TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:32

Konteks
2:32 Dapatkah seorang dara melupakan s  perhiasannya, atau seorang pengantin perempuan melupakan ikat pinggangnya? Tetapi umat-Ku melupakan Aku 1 , sejak waktu yang tidak terbilang lamanya.

Yeremia 4:28

Konteks
4:28 Karena hal ini bumi akan berkabung, a  dan langit di atas akan menjadi gelap, b  sebab Aku telah mengatakannya, Aku telah merancangnya, Aku tidak akan menyesalinya c  dan tidak akan mundur d  dari pada itu."

Yeremia 5:24

Konteks
5:24 Mereka tidak berkata dalam hatinya: Baiklah kita takut d  akan TUHAN, Allah kita, yang memberi hujan pada waktunya, hujan e  pada awal musim maupun hujan pada akhir musim, dan yang menjamin bagi kita minggu-minggu yang tetap untuk panen. f 

Yeremia 27:6

Konteks
27:6 Dan sekarang, Aku menyerahkan segala negeri ini ke dalam tangan hamba-Ku, t  yakni Nebukadnezar 2 , u  raja Babel; juga binatang di padang telah Kuserahkan supaya tunduk kepadanya. v 

Yeremia 42:11

Konteks
42:11 Janganlah takut kepada raja Babel j  yang kamu takuti k  itu. Janganlah takut kepadanya, demikianlah firman TUHAN, sebab Aku menyertai kamu untuk menyelamatkan l  kamu dan untuk melepaskan kamu dari tangannya. m 

Yeremia 50:31

Konteks
50:31 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, m  hai engkau yang kurang ajar, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, sebab waktumu n  sudah tiba, saat Aku menghukum engkau.

Yeremia 51:56

Konteks
51:56 namun atas Babel akan datang perusak, n  para pahlawannya akan tertangkap dan busur-busurnya akan hancur, o  sebab TUHAN adalah Allah pembalas, tentulah Ia akan mengadakan pembalasan! p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:32]  1 Full Life : UMAT-KU MELUPAKAN AKU.

Nas : Yer 2:32

Yeremia mengungkapkan kesedihan dan kesusahan Allah yang amat mendalam karena ketidaksetiaan umat-Nya. Mereka telah melakukan hal yang tidak terpikirkan yaitu melupakan Dia yang telah menebus mereka dari Mesir dan memelihara mereka di padang gurun.

[27:6]  2 Full Life : HAMBA-KU, YAKNI NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 27:6

Nebukadnezar disebut hamba Allah bukan karena dia itu benar, tetapi karena Allah akan memakai dia dan pasukannya untuk menghukum banyak bangsa, termasuk Yehuda, karena dosa-dosa mereka; akan tetapi, Allah juga akan menjatuhkan Babel pada waktu yang ditetapkan-Nya (ayat Yer 27:7).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA