TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 27:11-17

Konteks
27:11 Tetapi bangsa yang mau menaruh tengkuknya ke bawah kuk l  raja Babel dan yang takluk kepadanya, maka mereka akan Kubiarkan di atas tanahnya, demikianlah firman TUHAN, dan mereka akan mengolahnya dan diam m  di sana." 27:12 Kepada Zedekia, raja Yehuda, aku telah berbicara dengan cara yang sama, kataku: "Taruhlah tengkukmu ke bawah kuk n  raja negeri Babel, takluklah kepadanya dan kepada rakyatnya, maka kamu akan hidup. o  27:13 Mengapa engkau beserta rakyatmu harus mati p  oleh pedang, kelaparan dan penyakit sampar q  seperti yang difirmankan TUHAN tentang bangsa yang tidak mau takluk kepada raja Babel itu? 27:14 Janganlah dengarkan r  perkataan nabi-nabi s  yang berkata kepadamu: Janganlah kamu mau takluk kepada raja Babel! Sebab mereka bernubuat palsu t  kepadamu. 27:15 Sebab Aku tidak mengutus u  mereka, demikianlah firman TUHAN, tetapi mereka bernubuat palsu demi nama-Ku, v  sehingga kamu Kuceraiberaikan dan menjadi binasa w  bersama-sama dengan nabi-nabi yang bernubuat kepadamu itu." 27:16 Juga kepada imam-imam dan kepada seluruh rakyat itu aku berbicara, kataku: "Beginilah firman TUHAN: Janganlah dengarkan perkataan nabi-nabimu yang bernubuat kepadamu: Sesungguhnya, perkakas-perkakas x  rumah TUHAN 1  tidak berapa lama lagi akan dibawa kembali dari Babel! Sebab mereka bernubuat palsu kepadamu. 27:17 Janganlah kamu mendengarkan y  mereka, takluklah kepada raja Babel, maka kamu akan hidup. z  Mengapa kota ini harus menjadi reruntuhan?

Yeremia 29:5-7

Konteks
29:5 Dirikanlah i  rumah untuk kamu diami; buatlah kebun untuk kamu nikmati hasilnya; 29:6 ambillah isteri untuk memperanakkan anak laki-laki dan perempuan; ambilkanlah isteri bagi anakmu laki-laki dan carikanlah suami bagi anakmu perempuan, supaya mereka melahirkan anak laki-laki dan perempuan, agar di sana kamu bertambah banyak dan jangan berkurang! j  29:7 Usahakanlah k  kesejahteraan kota ke mana kamu Aku buang, dan berdoalah l  untuk kota itu kepada TUHAN, sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[27:16]  1 Full Life : PERKAKAS-PERKAKAS RUMAH TUHAN.

Nas : Yer 27:16

Beberapa perkakas Bait Suci telah dibawa ke Babel pada tahun 605 SM (lih. Dan 1:1-2), yang lain dibawa pada tahun 597 SM (2Raj 24:13).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA