TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 3:16

Konteks
3:16 Apabila pada masa itu 1  kamu bertambah banyak dan beranak cucu di negeri ini, demikianlah firman TUHAN, maka orang tidak lagi akan berbicara tentang tabut perjanjian y  TUHAN. Itu tidak lagi akan timbul dalam hati dan tidak lagi akan diingat z  orang; orang tidak lagi akan mencarinya atau membuatnya kembali.

Yeremia 3:19

Konteks
3:19 Tadinya pikir-Ku: "Sungguh Aku mau menempatkan engkau di tengah-tengah anak-anak-Ku dan memberikan kepadamu negeri i  yang indah, milik pusaka j  yang paling permai dari bangsa-bangsa. Pikir-Ku, engkau akan memanggil Aku: Bapaku, k  dan tidak akan berbalik dari mengikuti Aku.

Yeremia 5:6

Konteks
5:6 Sebab itu singa dari hutan i  akan memukul mati mereka, dan serigala dari padang yang kersang akan merusakkan j  mereka. Macan tutul k  akan mengintai di pinggir kota-kota mereka, setiap orang yang ke luar akan diterkam. Sebab pelanggaran mereka amat banyak, dan kesesatannya besar sekali. l 

Yeremia 5:14

Konteks
5:14 Sebab itu beginilah firman TUHAN, Allah semesta alam: "Oleh karena mereka berkata seperti itu, maka beginilah akan terjadi kepada mereka: Sesungguhnya Aku akan membuat perkataan-perkataan-Ku menjadi api a  di dalam mulutmu, b  dan bangsa ini menjadi kayu bakar, maka api akan memakan c  habis mereka.

Yeremia 6:15

Konteks
6:15 Seharusnya mereka merasa malu, sebab mereka melakukan kejijikan; tetapi mereka sama sekali tidak merasa malu dan tidak kenal noda mereka. z  Sebab itu mereka akan rebah di antara orang-orang yang rebah; mereka akan tersandung jatuh pada waktu Aku menghukum a  mereka, firman TUHAN."

Yeremia 7:20

Konteks
7:20 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: k  Sesungguhnya, murka-Ku l  dan kehangatan amarah-Ku akan tercurah m  ke tempat ini, ke atas manusia, ke atas hewan, ke atas pohon-pohonan di padang dan ke atas hasil tanah; amarah itu akan menyala-nyala dengan tidak padam-padam. n "

Yeremia 14:16

Konteks
14:16 Dan bangsa yang kepadanya mereka bernubuat akan tercampak mati di jalan-jalan Yerusalem, disebabkan oleh kelaparan dan perang, dan tidak ada orang yang akan menguburkan h  mereka: mereka sendiri, isteri-isteri mereka, anak-anak mereka yang laki-laki dan yang perempuan. i  Demikianlah akan Kutumpahkan kejahatan j  mereka ke atas mereka."

Yeremia 15:19

Konteks
15:19 Karena itu beginilah jawab TUHAN: "Jika engkau mau kembali 2 , Aku akan mengembalikan engkau menjadi pelayan d  di hadapan-Ku, dan jika engkau mengucapkan apa yang berharga dan tidak hina, maka engkau akan menjadi penyambung lidah e  bagi-Ku. Biarpun mereka akan kembali kepadamu, namun engkau tidak perlu kembali kepada mereka.

Yeremia 17:25

Konteks
17:25 maka melalui pintu-pintu gerbang kota ini akan berarak masuk raja-raja dan pemuka-pemuka, yang akan duduk di atas takhta j  Daud, dengan mengendarai kereta dan kuda: mereka dan pemuka-pemuka mereka, orang-orang Yehuda dan penduduk Yerusalem. Dan kota ini akan didiami orang untuk selama-lamanya. k 

Yeremia 17:27

Konteks
17:27 Tetapi apabila kamu tidak mendengarkan m  perintah-Ku untuk menguduskan hari Sabat n  dan untuk tidak masuk mengangkut barang-barang melalui pintu-pintu gerbang Yerusalem pada hari Sabat, maka di pintu-pintu gerbangnya Aku akan menyalakan api, o  yang akan memakan habis puri-puri p  Yerusalem, dan yang tidak akan terpadamkan."

Yeremia 18:23

Konteks
18:23 Tetapi Engkau, ya TUHAN, Engkau mengetahui segala rancangan mereka untuk membunuh m  aku. Janganlah ampuni n  kesalahan mereka, dan janganlah hapuskan dosa mereka dari hadapan-Mu, tetapi biarlah mereka tersandung di hadapan mata-Mu; bertindaklah pada hari murka-Mu o  terhadap mereka!

Yeremia 19:4

Konteks
19:4 Sebab mereka telah meninggalkan v  Aku, telah memberikan tempat ini kepada allah asing w  dan telah membakar korban x  di sini kepada allah lain yang tidak dikenal oleh mereka sendiri dan oleh nenek moyang mereka dan oleh raja-raja Yehuda. Mereka telah membuat tempat ini penuh dengan darah orang-orang yang tidak bersalah. y 

Yeremia 20:4

Konteks
20:4 Sebab beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan membuat engkau menjadi kegentaran bagimu sendiri dan bagi semua sahabatmu; mereka akan rebah mati oleh pedang musuhnya di depan matamu g  sendiri. Dan seluruh Yehuda akan Kuserahkan h  ke dalam tangan raja Babel yang akan mengangkut i  mereka ke dalam pembuangan ke Babel dan memukul mati mereka dengan pedang.

Yeremia 21:7

Konteks
21:7 Sesudah itu, demikianlah firman TUHAN, maka Zedekia, g  raja Yehuda, dan pegawai-pegawainya dan rakyat di kota ini, yang masih tinggal hidup dari penyakit sampar, h  dari pedang dan dari kelaparan, akan Kuserahkan ke dalam tangan Nebukadnezar 3 , raja Babel, i  yaitu ke dalam tangan musuh j  mereka yang berusaha mencabut nyawa k  mereka; orang akan memukul mati mereka dengan mata pedang l  tanpa merasa sayang, tanpa belas kasihan m  dan tanpa ampun.

Yeremia 22:3

Konteks
22:3 Beginilah firman TUHAN: Lakukanlah keadilan k  dan kebenaran, lepaskanlah dari tangan pemerasnya l  orang yang dirampas haknya, janganlah engkau menindas dan janganlah engkau memperlakukan orang asing, yatim dan janda m  dengan keras, dan janganlah engkau menumpahkan darah n  orang yang tak bersalah di tempat ini!

Yeremia 23:14

Konteks
23:14 Tetapi di kalangan para nabi Yerusalem Aku melihat ada yang mengerikan 4 : e  mereka berzinah dan berkelakuan tidak jujur; f  mereka menguatkan hati orang-orang yang berbuat jahat, g  sehingga tidak ada seorangpun yang bertobat dari kejahatannya; h  semuanya mereka telah menjadi seperti Sodom i  bagi-Ku dan penduduknya seperti Gomora. j "

Yeremia 24:1

Konteks
Penglihatan tentang dua keranjang buah ara
24:1 5 Lihatlah, TUHAN memperlihatkan kepadaku dua keranjang buah ara 6  i  berdiri di hadapan bait TUHAN. Hal itu terjadi sesudah Nebukadnezar, raja Babel, mengangkut ke dalam pembuangan Yekhonya j  bin Yoyakim, raja Yehuda, beserta para pemuka Yehuda, tukang dan pandai besi dari Yerusalem dan membawa mereka ke Babel.

Yeremia 26:18

Konteks
26:18 "Mikha, r  orang Moresyet itu, telah bernubuat di zaman Hizkia, raja Yehuda. Dia telah berkata kepada segenap bangsa Yehuda: Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sion s  akan dibajak seperti ladang dan Yerusalem akan menjadi timbunan puing t  dan gunung u  Bait Suci akan menjadi bukit yang berhutan. v 

Yeremia 29:21

Konteks
29:21 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel, tentang Ahab bin Kolaya dan tentang Zedekia bin Maaseya, orang-orang yang bernubuat palsu q  kepadamu demi nama-Ku: Sesungguhnya Aku akan menyerahkan mereka ke dalam tangan Nebukadnezar, raja Babel, yang akan memarang mereka mati di depan matamu sendiri,

Yeremia 29:32

Konteks
29:32 maka beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan menghukum Semaya, orang Nehelam itu, dan keturunannya: e  tidak ada seorangpun dari keluarganya akan diam di tengah-tengah bangsa ini untuk melihat yang baik f  yang akan Kulakukan kepada umat-Ku, demikianlah firman TUHAN, sebab ia telah mengajak murtad g  terhadap TUHAN."

Yeremia 31:12

Konteks
31:12 Mereka akan datang bersorak-sorak y  di atas bukit z  Sion, muka mereka akan berseri-seri karena kebajikan a  TUHAN, karena gandum, anggur dan minyak, b  karena anak-anak kambing domba c  dan lembu sapi; hidup mereka akan seperti taman d  yang diairi baik-baik, mereka tidak akan kembali lagi merana. e 

Yeremia 32:35

Konteks
32:35 Mereka mendirikan bukit-bukit pengorbanan untuk Baal di Lembah Ben-Hinom, e  untuk mempersembahkan anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan mereka kepada Molokh f  sebagai korban dalam api, sekalipun Aku tidak pernah memerintahkannya kepada mereka dan sekalipun hal itu tidak pernah timbul dalam hati-Ku, g  yakni hal melakukan kejijikan h  ini, sehingga Yehuda tergelincir ke dalam dosa. i 

Yeremia 33:11

Konteks
33:11 akan terdengar lagi suara kegirangan dan suara sukacita, e  suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan, suara orang-orang yang mengatakan: Bersyukurlah kepada TUHAN semesta alam, sebab TUHAN itu baik, f  bahwasanya untuk selama-lamanya g  kasih setia-Nya!, sambil mempersembahkan korban syukur h  di rumah TUHAN. Sebab Aku akan memulihkan keadaan i  negeri ini seperti dahulu, j  firman TUHAN.

Yeremia 34:17

Konteks
34:17 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Kamu ini tidak mendengarkan Aku agar setiap orang memaklumkan pembebasan kepada sesamanya dan kepada saudaranya, maka sesungguhnya, Aku memaklumkan bagimu o  pembebasan, demikianlah firman TUHAN, untuk diserahkan kepada pedang, penyakit sampar p  dan kelaparan. q  Aku akan membuat kamu menjadi kengerian bagi segala kerajaan di bumi. r 

Yeremia 35:15

Konteks
35:15 Aku telah mengutus kepadamu segala hamba-Ku, yakni para nabi, z  terus-menerus, mengatakan: Kembalilah a  kamu masing-masing dari tingkah langkahmu yang jahat itu, perbaikilah b  perbuatanmu, janganlah mengikuti allah lain c  untuk beribadah kepada mereka, maka kamu akan tetap diam di tanah d  yang telah Kuberikan kepadamu dan kepada nenek moyangmu. Tetapi kamu tidak mau memperhatikannya dan kamu tidak mau mendengarkan e  Aku.

Yeremia 38:2

Konteks
38:2 "Beginilah firman TUHAN: Siapa yang tinggal di kota ini akan mati 7  karena pedang, karena kelaparan dan karena penyakit sampar; g  tetapi siapa yang keluar dari sini mendapatkan orang Kasdim, ia akan tetap hidup; nyawanya akan menjadi jarahan baginya dan ia tetap hidup. h 

Yeremia 38:4

Konteks
38:4 Maka berkatalah para pemuka j  itu kepada raja: "Baiklah orang ini dihukum mati! k  Sebab sebenarnya dengan mengatakan hal-hal seperti itu maka ia melemahkan l  semangat prajurit-prajurit yang masih tinggal di kota ini dan semangat segenap rakyat. Sungguh, orang ini tidak mengusahakan kesejahteraan untuk bangsa ini, melainkan kemalangan."

Yeremia 39:16

Konteks
39:16 "Pergilah kepada Ebed-Melekh 8 , a  orang Etiopia itu dan katakanlah kepadanya: Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, firman-Ku b  terhadap kota ini akan Kulaksanakan untuk kemalangan c  dan bukan untuk kebaikannya, dan semuanya itu akan terjadi di depan matamu pada waktu itu juga.

Yeremia 40:1

Konteks
Yeremia tinggal pada Gedalya
40:1 9 Firman yang datang dari pada TUHAN kepada Yeremia, sesudah ia dilepaskan dari Rama i  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal, yang telah menyuruh untuk mengambilnya terbelenggu pada tangannya 10  di tengah-tengah semua orang buangan j  dari Yerusalem dan Yehuda yang hendak diangkut ke dalam pembuangan ke Babel.

Yeremia 40:5

Konteks
40:5 Engkau boleh kembali kepada Gedalya t  bin Ahikam u  bin Safan yang telah diangkat v  oleh raja Babel atas kota-kota w  Yehuda, dan tinggallah bersama-sama dia di tengah-tengah rakyat, atau ke mana saja engkau pandang x  benar, pergilah ke situ!" Lalu kepala pasukan pengawal itu memberikan kepadanya bekal makanan dan suatu hadiah, y  kemudian melepas dia pergi.

Yeremia 44:28

Konteks
44:28 Hanya beberapa orang yang terluput dari pedang r --jumlahnya kecil s --yang akan kembali dari tanah Mesir ke tanah Yehuda. Maka seluruh sisa t  Yehuda yang telah pergi ke Mesir untuk tinggal sebagai orang asing di sana akan mengetahui perkataan siapa yang terwujud, u  perkataan-Ku atau perkataan mereka. v 

Yeremia 46:10

Konteks
46:10 Hari itu o  ialah hari Tuhan 11  ALLAH semesta alam, hari pembalasan p  untuk melakukan pembalasan kepada para lawan-Nya. Pedang akan makan q  sampai kenyang, dan akan puas minum darah r  mereka. Sebab Tuhan ALLAH semesta alam mengadakan korban penyembelihan s  di tanah utara, dekat sungai Efrat. t 

Yeremia 49:19-20

Konteks
49:19 Sesungguhnya, seperti singa s  yang bangkit keluar dari hutan belukar t  sungai Yordan mendatangi padang rumput tempat kawanan domba, demikianlah Aku akan membuat mereka lari dengan tiba-tiba dari negeri itu dan mengangkat di dalamnya dia yang Kupilih. Sebab siapakah yang seperti Aku? u  Siapakah yang berani mendakwa Aku? v  Siapakah gerangan gembala w  yang tahan menghadapi Aku? 49:20 Sebab itu dengarlah putusan yang telah diambil TUHAN terhadap Edom x  dan rancangan-rancangan y  yang telah dibuat-Nya terhadap penduduk Teman: z  Bahwa sesungguhnya, yang paling lemahpun di antara kawanan domba a  akan diseret. Bahwa sesungguhnya, padang rumput b  mereka sendiri akan merasa ngeri c  terhadap mereka.

Yeremia 50:44-45

Konteks
50:44 Sesungguhnya, seperti singa yang bangkit keluar dari hutan belukar x  sungai Yordan mendatangi padang rumput tempat kawanan domba, demikianlah Aku akan membuat mereka lari dengan tiba-tiba dari negeri itu dan mengangkat di atasnya dia yang Kupilih. y  Sebab siapakah yang seperti Aku? Siapakah yang berani mendakwa Aku? z  Siapakah gerangan gembala yang tahan menghadapi Aku? 50:45 Sebab itu dengarlah putusan yang telah diambil TUHAN terhadap Babel dan rancangan-rancangan a  yang telah dibuat-Nya terhadap negeri orang-orang Kasdim: b  Bahwa sesungguhnya, yang paling lemahpun di antara kawanan domba akan diseret. Bahwa sesungguhnya, padang rumput mereka sendiri akan merasa ngeri terhadap mereka.

Yeremia 52:7

Konteks
52:7 maka dibelah oranglah tembok kota itu. Melihat hal itu maka melarikan dirilah v  raja dengan semua tentara, meninggalkan kota itu pada waktu malam melalui pintu gerbang antara kedua tembok yang ada di dekat taman raja, sekalipun orang Kasdim mengepung kota itu sekeliling. Mereka lari menuju ke Araba-Yordan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:16]  1 Full Life : PADA MASA ITU.

Nas : Yer 3:16-19

Di sini Yeremia bernubuat tentang zaman Mesias ketika Kristus akan memerintah umat-Nya. Tabut perjanjian, yang dahulu melambangkan kehadiran Allah, tidak akan diperlukan lagi karena Mesias akan hadir secara nyata. Yerusalem akan disebut Takhta Allah, dan semua bangsa akan menyembah Dia (ayat Yer 3:17).

[15:19]  2 Full Life : JIKA ENGKAU MAU KEMBALI.

Nas : Yer 15:19-21

Yeremia menuduh Allah tidak setia kepadanya sebagaimana seharusnya (ayat Yer 15:18). Allah menyuruhnya bertobat atas kata-kata semacam itu dan melanjutkannya dengan memberinya suatu janji dan pembaharuan panggilannya.

[21:7]  3 Full Life : ZEDEKIA ... KE DALAM TANGAN NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 21:7

Nubuat Yeremia benar-benar digenapi pada tahun 586 SM (bd. Yer 52:9-11,24-27). Semua putra Zedekia dibunuh di depan matanya oleh raja Babel; kemudian mata Zedekia sendiri dibutakan, dan dalam keadaan hina mengenaskan ia dibawa dengan terbelenggu ke Babel, di mana ia mati dalam pembuangan (Yer 39:5-7).

[23:14]  4 Full Life : DI KALANGAN PARA NABI ... ADA YANG MENGERIKAN.

Nas : Yer 23:14

Allah menyebut perzinaan rohani para nabi palsu itu sesuatu yang mengerikan. Mereka seharusnya menjadi wakil-wakil kebenaran, tetapi mereka malah hidup seperti penduduk Sodom dan Gomora. Teladan "para pemimpin rohani" ini sangat membantu meningkatnya kebejatan dan kekerasan hati bangsa itu untuk tidak bertobat. Ketika seorang hamba Allah berzina, hal itu secara khusus dibenci oleh Allah. Dosa semacam itu bukan saja menunjukkan ketidaksetiaan kepada Allah, tetapi juga penghinaan kepada-Nya dan firman-Nya

(lihat cat. --> 2Sam 12:9;

lihat cat. --> 2Sam 12:10;

lihat cat. --> 2Sam 12:11-12;

lihat cat. --> 2Sam 12:12),

[atau ref. 2Sam 12:9-12]

dan menjadikan pemimpin itu tidak layak melayani Tuhan dan jemaat-Nya

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[24:1]  5 Full Life : MENGANGKUT KE DALAM PEMBUANGAN.

Nas : Yer 24:1-10

Latar belakang sejarah perumpamaan dua keranjang buah ara ini ialah awal pemerintahan Zedekia. Raja Nebukadnezar baru saja membawa Yekhonya dan banyak orang Israel lainnya ke Babel (597 SM). Zedekia dan mereka yang masih tinggal telah luput dari hukuman Allah; karena itu mereka menganggap bahwa nubuat-nubuat Yeremia mengenai kebinasaan total tidak benar. Perumpamaan Yeremia mengingatkan bahwa orang yang tertinggal di Yerusalem akan mengalami hukuman yang lebih dahsyat daripada mereka yang sudah dibawa ke dalam pembuangan di Babel.

[24:1]  6 Full Life : DUA KERANJANG BUAH ARA.

Nas : Yer 24:1

Keranjang pertama (yaitu, para tawanan tahun 597 SM) dipandang berisi buah ara yang sangat baik, baik dalam arti bahwa Allah akan memurnikan mereka melalui penderitaan dalam pembuangan (ayat Yer 24:5). Setelah pembuangan mereka akan dibawa kembali ke negeri mereka (ayat Yer 24:6) dan akan berbalik dari berhala kepada Allah dengan sepenuh hati (ayat Yer 24:7); Allah akan memakai mereka untuk melaksanakan rencana penebusan-Nya di dalam dunia. Keranjang kedua berisi buah ara jelek (ayat Yer 24:2) dan melambangkan Raja Zedekia dan orang-orang yang masih tertinggal di Yerusalem setelah penawanan pertama; mereka akan terus menentang Yeremia dan beritanya, dan oleh karena itu mengalami kengerian yang luar biasa pada saat kejatuhan Yerusalem pada tahun 586 SM, peristiwa yang sangat memalukan.

[38:2]  7 Full Life : SIAPA YANG TINGGAL DI KOTA INI AKAN MATI.

Nas : Yer 38:2

Berita Yeremia menghilangkan semangat juang para tentara dan melemahkan kemauan mereka untuk melawan pasukan Babel; karena itu, para pejabat ingin membunuh Yeremia (ayat Yer 38:4;

lihat cat. --> Yer 32:2).

[atau ref. Yer 32:2]

[39:16]  8 Full Life : EBED-MELEKH.

Nas : Yer 39:16

Lihat cat. --> Yer 38:7.

[atau ref. Yer 38:7]

[40:1]  9 Full Life : DIANGKUT KE DALAM PEMBUANGAN.

Nas : Yer 40:1-44:30

Pasal-pasal ini membahas aneka peristiwa yang terjadi di Yehuda setelah kejatuhan Yerusalem. Banyak orang dibawa ke Babel, sedangkan hanya sebagian kecil saja ditinggalkan. Peristiwa yang terjadi sesudah kejatuhan kota itu menunjukkan bahwa bangsa itu masih menolak untuk mengandalkan Allah.

[40:1]  10 Full Life : (YEREMIA) TERBELENGGU PADA TANGANNYA.

Nas : Yer 40:1

Lihat cat. --> Yer 39:11.

[atau ref. Yer 39:11]

[46:10]  11 Full Life : HARI ITU IALAH HARI TUHAN.

Nas : Yer 46:10

Kekalahan Mesir disebabkan oleh Allah; saat itu adalah "hari pembalasan" karena penindasan Mesir terhadap Yehuda (mis. 2Raj 23:29,33-35). Pada akhirnya, Allah akan menghukum semua bangsa yang telah menolak Injil-Nya dan perintah-perintah-Nya yang benar.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA