TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 1:7

Konteks
1:7 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: "Janganlah katakan: Aku ini masih muda, tetapi kepada siapapun engkau Kuutus, haruslah engkau pergi, dan apapun yang Kuperintahkan kepadamu, haruslah kausampaikan.

Yeremia 2:22

Konteks
2:22 Bahkan, sekalipun engkau mencuci p  dirimu dengan air abu, q  dan dengan banyak sabun, namun noda kesalahanmu tetap ada di depan mata-Ku, demikianlah firman Tuhan r  ALLAH.

Yeremia 4:1

Konteks
4:1 "Jika engkau mau kembali, a  hai Israel, demikianlah firman TUHAN, kembalilah engkau kepada-Ku; dan jika engkau mau menjauhkan dewa-dewamu b  yang menjijikkan, tidak usahlah engkau melarikan diri dari hadapan-Ku!

Yeremia 4:28

Konteks
4:28 Karena hal ini bumi akan berkabung, a  dan langit di atas akan menjadi gelap, b  sebab Aku telah mengatakannya, Aku telah merancangnya, Aku tidak akan menyesalinya c  dan tidak akan mundur d  dari pada itu."

Yeremia 6:19

Konteks
6:19 Dengarlah, hai bumi! h  Sungguh, ke atas bangsa ini Aku akan mendatangkan malapetaka, i  akibat dari rancangan-rancangan j  mereka, sebab mereka tidak memperhatikan perkataan-perkataan-Ku k  dan menolak pengajaran-Ku. l 

Yeremia 7:14

Konteks
7:14 karena itulah kepada rumah, y  yang atasnya nama-Ku z  diserukan dan yang kamu andalkan itu, dan kepada tempat, yang telah Kuberikan kepadamu dan kepada nenek moyangmu itu, akan Kulakukan seperti yang telah Kulakukan kepada Silo; a 

Yeremia 7:22

Konteks
7:22 Sungguh, pada waktu Aku membawa nenek moyangmu keluar dari tanah Mesir Aku tidak mengatakan atau memerintahkan q  kepada mereka sesuatu tentang korban bakaran dan korban sembelihan; r 

Yeremia 9:13

Konteks
9:13 Berfirmanlah TUHAN: "Oleh karena mereka meninggalkan Taurat-Ku n  yang telah Kuserahkan kepada mereka, dan oleh karena mereka tidak mendengarkan suara-Ku dan tidak mengikutinya,

Yeremia 11:14

Konteks
11:14 Adapun engkau, janganlah engkau berdoa h  untuk bangsa ini 1  dan janganlah naikkan permohonan dan doa untuk mereka, sebab Aku tidak akan mendengarkan i  pada waktu mereka berseru kepada-Ku karena malapetaka mereka.

Yeremia 12:7

Konteks
12:7 Aku telah meninggalkan x  kediaman-Ku 2 , telah membuangkan y  negeri milik-Ku; Aku telah menyerahkan buah hati-Ku z  ke dalam tangan musuhnya. a 

Yeremia 12:9-10

Konteks
12:9 Negeri milik-Ku sudah menjadi seperti burung belang bagi-Ku; burung-burung buas mengerumuninya. Ayo, kumpulkanlah segala binatang di padang, bawalah untuk menghabiskannya! d  12:10 Banyak gembala e  telah merusakkan kebun anggur-Ku, memijak-mijak tanah-Ku, dan membuat tanah kedambaan-Ku menjadi padang gurun yang sunyi sepi. f 

Yeremia 16:17

Konteks
16:17 Sebab Aku mengamat-amati segala tingkah langkah mereka; semuanya itu tidak tersembunyi w  dari pandangan-Ku, dan kesalahan merekapun tidak terlindung di depan mata-Ku. x 

Yeremia 17:20

Konteks
17:20 katakanlah kepada mereka: Dengarlah firman TUHAN, hai raja-raja Yehuda, hai segenap Yehuda dan segenap penduduk Yerusalem b  yang masuk melalui pintu-pintu gerbang c  ini!

Yeremia 18:17

Konteks
18:17 Seperti angin timur t  Aku akan menyerakkan mereka di depan musuhnya. Belakang-Ku akan Kuperlihatkan kepada mereka dan bukan muka-Ku u  pada hari bencana mereka."

Yeremia 23:22

Konteks
23:22 Sekiranya mereka hadir dalam dewan musyawarah-Ku, z  niscayalah mereka akan mengabarkan a  firman-Ku kepada umat-Ku, membawa mereka kembali b  dari tingkah langkahnya yang jahat dan dari perbuatan-perbuatannya c  yang jahat.

Yeremia 23:24

Konteks
23:24 Sekiranya ada seseorang menyembunyikan e  diri dalam tempat persembunyian, masakan Aku tidak melihat dia? demikianlah firman TUHAN. Tidakkah Aku memenuhi langit dan bumi? f  demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:38

Konteks
23:38 Tetapi jika kamu masih berbicara tentang Sabda yang dibebankan oleh TUHAN, maka beginilah firman TUHAN: Oleh karena kamu masih memakai ungkapan Sabda yang dibebankan oleh TUHAN itu, sekalipun Aku mengutus orang kepadamu mengatakan: Janganlah kamu berbicara tentang Sabda yang dibebankan oleh TUHAN,

Yeremia 29:11

Konteks
29:11 Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan w  apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera x  dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan y  yang penuh harapan.

Yeremia 31:10

Konteks
31:10 Dengarlah firman TUHAN, hai bangsa-bangsa, beritahukanlah itu di tanah-tanah pesisir s  yang jauh, katakanlah: Dia yang telah menyerakkan t  Israel akan mengumpulkannya u  kembali, dan menjaganya seperti gembala v  terhadap kawanan dombanya!

Yeremia 33:26

Konteks
33:26 maka juga Aku pasti akan menolak o  keturunan Yakub p  dan hamba-Ku Daud, sehingga berhenti mengangkat dari keturunannya orang-orang yang memerintah atas keturunan Abraham, Ishak dan Yakub. Sebab Aku akan memulihkan keadaan q  mereka dan menyayangi r  mereka."

Yeremia 39:18

Konteks
39:18 tetapi dengan pasti Aku akan meluputkan e  engkau: engkau tidak akan rebah oleh pedang; f  nyawamu g  akan menjadi jarahan bagimu, sebab engkau percaya h  kepada-Ku, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 50:11

Konteks
50:11 Sekalipun kamu bersukacita 3  dan beria-ria, hai orang-orang yang merampok milik-Ku, b  sekalipun kamu melompat-lompat seperti anak lembu c  di padang rumput, dan meringkik seperti kuda-kuda jantan,

Yeremia 50:31

Konteks
50:31 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, m  hai engkau yang kurang ajar, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, sebab waktumu n  sudah tiba, saat Aku menghukum engkau.

Yeremia 51:52

Konteks
51:52 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menghukum patung-patungnya, f  dan di seluruh negerinya akan mengerang g  orang-orang yang luka tertikam.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:14]  1 Full Life : JANGANLAH ... BERDOA UNTUK BANGSA INI.

Nas : Yer 11:14

Beberapa kali Allah memberi tahu Yeremia untuk tidak berdoa atau memohon karena bangsa ini (bd. Yer 7:16; 14:11). Bangsa itu demikian gigih dalam pemberontakan terhadap Tuhan dan demikian terikat dengan berhala-berhala mereka sehingga mendoakan mereka tidak ada gunanya. Allah telah memutuskan untuk tidak menolong mereka ketika saat pembinasaan mereka tiba. Bagian ini memperingatkan kita bahwa doa-doa kita mungkin tidak dijawab Allah apabila kita tidak berusaha sungguh-sungguh untuk menaati Dia dan mengikuti jalan-jalan-Nya

(lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

[12:7]  2 Full Life : AKU TELAH MENINGGALKAN KEDIAMAN-KU.

Nas : Yer 12:7-13

Tuhan sendiri meratapi keadaan rohani yang menyedihkan dari umat itu serta kehancuran yang akan menimpa negeri itu. Allah mengalami kepedihan dan kesusahan besar manakala Ia harus menyerahkan umat-Nya kepada akibat-akibat perbuatan dosa mereka.

[50:11]  3 Full Life : SEKALIPUN KAMU BERSUKACITA.

Nas : Yer 50:11

Allah akan mendatangkan kekalahan atas orang Babel karena mereka telah bersukacita atas kekalahan Yehuda dan Yerusalem; apa yang telah dilakukan Babel terhadap bangsa lain kini akan menimpa mereka (ayat Yer 50:29).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA