TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 32:10

Konteks
32:10 Aku menulis surat pembelian, z  memeteraikannya, memanggil saksi-saksi a  dan menimbang perak itu dengan neraca.

Yeremia 32:25

Konteks
32:25 Namun Engkau, ya Tuhan ALLAH, telah berfirman kepadaku 1 : Belilah ladang g  itu dengan perak dan panggillah saksi-saksi! h  --padahal kota itu telah diserahkan ke dalam tangan orang-orang Kasdim."

Yeremia 32:12

Konteks
32:12 kemudian aku memberikan surat pembelian itu kepada Barukh 2  b  bin Neria c  bin Mahseya di depan Hanameel, anak pamanku, di depan para saksi yang telah menandatangani surat pembelian itu, dan di depan semua orang Yehuda yang ada di pelataran penjagaan itu.

Yeremia 11:7

Konteks
11:7 Sebab Aku sungguh-sungguh memperingatkan nenek moyangmu, pada waktu Aku menuntun mereka keluar dari tanah Mesir; sampai kepada waktu ini Aku memperingatkan mereka terus-menerus: m  Dengarkanlah suara-Ku!

Yeremia 29:23

Konteks
29:23 oleh karena mereka telah melakukan kebebalan di Israel 3 , telah berzinah s  dengan isteri sesama mereka dan telah mengucapkan demi nama-Ku perkataan dusta yang tidak Kupesankan kepada mereka. Aku sendirilah yang mengetahui t  dan menyaksikannya, u  demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 42:5

Konteks
42:5 Berkatalah mereka kepada Yeremia: "Biarlah TUHAN menjadi saksi v  yang benar w  dan yang dapat dipercaya x  terhadap kami, jika kami tidak berbuat menurut segala firman yang disuruh TUHAN, Allahmu, kausampaikan kepada kami.

Yeremia 32:44

Konteks
32:44 Orang akan membeli ladang-ladang dengan perak, menulis surat pembelian, b  memeteraikannya dan memanggil saksi-saksi c  di daerah Benyamin, di sekitar Yerusalem, di kota-kota Yehuda, di kota-kota Pegunungan, di kota-kota Daerah Bukit dan di kota-kota Tanah Negeb. d  Sebab Aku akan memulihkan e  keadaan mereka, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 44:23

Konteks
44:23 Kamu telah membakar korban dan kamu telah berdosa kepada TUHAN, tidak mendengarkan suara TUHAN dan tidak mengikuti z  Taurat-Nya, ketetapan-Nya a  dan peraturan-Nya, itulah sebabnya malapetaka b  ini menimpa kamu, seperti yang ternyata c  sekarang ini."

Yeremia 20:4

Konteks
20:4 Sebab beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan membuat engkau menjadi kegentaran bagimu sendiri dan bagi semua sahabatmu; mereka akan rebah mati oleh pedang musuhnya di depan matamu g  sendiri. Dan seluruh Yehuda akan Kuserahkan h  ke dalam tangan raja Babel yang akan mengangkut i  mereka ke dalam pembuangan ke Babel dan memukul mati mereka dengan pedang.

Yeremia 6:10

Konteks
6:10 Kepada siapakah aku harus berbicara dan bersaksi, supaya mereka mau memperhatikan? k  Sungguh, telinga mereka tidak bersunat, l  mereka tidak dapat mendengar! m  Sungguh, firman n  TUHAN menjadi cemoohan bagi mereka, mereka tidak menyukainya!

Yeremia 14:7

Konteks
14:7 "Sekalipun kesalahan-kesalahan kami bersaksi b  melawan kami 4 , bertindaklah membela kami, ya TUHAN, oleh karena nama-Mu! c  Sebab banyak kemurtadan d  kami, kami telah berdosa e  kepada-Mu.

Yeremia 42:19

Konteks
42:19 TUHAN telah berfirman kepadamu, hai sisa f  Yehuda: Janganlah pergi ke Mesir! g  Camkanlah sungguh-sungguh, bahwa aku memperingatkan kamu pada hari ini!

Yeremia 4:21

Konteks
4:21 Berapa lama lagi aku melihat panji-panji k  itu, dan mendengar bunyi sangkakala l  itu?

Yeremia 7:9

Konteks
7:9 Masakan kamu mencuri, c  membunuh, d  berzinah e  dan bersumpah palsu, f  membakar korban kepada Baal g  h  dan mengikuti allah i  lain yang tidak kamu kenal,

Yeremia 10:24

Konteks
10:24 Hajarlah aku, ya TUHAN, tetapi dengan selayaknya, jangan dengan murka-Mu, u  supaya aku jangan Kaubinasakan! v  w 

Yeremia 32:9

Konteks
32:9 Jadi aku membeli ladang x  yang di Anatot itu dari Hanameel, anak pamanku, dan menimbang uang baginya: tujuh belas syikal perak. y 

Yeremia 39:6

Konteks
39:6 Raja Babel menyuruh menyembelih anak-anak Zedekia di depan matanya di Ribla; juga semua pembesar m  Yehuda disembelih oleh raja Babel.

Yeremia 51:24

Konteks
51:24 Namun Aku akan membalaskan j  kepada Babel k  dan kepada segenap penduduk negeri orang Kasdim segala kejahatan yang telah mereka lakukan terhadap Sion, di depan matamu sendiri, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 5:1

Konteks
Hukuman TUHAN tidak dapat dielakkan
5:1 Lintasilah s  jalan-jalan Yerusalem, lihatlah baik-baik dan camkanlah! t  Periksalah di tanah-tanah lapangnya, apakah kamu dapat menemui seseorang, u  apakah ada yang melakukan keadilan v  dan yang mencari kebenaran 6 , maka Aku mau mengampuni w  kota itu.

Yeremia 11:20

Konteks
11:20 Tetapi, TUHAN semesta alam, yang menghakimi dengan adil, w  yang menguji batin x  dan hati, y  biarlah aku melihat pembalasan-Mu z  terhadap mereka, sebab kepada-Mulah kuserahkan perkaraku.

Yeremia 16:9

Konteks
16:9 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, di tempat b  ini, di depan matamu dan pada zamanmu, akan Kuhentikan suara c  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan. d 

Yeremia 44:2

Konteks
44:2 "Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Kamu telah mengalami segenap malapetaka b  yang telah Kudatangkan atas Yerusalem dan atas segala kota Yehuda; c  sungguh, semuanya itu kini sudah menjadi reruntuhan d  dan tidak ada seorangpun diam di sana.

Yeremia 46:28

Konteks
46:28 Maka engkau, janganlah takut, hai hamba-Ku Yakub, demikianlah firman TUHAN, sebab Aku menyertai engkau: k  segala bangsa yang ke antaranya engkau Kuceraiberaikan akan Kuhabiskan, l  tetapi engkau ini tidak akan Kuhabiskan. Aku akan menghajar engkau menurut hukum, tetapi Aku sama sekali tidak memandang engkau tak bersalah."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:25]  1 Full Life : ENGKAU ... TELAH BERFIRMAN KEPADAKU.

Nas : Yer 32:25

Yeremia bingung dengan perintah Allah untuk membeli tanah tepat ketika Yerusalem akan segera jatuh; karena itu ia berdoa (ayat Yer 32:16) kepada Allah mohon pengertian, sambil tetap beriman akan firman-Nya.

[32:12]  2 Full Life : BARUKH.

Nas : Yer 32:12

Barukh menjadi sahabat kepercayaan dan juru tulis Yeremia (Yer 36:4-8). Setelah kejatuhan Yerusalem, ia dibawa ke Mesir bersama Yeremia (Yer 43:6).

[29:23]  3 Full Life : MELAKUKAN KEBEBALAN DI ISRAEL.

Nas : Yer 29:23

Allah menganggapnya suatu kebebalan bila menyampaikan berita-Nya dan pada saat bersamaan melakukan perzinaan dan perbuatan amoral lainnya. Karena perbuatan itu, dua nabi yaitu Ahab dan Zedekia (ayat Yer 29:21) akan dibunuh di depan banyak orang. Para pemimpin gereja masa kini yang hidup di dalam perzinaan sambil memberitakan Firman Allah juga akan menghadapi hukuman Allah yang berat

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[14:7]  4 Full Life : KESALAHAN-KESALAHAN KAMI BERSAKSI MELAWAN KAMI.

Nas : Yer 14:7-12

Bangsa itu berseru kepada Allah mohon hujan, tetapi Allah menolak untuk menjawab doa-doa ini selaku suatu kesaksian tentang hukuman yang tak terelakkan yang harus mereka tanggung karena dosa mereka. Semua orang yang terus berdosa harus sadar bahwa akan tiba saatnya ketika Allah menolak untuk menjawab doa mereka dan mengirimkan hukuman yang patut mereka terima.

[7:9]  5 Full Life : MENCURI, MEMBUNUH ... BERDIRI DI HADAPAN-KU.

Nas : Yer 7:9-10

Bangsa itu melakukan bermacam-macam dosa (ayat Yer 7:5-9); kemudian pada hari Sabat mereka datang ke Bait Suci dan berdiri di hadapan Allah, menipu diri sendiri sehingga menyangka bahwa mereka aman di dalam kasih Allah bagi mereka. Teologi semacam ini kelihatan dewasa ini ketika orang yang hidup dalam pemberontakan melawan Allah dan perintah-perintah-Nya merasa aman karena mereka percaya akan "darah Kristus." Dengan kata-kata Yeremia, mereka mengandalkan "perkataan dusta yang tidak memberi faedah" (ayat Yer 7:8).

[5:1]  6 Full Life : YANG MENCARI KEBENARAN.

Nas : Yer 5:1-9

Keburukan Yehuda telah mencapai tingkatan sedemikian hingga sedikit orang saja dijumpai yang masih mengasihi kebenaran dan keadilan Allah. Bangsa itu bersalah; karena itu, Allah memutuskan untuk mendatangkan hukuman atas umat-Nya yang tidak setia.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA