TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 15:4

Konteks
15:4 Dengan demikian Aku akan membuat mereka menjadi kengerian n  bagi segala kerajaan di bumi, o  oleh karena segala apa yang dilakukan Manasye 1  p  bin Hizkia, raja Yehuda, di Yerusalem."

Yeremia 26:18-19

Konteks
26:18 "Mikha, r  orang Moresyet itu, telah bernubuat di zaman Hizkia, raja Yehuda. Dia telah berkata kepada segenap bangsa Yehuda: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sion s  akan dibajak seperti ladang dan Yerusalem akan menjadi timbunan puing t  dan gunung u  Bait Suci akan menjadi bukit yang berhutan. v  26:19 Apakah Hizkia, raja Yehuda, beserta segenap Yehuda membunuh dia? Tidakkah ia w  takut akan TUHAN, sehingga ia memohon x  belas kasihan TUHAN, agar TUHAN menyesal y  akan malapetaka z  yang diancamkan-Nya atas mereka? Dan kita, maukah kita mendatangkan malapetaka a  yang begitu besar atas diri kita sendiri?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:4]  1 Full Life : KARENA ... MANASYE.

Nas : Yer 15:4

Manasye adalah raja Yehuda yang paling jahat, yang membawa bangsa itu ke dalam kemurtadan yang parah (2Raj 21:10-15; 23:26; 24:3). Kini dia sudah wafat, tetapi dampak dosa-dosanya masih ada; hukuman akan datang karena kesediaan bangsa itu untuk bersikeras dalam ketidaksetiaan dan pemberontakan yang diawali Manasye.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA