TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:5

Konteks
2:5 Beginilah firman TUHAN: Apakah kecurangan yang didapati nenek moyangmu pada-Ku, sehingga mereka menjauh dari pada-Ku 1 , mengikuti dewa kesia-siaan, v  sampai mereka menjadi sia-sia? w 

Yeremia 4:3

Konteks
4:3 Sebab beginilah firman TUHAN 2  kepada orang Yehuda dan kepada penduduk Yerusalem: "Bukalah bagimu tanah baru, g  dan janganlah menabur di tempat duri h  tumbuh.

Yeremia 6:6

Konteks
6:6 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam: "Tebanglah pohon-pohonnya d  dan timbunlah tanah menjadi tembok e  terhadap Yerusalem! Itulah kota yang harus dihukum! Hanya penindasan f  saja di dalamnya!

Yeremia 6:21

Konteks
6:21 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sungguh, Aku akan menaruh batu sandungan r  di depan bangsa ini, supaya mereka jatuh tersandung oleh karenanya; bapa-bapa serta dengan anak-anak, tetangga dan temannya, semuanya akan binasa."

Yeremia 8:4

Konteks
Dosa dan hukumannya
8:4 Engkau harus mengatakan kepada mereka: "Beginilah firman TUHAN: Apabila orang jatuh, masakan ia tidak bangun kembali? n  Apabila orang berpaling, o  masakan ia tidak kembali?

Yeremia 9:7

Konteks
9:7 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku mau melebur z  dan menguji a  mereka, sebab apakah lagi yang dapat Kulakukan terhadap puteri umat-Ku?

Yeremia 9:15

Konteks
9:15 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan memberi bangsa ini makan ipuh q  dan minum racun. r 

Yeremia 9:17

Konteks
9:17 Perhatikanlah! Panggillah perempuan-perempuan peratap, w  supaya mereka datang, dan suruhlah orang kepada perempuan-perempuan yang bijaksana, supaya mereka datang!

Yeremia 10:2

Konteks
10:2 Beginilah firman TUHAN: "Janganlah biasakan dirimu dengan tingkah langkah bangsa-bangsa 3 , q  janganlah gentar terhadap tanda-tanda r  di langit, sekalipun bangsa-bangsa gentar terhadapnya.

Yeremia 10:11

Konteks
10:11 Beginilah harus kamu katakan kepada mereka: "Para allah yang tidak menjadikan langit dan bumi akan lenyap o  dari bumi dan dari kolong langit ini."

Yeremia 11:22

Konteks
11:22 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku akan menghukum mereka: pemuda-pemuda e  mereka akan mati oleh pedang, anak-anak mereka yang laki-laki dan perempuan akan habis mati kelaparan;

Yeremia 16:3

Konteks
16:3 Sebab beginilah firman TUHAN tentang anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan yang lahir di tempat ini, tentang ibu-ibu mereka yang melahirkan mereka dan tentang bapa-bapa mereka yang memperanakkan n  mereka di negeri ini:

Yeremia 17:19

Konteks
Hari Sabat harus dikuduskan
17:19 Beginilah firman TUHAN kepadaku: "Pergilah engkau dan berdirilah di pintu gerbang 4  Anak Rakyat, yang dilalui keluar masuk oleh raja-raja Yehuda, dan di segala pintu gerbang Yerusalem; a 

Yeremia 17:21

Konteks
17:21 Beginilah firman TUHAN: Berawas-awaslah demi nyawamu! Janganlah mengangkut barang-barang pada hari Sabat d  dan membawanya melalui pintu-pintu gerbang Yerusalem!

Yeremia 22:8

Konteks
22:8 Dan apabila banyak bangsa melewati kota ini, maka mereka akan berkata seorang kepada yang lain: Mengapakah TUHAN melakukan seperti itu kepada kota x  yang besar ini?

Yeremia 22:11

Konteks
22:11 Sebab beginilah firman TUHAN mengenai Salum 5  c  bin Yosia, raja Yehuda, yang telah menjadi raja menggantikan Yosia, ayahnya, dan yang telah meninggalkan tempat ini: "Ia tidak lagi akan kembali ke sini,

Yeremia 23:38

Konteks
23:38 Tetapi jika kamu masih berbicara tentang Sabda yang dibebankan oleh TUHAN, maka beginilah firman TUHAN: Oleh karena kamu masih memakai ungkapan Sabda yang dibebankan oleh TUHAN itu, sekalipun Aku mengutus orang kepadamu mengatakan: Janganlah kamu berbicara tentang Sabda yang dibebankan oleh TUHAN,

Yeremia 25:15

Konteks
Piala amarah TUHAN atas bangsa-bangsa
25:15 Beginilah firman TUHAN, Allah Israel, kepadaku: "Ambillah dari tangan-Ku piala r  berisi anggur kehangatan amarah 6  ini dan minumkanlah isinya kepada segala bangsa yang kepadanya Aku mengutus s  engkau,

Yeremia 25:28

Konteks
25:28 Tetapi apabila mereka enggan menerima piala itu dari tanganmu untuk meminum d  isinya, maka haruslah kaukatakan kepada mereka: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Kamu wajib meminumnya!

Yeremia 26:4

Konteks
26:4 Jadi katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN: Jika kamu tidak mau mendengarkan s  Aku, tidak mau mengikuti Taurat-Ku t  yang telah Kubentangkan di hadapanmu,

Yeremia 28:13

Konteks
28:13 "Pergilah mengatakan kepada Hananya 7 : Beginilah firman TUHAN: Engkau telah mematahkan gandar kayu, tetapi Aku akan membuat gandar besi sebagai gantinya!

Yeremia 28:16

Konteks
28:16 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku menyuruh engkau pergi dari muka bumi. z  Tahun ini juga engkau akan mati, a  sebab engkau telah mengajak murtad b  terhadap TUHAN."

Yeremia 30:18

Konteks
30:18 Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan memulihkan keadaan v  kemah-kemah w  Yakub, dan akan mengasihani x  tempat-tempat tinggalnya, kota itu akan dibangun y  kembali di atas reruntuhannya, dan puri itu akan berdiri di tempatnya yang asli.

Yeremia 31:15

Konteks
31:15 Beginilah firman TUHAN: Dengar! Di Rama l  terdengar ratapan, tangisan yang pahit pedih: Rahel menangisi 8  anak-anaknya, ia tidak mau dihibur m  karena anak-anaknya, sebab mereka tidak ada lagi. n 

Yeremia 32:14

Konteks
32:14 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Ambillah surat-surat ini, baik surat pembelian yang dimeteraikan d  itu maupun salinan yang terbuka ini, taruhlah semuanya itu dalam bejana tanah, supaya dapat tahan lama.

Yeremia 32:25

Konteks
32:25 Namun Engkau, ya Tuhan ALLAH, telah berfirman kepadaku 9 : Belilah ladang g  itu dengan perak dan panggillah saksi-saksi! h  --padahal kota itu telah diserahkan ke dalam tangan orang-orang Kasdim."

Yeremia 33:4

Konteks
33:4 Sebab beginilah firman TUHAN, Allah Israel, mengenai rumah-rumah di kota ini dan mengenai gedung-gedung istana raja Yehuda yang dirobohkan untuk dipakai terhadap tembok-tembok pengepungan m  n  dan pedang:

Yeremia 42:15

Konteks
42:15 maka dengarkanlah sekarang firman Allah, t  hai sisa Yehuda: Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Jika kamu sungguh-sungguh berniat hendak pergi ke Mesir, dan memang kamu pergi dan tinggal sebagai orang asing di sana,

Yeremia 44:11

Konteks
44:11 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, l  Allah Israel: Sesungguhnya, Aku mau menujukan wajah-Ku terhadap kamu untuk kecelakaanmu 10 , m  yakni Aku mau melenyapkan segenap orang Yehuda.

Yeremia 49:28

Konteks
Mengenai suku-suku bangsa Arab
49:28 Mengenai Kedar u  dan mengenai kerajaan-kerajaan Hazor 11  v  yang dipukul kalah oleh Nebukadnezar, w  raja Babel. Beginilah firman TUHAN: "Bersiaplah, majulah melawan Kedar, binasakanlah orang-orang di sebelah timur! x 

Yeremia 50:18

Konteks
50:18 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku menghukum raja a  Babel dan negerinya, seperti Aku telah menghukum raja Asyur. b 

Yeremia 50:33

Konteks
50:33 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Orang Israel tertindas s  bersama-sama dengan orang Yehuda. Semua orang yang menawan mereka tetap menahan mereka, tidak mau melepaskan t  mereka.

Yeremia 51:33

Konteks
51:33 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Puteri Babel j  adalah seperti tempat pengirikan k  pada waktu orang menginjak-injaknya! Sedikit waktu lagi akan datang l  waktu panen m  baginya 12 .

Yeremia 51:36

Konteks
51:36 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan memperjuangkan perkaramu, t  dan akan melakukan pembalasan u  untukmu: Aku akan mengeringkan v  lautnya dan akan menggersangkan sumber airnya;

Yeremia 51:64

Konteks
51:64 sambil berkata: Beginilah Babel akan tenggelam, dan tidak akan timbul-timbul lagi, g  oleh karena malapetaka yang Kudatangkan atasnya." h  i  Sampai di sinilah j  perkataan-perkataan Yeremia.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:5]  1 Full Life : MENJAUH DARIPADA-KU.

Nas : Yer 2:5

Israel telah berbalik dari Tuhan, sekalipun Dia tetap setia kepada mereka. Semua orang percaya diperhadapkan dengan pencobaan yang sama, yaitu melupakan kebaikan dan penebusan Allah sementara menuruti keinginan mereka sendiri dan kenikmatan berdosa dari dunia ini.

[4:3]  2 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : Yer 4:3-31

Pasal Yer 4:1-31 melukiskan malapetaka yang sebentar lagi akan menimpa umat Allah karena dosa dan kemurtadan mereka; mereka akan belajar betapa malang dan pahitnya meninggalkan Tuhan itu (bd. Yer 2:19).

[10:2]  3 Full Life : JANGANLAH BIASAKAN DIRIMU DENGAN TINGKAH LANGKAH BANGSA-BANGSA.

Nas : Yer 10:2-16

Karena ancaman serbuan Babel, bangsa itu semakin berpaling kepada penyembahan berhala, ilmu nujum, dan spiritisme seperti bangsa-bangsa lainnya. Yeremia memperingatkan mereka terhadap perbuatan itu, serta menyatakan bahwa Tuhan Allah adalah Allah yang esa dan benar yang menciptakan segala sesuatu (ayat Yer 10:10-12).

[17:19]  4 Full Life : BERDIRILAH DI PINTU GERBANG.

Nas : Yer 17:19-23

Ayat-ayat ini mengenai pemeliharaan kekudusan hari Sabat menunjukkan bahwa nubuat-nubuat Yeremia tentang malapetaka juga bersyarat. Jikalau saja bangsa itu mau berbalik kepada Allah, menguduskan hari Sabat, dan melakukan yang benar, maka mereka akan mengelak penawanan (ayat Yer 17:24-26); jalan keselamatan masih terbuka bagi Yehuda.

[22:11]  5 Full Life : SALUM.

Nas : Yer 22:11-12

Salum, juga disebut Yoahas (lih. 2Raj 23:31; 2Taw 36:1-4) adalah putra keempat Yosia (1Taw 3:15); ia menjadi raja selama tiga bulan sebelum dibawa ke Mesir di mana ia wafat.

[25:15]  6 Full Life : ANGGUR KEHANGATAN AMARAH.

Nas : Yer 25:15

Anggur yang memabukkan sering kali dipakai dalam Alkitab untuk melambangkan murka Allah (lih. Yer 49:12; 51:7; Ayub 21:20; Mazm 60:5; Yes 51:17,22; Yeh 23:31; Wahy 14:8,10; 16:19; 18:6).

[28:13]  7 Full Life : PERGILAH MENGATAKAN KEPADA HANANYA.

Nas : Yer 28:13-17

Hananya telah menipu umat itu sehingga mempercayai kebohongan; akibatnya, Yeremia menerima firman dari Tuhan yang menubuatkan kematian Hananya; dalam jangka dua bulan nabi itu wafat, yang menegaskan nubuat Yeremia. Hukuman untuk kemurtadan dan nubuat palsu itu berat. Semua pemimpin di dalam gereja yang bukan hamba Allah sejati pada suatu hari akan mengalami hukuman yang sama kerasnya.

[31:15]  8 Full Life : DI RAMA TERDENGAR ... RAHEL MENANGISI.

Nas : Yer 31:15

Rama adalah sebuah kota kecil sekitar delapan kilometer di sebelah utara Yerusalem, mungkin tempat para tawanan ditahan sebelum dibawa ke Babel (bd. Yer 40:1-3). Rahel adalah salah seorang istri Yakub, ibu Yusuf dan Benyamin; dia melambangkan Israel yang menangisi orang-orang yang dibawa ke dalam pembuangan. Allah menyatakan bahwa ia tidak perlu menangis lagi, karena bangsa itu akan kembali (ayat Yer 31:16-20). Matius melihat nas ini sebagai mempunyai penerapan nubuat pada saat Herodes membunuh bayi-bayi Betlehem setelah Yesus lahir (Mat 2:16-18).

[32:25]  9 Full Life : ENGKAU ... TELAH BERFIRMAN KEPADAKU.

Nas : Yer 32:25

Yeremia bingung dengan perintah Allah untuk membeli tanah tepat ketika Yerusalem akan segera jatuh; karena itu ia berdoa (ayat Yer 32:16) kepada Allah mohon pengertian, sambil tetap beriman akan firman-Nya.

[44:11]  10 Full Life : MENUJUKAN WAJAH-KU ... UNTUK KECELAKAAN

Nas : Yer 44:11

(versi Inggris NIV -- bertekad untuk mendatangkan malapetaka). Karena kemurtadan dan ketidaktaatan mereka, orang Yahudi di Mesir menolak janji-janji pertolongan dan pemulihan dari Allah. Karena itu, Yeremia menubuatkan bahwa hukuman Allah atas mereka akan mutlak; mereka semua akan binasa. Orang yang dengan keras hati menolak jalan Allah dan mengikuti jalan mereka sendiri tidak memberi Dia pilihan lain kepada-Nya selain mendatangkan malapetaka atas mereka.

[49:28]  11 Full Life : KEDAR ... HAZOR.

Nas : Yer 49:28-33

Bagian ini berisi nubuat terhadap suku-suku Arab. Penduduk Kedar adalah keturunan Ismael, putra Abraham dari Hagar (Kej 25:13; bd. Yes 21:13,16).

[51:33]  12 Full Life : SEDIKIT WAKTU LAGI AKAN DATANG WAKTU PANEN BAGINYA.

Nas : Yer 51:33

Babel telah menabur benih-benih kekejaman, penyembahan berhala dan kebejatan; kini dia akan menuai panen hukuman Allah. Kita harus ingat bahwa dosa merupakan benih yang akhirnya akan menghasilkan panen besar yang dahsyat. "Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya" (Gal 6:7).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA