TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 1:3

Konteks
1:3 Firman itu datang juga dalam zaman Yoyakim d  bin Yosia, raja Yehuda, sampai akhir tahun yang kesebelas zaman Zedekia e  bin Yosia, raja Yehuda, hingga penduduk Yerusalem diangkut ke dalam pembuangan f  dalam bulan yang kelima.

Yeremia 2:31

Konteks
2:31 Keturunan apakah kamu ini? Perhatikanlah firman TUHAN! Sudahkah Aku menjadi padang gurun bagi Israel atau tanah yang gelap q  gulita? Maka mengapa umat-Ku berkata: Kami sudah bebas, kami tidak lagi mau datang r  kepada-Mu?

Yeremia 5:1

Konteks
Hukuman TUHAN tidak dapat dielakkan
5:1 Lintasilah s  jalan-jalan Yerusalem, lihatlah baik-baik dan camkanlah! t  Periksalah di tanah-tanah lapangnya, apakah kamu dapat menemui seseorang, u  apakah ada yang melakukan keadilan v  dan yang mencari kebenaran 1 , maka Aku mau mengampuni w  kota itu.

Yeremia 11:15

Konteks
11:15 Apakah lagi urusan kekasih-Ku di dalam rumah-Ku, bukankah ia sudah melaksanakan rancangan-rancangan yang jahat? Dapatkah nazar-nazar dan daging yang suci j  melewatkan malapetaka k  dari padamu, sehingga kemudian engkau dapat beria-ria?

Yeremia 11:19

Konteks
11:19 Tetapi aku dulu seperti anak domba jinak yang dibawa untuk disembelih, s  aku tidak tahu bahwa mereka mengadakan persepakatan t  jahat terhadap aku 2 : "Marilah kita binasakan pohon ini dengan buah-buahnya! Marilah kita melenyapkannya dari negeri orang-orang yang hidup, u  sehingga namanya tidak diingat v  orang lagi!"

Yeremia 16:5

Konteks
16:5 Sungguh, beginilah firman TUHAN: Janganlah masuk ke rumah perkabungan, dan janganlah pergi meratap dan janganlah turut berdukacita dengan mereka, sebab Aku telah menarik damai sejahtera pemberian-Ku dari pada bangsa ini, demikianlah firman TUHAN, juga kasih setia dan belas kasihan-Ku. s 

Yeremia 17:8

Konteks
17:8 Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, d  dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, e  dan yang tidak berhenti menghasilkan buah. f 

Yeremia 19:3

Konteks
19:3 Katakanlah: Dengarlah firman TUHAN, hai raja-raja s  Yehuda dan penduduk Yerusalem! Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan malapetaka t  kepada tempat ini, sehingga telinga orang yang mendengarnya, mendenging! u 

Yeremia 23:8

Konteks
23:8 melainkan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun dan membawa pulang keturunan kaum Israel keluar dari tanah utara dan dari segala negeri ke mana Ia telah menceraiberaikan mereka!, maka mereka akan tinggal di tanahnya sendiri. q "

Yeremia 25:27

Konteks
25:27 Kemudian haruslah kaukatakan kepada mereka: Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Minumlah sampai mabuk b  dan muntah-muntah! Rebahlah dan jangan bangun lagi, oleh karena pedang c  yang hendak Kukirimkan ke antara kamu!

Yeremia 25:33

Konteks
25:33 Maka pada hari itu akan bergelimpangan orang-orang yang mati terbunuh x  oleh TUHAN dari ujung bumi sampai ke ujung bumi. Mereka tidak akan diratapi, tidak akan dikumpulkan y  dan tidak akan dikuburkan; z  mereka akan menjadi pupuk di ladang.

Yeremia 29:21

Konteks
29:21 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel, tentang Ahab bin Kolaya dan tentang Zedekia bin Maaseya, orang-orang yang bernubuat palsu q  kepadamu demi nama-Ku: Sesungguhnya Aku akan menyerahkan mereka ke dalam tangan Nebukadnezar, raja Babel, yang akan memarang mereka mati di depan matamu sendiri,

Yeremia 29:26

Konteks
29:26 TUHAN telah mengangkat engkau, Zefanya, menjadi imam menggantikan imam Yoyada, supaya engkau menjadi pengawas di rumah TUHAN untuk memasungkan w  setiap orang gila x  yang menganggap dirinya nabi dan untuk merantai lehernya dengan besi.

Yeremia 30:11

Konteks
30:11 Sebab Aku menyertai engkau, b  demikianlah firman TUHAN, untuk menyelamatkan engkau: segala bangsa yang ke antaranya engkau Kuserahkan akan Kuhabiskan, tetapi engkau ini tidak akan Kuhabiskan. c  Aku akan menghajar d  engkau menurut hukum, tetapi Aku sama sekali tidak memandang engkau tak bersalah. e 

Yeremia 31:12

Konteks
31:12 Mereka akan datang bersorak-sorak y  di atas bukit z  Sion, muka mereka akan berseri-seri karena kebajikan a  TUHAN, karena gandum, anggur dan minyak, b  karena anak-anak kambing domba c  dan lembu sapi; hidup mereka akan seperti taman d  yang diairi baik-baik, mereka tidak akan kembali lagi merana. e 

Yeremia 33:11

Konteks
33:11 akan terdengar lagi suara kegirangan dan suara sukacita, e  suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan, suara orang-orang yang mengatakan: Bersyukurlah kepada TUHAN semesta alam, sebab TUHAN itu baik, f  bahwasanya untuk selama-lamanya g  kasih setia-Nya!, sambil mempersembahkan korban syukur h  di rumah TUHAN. Sebab Aku akan memulihkan keadaan i  negeri ini seperti dahulu, j  firman TUHAN.

Yeremia 35:17

Konteks
35:17 Sebab itu beginilah firman TUHAN, Allah semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku mendatangkan kepada Yehuda dan kepada segenap penduduk Yerusalem segala malapetaka g  yang Kuancamkan atas mereka; karena Aku telah berbicara kepada mereka, tetapi mereka tidak mau mendengarkan, h  dan Aku telah berseru kepada mereka, tetapi mereka tidak mau menjawab. i "

Yeremia 36:10

Konteks
36:10 Maka Barukh membacakan kepada segenap rakyat perkataan Yeremia dari kitab itu, di rumah TUHAN, di kamar Gemarya g  anak panitera h  Safan, i  di pelataran atas di muka pintu gerbang baru j  dari rumah TUHAN.

Yeremia 36:14

Konteks
36:14 Kemudian para pemimpin itu menyuruh Yehudi n  bin Netanya bin Selemya bin Kusyi kepada Barukh mengatakan: "Bawalah gulungan o  yang telah kaubacakan kepada orang banyak itu dan datanglah ke mari!" Maka Barukh bin Neria membawa gulungan itu dan datang kepada mereka.

Yeremia 37:21

Konteks
37:21 Raja Zedekia memberi perintah, lalu orang menahan Yeremia di pelataran penjagaan dan memberikan setiap hari kepadanya sepotong roti dari jalan tukang roti, sampai pada waktu segala roti b  habis c  di kota itu. Demikianlah Yeremia tinggal di pelataran penjagaan d  itu.

Yeremia 39:16

Konteks
39:16 "Pergilah kepada Ebed-Melekh 3 , a  orang Etiopia itu dan katakanlah kepadanya: Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, firman-Ku b  terhadap kota ini akan Kulaksanakan untuk kemalangan c  dan bukan untuk kebaikannya, dan semuanya itu akan terjadi di depan matamu pada waktu itu juga.

Yeremia 40:8

Konteks
40:8 maka pergilah mereka kepada Gedalya di Mizpa; c  mereka ialah Ismael d  bin Netanya, Yohanan e  bin Kareah, Seraya bin Tanhumet, anak-anak Efai orang Netofa f  itu, dan Yezanya, anak seorang Maakha, g  bersama dengan anak buahnya.

Yeremia 40:10

Konteks
40:10 Dan aku sendiri, aku menetap di Mizpa k  untuk bertindak sebagai wakil di depan orang-orang Kasdim yang akan datang kepada kita; tetapi kamu ini, kumpulkanlah saja hasil anggur, l  buah-buahan dan minyak, kemudian simpanlah m  sebagai persediaan, dan tinggallah di kota-kota di mana kamu hendak menetap. n "

Yeremia 41:9

Konteks
41:9 Adapun perigi, ke mana Ismael melemparkan segala mayat orang-orang yang dipukulnya mati itu adalah perigi besar yang telah dibuat oleh raja Asa s  untuk menghadapi t  Baesa, u  raja Israel; itulah yang diisi Ismael bin Netanya dengan mayat orang-orang yang mati terbunuh itu.

Yeremia 41:16

Konteks
41:16 Lalu Yohanan bin Kareah serta semua perwira e  tentara yang bersama-sama dengan dia mengumpulkan seluruh sisa-sisa f  rakyat yang diangkut sebagai tawanan oleh Ismael bin Netanya dari Mizpa, setelah ia memukul mati Gedalya bin Ahikam: yaitu laki-laki, prajurit-prajurit, perempuan, anak-anak dan pegawai-pegawai istana yang dibawa kembali dari Gibeon,

Yeremia 44:7

Konteks
44:7 Maka sekarang, beginilah firman TUHAN, Allah semesta alam, Allah Israel: Mengapakah kamu mendatangkan celaka t  besar kepada dirimu sendiri? Kamu mau melenyapkan laki-laki, perempuan, u  anak-anak dan bayi dari Yehuda dengan tidak meninggalkan sisa v  apapun?

Yeremia 46:28

Konteks
46:28 Maka engkau, janganlah takut, hai hamba-Ku Yakub, demikianlah firman TUHAN, sebab Aku menyertai engkau: k  segala bangsa yang ke antaranya engkau Kuceraiberaikan akan Kuhabiskan, l  tetapi engkau ini tidak akan Kuhabiskan. Aku akan menghajar engkau menurut hukum, tetapi Aku sama sekali tidak memandang engkau tak bersalah."

Yeremia 48:45

Konteks
48:45 Di naungan Hesybon orang-orang pelarian berhenti, kehabisan kekuatan; tetapi api keluar dari Hesybon, nyala api dari istana Sihon, a  yang memakan habis pelipis Moab dan batu kepala b  orang-orang ribut.

Yeremia 49:37

Konteks
49:37 Aku akan membuat Elam terkejut di depan para musuhnya dan di depan orang-orang yang berusaha mencabut nyawanya. Aku akan mendatangkan atasnya malapetaka, yakni murka-Ku r  yang menyala-nyala, demikianlah firman TUHAN. Aku akan menyuruh pedang s  mengejar mereka sampai mereka Kuhabiskan.

Yeremia 50:34

Konteks
50:34 Tetapi Penebus u  mereka adalah kuat; TUHAN semesta alam v  nama-Nya. Tentulah Ia akan memperjuangkan perkara w  mereka, supaya Ia memberi ketenteraman x  kepada bumi, tetapi kegemparan kepada penduduk Babel.

Yeremia 52:4

Konteks
52:4 Maka pada tahun kesembilan dari pemerintahannya, dalam bulan yang kesepuluh, q  pada tanggal sepuluh bulan itu, datanglah Nebukadnezar, raja Babel, dengan segala tentaranya menyerang Yerusalem. r  Berkemahlah mereka mengepungnya dan didirikan merekalah tembok pengepungan s  sekelilingnya. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:1]  1 Full Life : YANG MENCARI KEBENARAN.

Nas : Yer 5:1-9

Keburukan Yehuda telah mencapai tingkatan sedemikian hingga sedikit orang saja dijumpai yang masih mengasihi kebenaran dan keadilan Allah. Bangsa itu bersalah; karena itu, Allah memutuskan untuk mendatangkan hukuman atas umat-Nya yang tidak setia.

[11:19]  2 Full Life : MENGADAKAN PERSEPAKATAN JAHAT TERHADAP AKU.

Nas : Yer 11:19-23

Sejumlah penduduk Anatot (kota asal Yeremia) berkomplot terhadap Yeremia; mereka ingin membunuhnya karena ia tetap setia kepada Tuhan yang Mahakuasa dan menyingkapkan dosa-dosa dan penyembahan berhala mereka. Allah meyakinkan nabi itu bahwa orang-orang yang berkomplot itu tidak akan berhasil dalam rencananya juga tidak lolos dari hari penghukuman. Yeremia terus memberitakan firman Allah sekalipun mengalami penganiayaan.

[39:16]  3 Full Life : EBED-MELEKH.

Nas : Yer 39:16

Lihat cat. --> Yer 38:7.

[atau ref. Yer 38:7]



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA