TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:7

Konteks
2:7 Aku telah membawa kamu ke tanah yang subur untuk menikmati buahnya b  dan segala yang baik dari padanya. Tetapi segera setelah kamu masuk, kamu menajiskan c  tanah-Ku; tanah milik-Ku telah kamu buat menjadi kekejian.

Yeremia 3:1-2

Konteks
Pertobatan kepada TUHAN
3:1 Firman-Nya: "Jika seseorang menceraikan d  isterinya, lalu perempuan itu pergi dari padanya dan menjadi isteri orang lain, akan kembalikah laki-laki yang pertama kepada perempuan itu? Bukankah negeri itu sudah tetap cemar? e  Engkau telah berzinah 1  dengan banyak kekasih, f  dan mau kembali kepada-Ku? g  demikianlah firman TUHAN. 3:2 Layangkanlah matamu ke bukit-bukit h  gundul dan lihatlah! Di manakah engkau tidak pernah ditiduri? Di pinggir jalan-jalan i  engkau duduk menantikan kekasih, seperti seorang Arab di padang gurun. Engkau telah mencemarkan negeri j  dengan zinahmu k  dan dengan kejahatanmu.

Yeremia 3:9

Konteks
3:9 Dengan sundalnya yang sembrono itu maka ia mencemarkan negeri b  dan berzinah c  dengan menyembah batu d  dan kayu. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:1]  1 Full Life : ENGKAU TELAH BERZINAH.

Nas : Yer 3:1-5

Berpalingnya Yehuda kepada dewa-dewa lain itu sama dengan perzinaan rohani terhadap Tuhan; ketidaksetiaan ini sering kali terungkap dalam bentuk kebejatan yang jasmaniah bila umat itu terlibat dalam upacara pelacuran di kuil. Kendatipun firman Allah kepada mereka melalui hamba-Nya Yeremia, umat itu terus hidup dalam kejahatan mereka. PB sering kali memperingatkan terhadap penyembahan berhala dan ketunasusilaan, agar orang yang hidup di bawah perjanjian yang baru tidak mengulangi kesalahan mereka yang hidup di bawah perjanjian yang lama (bd. 1Kor 6:9-11).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA