TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 21:1

Konteks
Pembuangan raja Zedekia diberitahukan
21:1 Firman yang datang dari TUHAN kepada Yeremia, ketika raja Zedekia 1  s  mengutus Pasyhur t  bin Malkia dan imam Zefanya u  bin Maaseya kepadanya dengan pesan:

Yeremia 34:8

Konteks
Janji kepada budak-budak Ibrani tidak ditepati
34:8 Firman yang datang dari TUHAN kepada Yeremia, sesudah raja Zedekia mengikat perjanjian dengan segenap rakyat c  yang ada di Yerusalem untuk memaklumkan pembebasan 2 , d 

Yeremia 51:53

Konteks
51:53 Sekalipun Babel naik ke langit h  dan sekalipun dibuatnya kubu tak terhampiri di tempat tingginya, atas perintah-Ku akan datang para perusak i  kepadanya, demikianlah firman TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[21:1]  1 Full Life : ZEDEKIA.

Nas : Yer 21:1

Zedekia, raja Yehuda yang terakhir, masih memerintah ketika Yerusalem runtuh. Pemberontakan terhadap Babel mengakibatkan Yehuda diserbu dan Yerusalem dihancurkan; tetapi, penyebab rohani yang mendasari kejatuhan negeri itu ialah ketetapan Allah terhadap umat-Nya karena dosa Manasye dan kemurtadan Yehuda itu (Yer 15:4).

[34:8]  2 Full Life : MEMAKLUMKAN PEMBEBASAN.

Nas : Yer 34:8

Hukum Musa menyatakan bahwa semua laki-laki dan wanita Ibrani yang dijual sebagai budak karena utang harus dibebaskan setelah enam tahun (Kel 21:2-11; Ul 15:12-18). Raja mendorong agar semua pemimpin dan bangsa itu menaati hukum ini dengan membebaskan budak-budak mereka. Dengan melakukan hal ini, raja berharap dapat memperoleh berkat Allah; apa lagi, para budak yang bebas itu akan lebih bersedia untuk membantu mempertahankan Yerusalem.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA