TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 11:19

Konteks
11:19 Tetapi aku dulu seperti anak domba jinak yang dibawa untuk disembelih, s  aku tidak tahu bahwa mereka mengadakan persepakatan t  jahat terhadap aku 1 : "Marilah kita binasakan pohon ini dengan buah-buahnya! Marilah kita melenyapkannya dari negeri orang-orang yang hidup, u  sehingga namanya tidak diingat v  orang lagi!"

Yeremia 12:3

Konteks
12:3 Ya TUHAN, Engkau mengenal aku, Engkau melihat aku, dan Engkau menguji o  bagaimana hatiku terhadap Engkau. Tariklah mereka ke luar seperti domba-domba p  sembelihan, dan khususkanlah mereka untuk hari penyembelihan. q  --

Yeremia 14:9

Konteks
14:9 Mengapakah Engkau seperti orang yang bingung, seperti pahlawan yang tidak sanggup menolong? i  Tetapi Engkau ada di antara j  kami, ya TUHAN, dan nama-Mu k  diserukan di atas kami; janganlah tinggalkan l  kami!"

Yeremia 14:14

Konteks
14:14 Jawab TUHAN kepadaku: "Para nabi itu bernubuat palsu 2  b  demi nama-Ku! Aku tidak mengutus c  mereka, tidak memerintahkan mereka dan tidak berfirman kepada mereka. Mereka menubuatkan kepadamu penglihatan bohong, d  ramalan kosong e  dan tipu rekaan hatinya sendiri.

Yeremia 18:18

Konteks
Doa Yeremia minta pembalasan terhadap musuhnya
18:18 Berkatalah mereka: "Marilah kita mengadakan persepakatan v  terhadap Yeremia, sebab imam w  tidak akan kehabisan pengajaran, orang bijaksana x  tidak akan kehabisan nasihat dan nabi y  tidak akan kehabisan firman. Marilah kita memukul dia dengan bahasanya z  sendiri dan jangan memperhatikan setiap perkataannya!"

Yeremia 20:11

Konteks
20:11 Tetapi TUHAN b  menyertai aku seperti pahlawan yang gagah, sebab itu orang-orang yang mengejar c  aku akan tersandung jatuh dan mereka tidak dapat berbuat d  apa-apa. Mereka akan menjadi malu e  sekali, sebab mereka tidak berhasil, suatu noda yang selama-lamanya tidak terlupakan!

Yeremia 23:9

Konteks
Menentang nabi-nabi palsu
23:9 Mengenai nabi-nabi 3 . Hatiku r  hancur dalam dadaku, segala tulangku goyah. s  Keadaanku seperti orang mabuk, seperti laki-laki yang terlalu banyak minum anggur, oleh karena TUHAN dan oleh karena firman-Nya t  yang kudus.

Yeremia 48:45

Konteks
48:45 Di naungan Hesybon orang-orang pelarian berhenti, kehabisan kekuatan; tetapi api keluar dari Hesybon, nyala api dari istana Sihon, a  yang memakan habis pelipis Moab dan batu kepala b  orang-orang ribut.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:19]  1 Full Life : MENGADAKAN PERSEPAKATAN JAHAT TERHADAP AKU.

Nas : Yer 11:19-23

Sejumlah penduduk Anatot (kota asal Yeremia) berkomplot terhadap Yeremia; mereka ingin membunuhnya karena ia tetap setia kepada Tuhan yang Mahakuasa dan menyingkapkan dosa-dosa dan penyembahan berhala mereka. Allah meyakinkan nabi itu bahwa orang-orang yang berkomplot itu tidak akan berhasil dalam rencananya juga tidak lolos dari hari penghukuman. Yeremia terus memberitakan firman Allah sekalipun mengalami penganiayaan.

[14:14]  2 Full Life : PARA NABI ITU BERNUBUAT PALSU.

Nas : Yer 14:14

Umat Allah harus menyadari bahwa ada nabi yang mungkin bernubuat palsu dan secara tidak benar mengatakan telah menerima penglihatan dari Tuhan; karena itu semua nabi harus diuji sesuai dengan standar-standar Alkitab

(lihat cat. --> 1Kor 14:29;

[atau ref. 1Kor 14:29]

lihat art. GURU-GURU PALSU).

[23:9]  3 Full Life : MENGENAI NABI-NABI.

Nas : Yer 23:9-40

Yeremia mencela dosa-dosa para nabi palsu yang mencemooh berita malapetakanya (Yer 6:13-14; 14:14-16; 29:8-9) dan hanya mengumumkan damai sejahtera dan kemakmuran

(lihat cat. --> Yer 6:14).

[atau ref. Yer 6:14]

Yeremia meletakkan tanggung jawab keadaan moral Yehuda yang menyedihkan itu atas para nabi fasik ini.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA