TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 39:13

Konteks
39:13 Maka Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal, beserta Nebusyazban, kepala istana, dan Nergal-Sarezer, panglima, dan semua perwira u  tinggi raja Babel, mengutus orang--

Yeremia 40:1

Konteks
Yeremia tinggal pada Gedalya
40:1 1 Firman yang datang dari pada TUHAN kepada Yeremia, sesudah ia dilepaskan dari Rama i  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal, yang telah menyuruh untuk mengambilnya terbelenggu pada tangannya 2  di tengah-tengah semua orang buangan j  dari Yerusalem dan Yehuda yang hendak diangkut ke dalam pembuangan ke Babel.

Yeremia 52:12-16

Konteks
52:12 Dalam bulan yang kelima, b  pada tanggal sepuluh bulan itu--itulah tahun kesembilan belas pemerintahan Nebukadnezar, raja Babel--datanglah Nebuzaradan, c  kepala pasukan pengawal, yang melayani raja Babel, ke Yerusalem. 52:13 Ia membakar d  rumah e  TUHAN, rumah raja dan segala rumah f  di Yerusalem; segala rumah orang-orang besar dibakarnya dengan api. 52:14 Segala tembok g  sekeliling kota Yerusalem dirobohkan oleh tentara Kasdim yang ada bersama-sama dengan kepala pasukan pengawal itu. 52:15 Sebagian dari orang-orang yang paling lemah dan sisa-sisa rakyat yang masih tinggal di kota itu dan pembelot-pembelot yang menyeberang h  ke pihak raja Babel dan sisa-sisa para pekerja tangan diangkut ke dalam pembuangan i  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu. 52:16 Hanya beberapa orang miskin dari negeri itu ditinggalkan j  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu, untuk menjadi tukang-tukang kebun anggur dan peladang-peladang.

Yeremia 52:26

Konteks
52:26 Nebuzaradan, g  kepala pasukan pengawal, menangkap mereka dan membawa mereka kepada raja Babel, di Ribla.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[40:1]  1 Full Life : DIANGKUT KE DALAM PEMBUANGAN.

Nas : Yer 40:1-44:30

Pasal-pasal ini membahas aneka peristiwa yang terjadi di Yehuda setelah kejatuhan Yerusalem. Banyak orang dibawa ke Babel, sedangkan hanya sebagian kecil saja ditinggalkan. Peristiwa yang terjadi sesudah kejatuhan kota itu menunjukkan bahwa bangsa itu masih menolak untuk mengandalkan Allah.

[40:1]  2 Full Life : (YEREMIA) TERBELENGGU PADA TANGANNYA.

Nas : Yer 40:1

Lihat cat. --> Yer 39:11.

[atau ref. Yer 39:11]



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.92 detik
dipersembahkan oleh YLSA