TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 4:4

Konteks
4:4 Sunatlah dirimu 1  bagi TUHAN, dan jauhkanlah kulit khatan hatimu, i  hai orang Yehuda dan penduduk Yerusalem, supaya jangan murka-Ku j  mengamuk seperti api, k  dan menyala-nyala dengan tidak ada yang memadamkan, l  oleh karena perbuatan-perbuatanmu yang jahat! m "

Yeremia 4:11

Konteks
4:11 Pada masa itu akan dikatakan kepada bangsa ini dan kepada penduduk Yerusalem: "Angin panas f  dari bukit-bukit gundul di padang gurun bertiup ke arah puteri umat-Ku; bukan untuk menampi dan bukan untuk membersihkan,

Yeremia 8:7

Konteks
8:7 Bahkan burung ranggung di udara mengetahui musimnya, burung tekukur, burung layang-layang dan burung bangau berpegang pada waktu kembalinya, tetapi umat-Ku tidak mengetahui u  hukum TUHAN 2 .

Yeremia 10:7

Konteks
10:7 Siapakah yang tidak takut c  kepada-Mu, ya Raja bangsa-bangsa? d  Sungguh, kepada-Mulah seharusnya sikap yang demikian; sebab di antara semua orang bijaksana dari bangsa-bangsa dan di antara raja-raja mereka tidak ada yang sama seperti Engkau!

Yeremia 10:13

Konteks
10:13 Apabila Ia memperdengarkan t  suara-Nya, menderulah bunyi air di langit, Ia menaikkan kabut awan dari ujung bumi, Ia membuat kilat u  serta dengan hujan, v  dan mengeluarkan angin dari perbendaharaan-Nya. w 

Yeremia 12:5

Konteks
12:5 "Jika engkau telah berlari dengan orang berjalan kaki, dan engkau telah dilelahkan 3 , bagaimanakah engkau hendak berpacu melawan kuda? Dan jika di negeri yang damai engkau tidak merasa tenteram, apakah yang akan engkau perbuat di hutan belukar u  sungai Yordan?

Yeremia 17:16

Konteks
17:16 Namun tidak pernah aku mendesak kepada-Mu untuk mendatangkan malapetaka, aku tidak mengingini hari bencana! Engkaulah yang mengetahui apa yang keluar dari bibirku, v  semuanya terpampang di hadapan mata-Mu.

Yeremia 18:18

Konteks
Doa Yeremia minta pembalasan terhadap musuhnya
18:18 Berkatalah mereka: "Marilah kita mengadakan persepakatan v  terhadap Yeremia, sebab imam w  tidak akan kehabisan pengajaran, orang bijaksana x  tidak akan kehabisan nasihat dan nabi y  tidak akan kehabisan firman. Marilah kita memukul dia dengan bahasanya z  sendiri dan jangan memperhatikan setiap perkataannya!"

Yeremia 23:36

Konteks
23:36 Tetapi Sabda yang dibebankan oleh TUHAN janganlah kamu sebut-sebutkan lagi, sebab yang menjadi beban bagi setiap orang ialah perkataannya sendiri, oleh karena kamu telah memutarbalikkan e  perkataan-perkataan Allah yang hidup, f  TUHAN semesta alam, Allah kita.

Yeremia 31:18

Konteks
31:18 Telah Kudengar sungguh-sungguh Efraim meratap 4 : Engkau telah menghajar t  aku, dan aku telah menerima hajaran, seperti anak lembu u  yang tidak terlatih. Bawalah aku kembali, v  supaya aku berbalik, sebab Engkaulah TUHAN, Allahku.

Yeremia 51:16

Konteks
51:16 Apabila Ia memperdengarkan suara-Nya, v  menderulah bunyi air di langit, Ia menaikkan kabut awan dari ujung bumi, Ia membuat kilat serta dengan hujan, w  dan mengeluarkan angin dari perbendaharaan-Nya. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:4]  1 Full Life : SUNATLAH DIRIMU

Nas : Yer 4:4

(versi Inggris NIV -- sunatlah hatimu). Untuk mengelak malapetaka besar yang akan menimpa mereka, penduduk Yehuda harus mengalami pembaharuan moral menyeluruh dengan kembali mengabdi kepada kebenaran, keadilan, dan kesalehan. Mereka harus terbuka terhadap Roh Kudus yang menginsafkan, bertobat dari dosa mereka dan membuka tanah hati mereka yang sangat keras itu (ayat Yer 4:3). Kejahatan di dalam hati mereka harus disingkirkan sebagaimana kulit khatan mereka ketika disunat.

[8:7]  2 Full Life : TIDAK MENGETAHUI HUKUM TUHAN.

Nas : Yer 8:7

Bangsa itu tidak mengetahui hukum Allah. Lagi pula, para pemimpin mereka demikian memutarbalikkan firman Allah dan memalsukan beritanya sehingga umat itu yakin bahwa mereka dapat berbuat dosa tanpa dihukum (ayat Yer 8:8). Dengan cara yang serupa, rasul Petrus berbicara tentang orang-orang yang memutarbalikkan Alkitab menjadi kebinasaan mereka sendiri dan orang lain pula (bd. 2Pet 3:16). Kita harus waspada terhadap pendeta-pendeta yang mengajarkan bahwa orang-orang yang sengaja terus hidup di dalam dosa dan pemberontakan kepada Allah tetap akan mewarisi keselamatan dan kerajaan Allah

(lihat cat. --> 1Kor 6:9).

[atau ref. 1Kor 6:9]

[12:5]  3 Full Life : ENGKAU TELAH DILELAHKAN.

Nas : Yer 12:5

Yang diderita Yeremia oleh para imam Anatot tidak ada bandingannya dengan penganiayaan yang akan datang; karena itu, ia harus mempersiapkan diri dengan iman dan keberanian untuk menghadapi pencobaan yang lebih berat di masa depan.

[31:18]  4 Full Life : EFRAIM MERATAP.

Nas : Yer 31:18

"Efraim," suatu sinonim untuk Israel (kerajaan utara), mengungkapkan kesedihan karena dosa-dosanya dan kesediaan untuk bertobat.



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA