilah firman TUHAN: "Sesungguhnya, suatu bangsa akan datang dari tanah utara, s  suatu suku bangsa yang besar akan bergerak maju dari ujung bumi. t  6:23 Mereka memakai panah dan tombak; mereka bengis, tidak kenal belas kasihan. u  Suara mereka gemuruh seperti laut, v  mereka mengendarai kuda, w  berlengkap seperti orang maju berperang, menyerang engkau, hai puteri Sion! x " 6:24 Kami telah mendengar kabarnya, tangan kami sudah menjadi lemah lesu; y  kesesakan z  telah menyergap kami, kami kesakitan seperti perempuan yang melahirkan. a 

Yeremia 46:20

Konteks
46:20 Mesir adalah lembu muda yang elok, tetapi seekor pikat dari utara q  mendatangi dia.

Yeremia 46:24

Konteks
46:24 Puteri Mesir menjadi malu, diserahkan ke dalam tangan bangsa dari utara. y "

Yeremia 47:2-4

Konteks
47:2 "Beginilah firman TUHAN: Lihat, air yang meluas mengamuk dari utara o  menjadi sungai yang membanjir, membanjiri negeri serta isinya, kota serta penduduknya. Manusia akan berteriak, dan seluruh penduduk negeri akan meratap, p  47:3 mendengar bunyi derap kuku kudanya, mendengar derak-derik keretanya, q  kertak-kertuk rodanya. Para ayah tidak lagi berpaling menoleh kepada anak-anak, sebab tangan mereka sudah lemas, r  47:4 oleh karena telah tiba harinya untuk membinasakan semua orang Filistin, dan melenyapkan bagi Tirus s  dan Sidon t  setiap penolong yang masih tinggal. Sungguh, TUHAN akan membinasakan orang Filistin, u  yakni sisa orang yang datang dari pulau Kaftor. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:11]  1 Full Life : DAHAN POHON BADAM.

Nas : Yer 1:11

Pohon badam adalah pohon yang pertama bersemi pada musim semi. Penglihatan ini menyiratkan dua hal:

  1. (1) firman Allah melalui Yeremia akan segera digenapi, dan
  2. (2) umat itu akan sadar bahwa Allah itu hidup dan sedang mengatur jalan sejarah untuk memenuhi maksud-maksud-Nya (bd. tongkat Harun yang menghasilkan buah badam, Bil 17:1-10).

[1:14]  2 Full Life : DARI UTARA ... MALAPETAKA.

Nas : Yer 1:14

Ayat ini mengacu kepada operasi tentara Babel terhadap Yehuda dan pengepungan Yerusalem. Penyerbuan secara besar-besaran akan datang dari utara karena umat Allah telah meninggalkan Dia, mempersembahkan korban kepada allah lain, dan menyembah benda buatan tangannya sendiri (ayat Yer 1:16).

[6:1]  3 Full Life : LARILAH ... DARI ... YERUSALEM!

Nas : Yer 6:1-30

Pasal ini melukiskan kebinasaan besar yang segera akan dialami Yerusalem dan penduduknya yang tidak mau bertobat; sabda ini digenapi pada masa hidup Yeremia. Yeremia telah memperingatkan baik Yehuda maupun Yerusalem dan memanggil mereka untuk bertobat. Bila saja umat itu berbalik kepada Allah dan memperbaharui perjanjian dengan-Nya, mereka akan berkesempatan untuk luput dari malapetaka. Seruan tetap Yeremia ditampik dengan penuh ejekan; karena itu hukuman makin dekat.

[6:3]  4 Full Life : GEMBALA-GEMBALA ... BESERTA KAWANAN TERNAK MEREKA.

Nas : Yer 6:3

Para panglima pasukan Babel disamakan dengan gembala dan pasukan mereka dengan kawanan ternak yang akan menghancurkan tanah itu.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA