TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 46:8-10

Konteks
46:8 Itulah Mesir yang meluas seperti sungai Nil, j  dan yang airnya bergelora seperti sungai-sungai. Ia berkata: Aku mau meluas menutupi bumi, membinasakan kota dan penduduknya. k  46:9 Majulah, hai kuda-kuda! Melajulah, hai kereta-kereta! l  Majulah berperang, hai pahlawan-pahlawan, hai kamu orang Etiopia m  dan orang Put yang memegang perisai, dan orang Lidia n  yang membentur busur! 46:10 Hari itu o  ialah hari Tuhan 1  ALLAH semesta alam, hari pembalasan p  untuk melakukan pembalasan kepada para lawan-Nya. Pedang akan makan q  sampai kenyang, dan akan puas minum darah r  mereka. Sebab Tuhan ALLAH semesta alam mengadakan korban penyembelihan s  di tanah utara, dekat sungai Efrat. t 

Yeremia 48:15-18

Konteks
48:15 Pembinasa Moab telah maju menyerang dia, teruna-terunanya d  yang pilihan telah turun ke pembantaian, e  demikianlah firman Raja f  yang nama-Nya TUHAN semesta alam. g  48:16 Bencana Moab sudah hampir h  datang, malapetakanya sangat segera sampai. 48:17 Ratapilah dia, hai semua yang ada di sekitarnya, hai semua yang mengenal namanya! i  Katakanlah: Sungguh, sudah patah tampuk kekuasaan, tongkat keagungan itu! j  48:18 Turunlah dari kemuliaanmu dan duduklah di atas kotoran, k  hai puteri Dibon l  yang sudah lama menetap! Sebab pembinasa Moab sudah maju menyerbu engkau, memusnahkan tempat-tempatmu m  yang berkubu.

Yeremia 49:18-33

Konteks
49:18 Seperti pada waktu ditunggangbalikkannya Sodom p  dan Gomora q  dan kota-kota tetangganya--firman TUHAN--maka seorangpun tidak akan diam lagi di sana dan seorang manusiapun tidak akan tinggal r  lagi di dalamnya. 49:19 Sesungguhnya, seperti singa s  yang bangkit keluar dari hutan belukar t  sungai Yordan mendatangi padang rumput tempat kawanan domba, demikianlah Aku akan membuat mereka lari dengan tiba-tiba dari negeri itu dan mengangkat di dalamnya dia yang Kupilih. Sebab siapakah yang seperti Aku? u  Siapakah yang berani mendakwa Aku? v  Siapakah gerangan gembala w  yang tahan menghadapi Aku? 49:20 Sebab itu dengarlah putusan yang telah diambil TUHAN terhadap Edom x  dan rancangan-rancangan y  yang telah dibuat-Nya terhadap penduduk Teman: z  Bahwa sesungguhnya, yang paling lemahpun di antara kawanan domba a  akan diseret. Bahwa sesungguhnya, padang rumput b  mereka sendiri akan merasa ngeri c  terhadap mereka. 49:21 Bumi akan goncang d  karena bunyi jatuhnya mereka; teriakan e  mereka akan terdengar bunyinya di Laut Teberau. 49:22 Sesungguhnya, ia naik terbang seperti burung rajawali, melayang f  dan mengembangkan sayapnya ke atas Bozra. g  Hati para pahlawan h  Edom pada waktu itu akan seperti hati perempuan yang sakit beranak. i "
Mengenai Damsyik
49:23 Mengenai Damsyik 2 . j  "Hamat k  dan Arpad l  telah menjadi malu, sebab mereka mendengar kabar buruk; hati mereka gemetar karena kecemasan, tidak dapat menjadi tenang. m  49:24 Damsyik telah menjadi lemah semangat, berpaling untuk lari, kegemparan telah mencekam dia, kesesakan dan sakit beranak telah menggenggam dia seperti seorang perempuan yang sedang melahirkan. n  49:25 Sungguh, kota yang terpuji itu sudah ditinggalkan, kota kegirangan itu! 49:26 Sebab itu teruna-terunanya o  akan rebah di tanah-tanah lapangnya dan semua prajuritnya akan menjadi bungkam p  pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN semesta alam. 49:27 Aku akan menyalakan api q  di tembok Damsyik, r  yang menghanguskan s  puri Benhadad. t "
Mengenai suku-suku bangsa Arab
49:28 Mengenai Kedar u  dan mengenai kerajaan-kerajaan Hazor 3  v  yang dipukul kalah oleh Nebukadnezar, w  raja Babel. Beginilah firman TUHAN: "Bersiaplah, majulah melawan Kedar, binasakanlah orang-orang di sebelah timur! x  49:29 Hendaklah kemah-kemah mereka dan kawanan domba y  mereka dirampas sampai bersih, tenda-tenda mereka dan segala perabot mereka; hendaklah unta-unta mereka habis dibawa serta, dan hendaklah berteriak-teriak kepada mereka: Kegentaran z  dari segala jurusan! 49:30 Larilah, mengungsilah cepat-cepat, bersembunyilah dalam liang-liang, a  hai penduduk Hazor! b  demikianlah firman TUHAN. Sebab Nebukadnezar, c  raja Babel, telah mengambil putusan terhadap kamu dan telah membuat rancangan terhadap kamu. 49:31 Bersiaplah, majulah melawan bangsa yang hidup sentosa, yang diam dengan aman tenteram, demikianlah firman TUHAN, dan yang tidak punya pintu gerbang atau palang, d  dan yang tinggal tersendiri! 49:32 Unta-unta e  mereka akan menjadi jarahan, dan ternak f  mereka yang banyak itu menjadi rampasan! Aku akan menyerakkan ke segala mata angin g  mereka yang berpotong tepi rambutnya berkeliling, h  dan dari segala penjuru Aku akan mendatangkan bencana atas mereka, demikianlah firman TUHAN. 49:33 Hazor i  akan menjadi tempat persembunyian bagi serigala, j  menjadi tempat tandus k  sampai selama-lamanya; seorangpun tidak akan diam l  lagi di sana dan seorang manusiapun tidak akan tinggal lagi di dalamnya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[46:10]  1 Full Life : HARI ITU IALAH HARI TUHAN.

Nas : Yer 46:10

Kekalahan Mesir disebabkan oleh Allah; saat itu adalah "hari pembalasan" karena penindasan Mesir terhadap Yehuda (mis. 2Raj 23:29,33-35). Pada akhirnya, Allah akan menghukum semua bangsa yang telah menolak Injil-Nya dan perintah-perintah-Nya yang benar.

[49:23]  2 Full Life : DAMSYIK.

Nas : Yer 49:23-26

Damsyik adalah kota utama orang Aram dan terletak di bagian selatan negeri mereka. Amos juga bernubuat terhadap penduduk Damsyik karena kekejaman mereka (Am 1:3-5).

[49:28]  3 Full Life : KEDAR ... HAZOR.

Nas : Yer 49:28-33

Bagian ini berisi nubuat terhadap suku-suku Arab. Penduduk Kedar adalah keturunan Ismael, putra Abraham dari Hagar (Kej 25:13; bd. Yes 21:13,16).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA